Meskipun bintang Spider-Man: Far From Home, Tom Holland telah dikenal karena sering memberikan spoiler, Presiden Marvel Studios Kevin Feige tidak marah tentang hal itu.
Ternyata Presiden Marvel Studios itu mengatakan bahwa Holland adalah orang yang bisa menjaga rahasia lebih baik dari yang kita duga. “Yang benar adalah Tom luar biasa dan telah menyimpan banyak rahasia,” kata Feige kepada Empire.
Tidak hanya Holland, Mark Ruffalo yang memainkan peran Bruce Banner / Hulk di Marvel Cinematic Universe juga dikenal karena sering mengungkap spoiler.
“Kami tidak mengambil tindakan khusus apa pun untuk Tom atau Mark Ruffalo, yang selalu merekam apapun setiap waktu,” jelas Feige. “Tapi mereka berdua juga sangat baik sehingga kami tidak bisa marah kepada mereka.”
Tom Holland pertama kali muncul sebagai Spider-Man / Peter Parker di Captain America: Civil War 2016. Aktor ini kemudian mengulang perannya sebagai Peter Parker dalam Spider-Man: Homecoming, Avengers: Infinity War dan Avengers: Endgame.
Film terbaru Tom Holland adalah Spider-Man Far From Home yang disutradarai oleh Jon Watts dan dibintangi oleh Samuel L. Jackson, Zendaya, Cobie Smulders, Jon Favreau, JB Smoove, Jacob Batalon, Martin Starr, Marisa Tomei dan Jake Gyllenhaal.