Filter by Kategori
Game
Movie
TV
Komik
Berita FilmMCUMovie

MCU Memanfaatkan Streaming Untuk Perilisan Film Ke Depannya?

Apakah mungkin dunia sinematik superhero Marvel aka MCU, akan lebih memanfaatkan streaming untuk perilisan film-film ke depannya?

Gak memungkiri layanan tayang streaming dalam beberapa tahun belakangan sudah menunjukkan tajinya. Terlebih di sepanjang 2020 ini. Tentunya kita tahu bukan alasannya kenapa?

Alhasil secara perlahan, mulai banyak studio yang perlahan memanfaatkan layanan streaming ini untuk merilisi proyek-proyek film mereka. Dan sepertinya nih sebentar lagi Marvel Studios akan ikut bergabung dalam arena ini.

MCU Memanfaatkan Streaming?

Dikatakan demikian karena baru-baru ini, Presiden Marvel Studios, Kevin Feige, mememberikan pernyataan yang cukup menarik.

Jadi menurut Feige, konten film atau seri streaming gak memungkiri adalah konten sekaligus prefrensi banyak orang untuk nonton. Menyadari hal ini, maka gak heran ia dan tim Marvel Studios lantas merilis banyak konten seri superhero MCU nya di Disney Plus.

Selain itu alasan lainnya juga dikarenakan faktor perbedaan konten yang bisa ditampilkan baik di layar lebar maupun di layanan tayang streaming. Spesifiknya, konten yang ditampilkan di streaming seprti contohnya, WandaVision, gak mungkin untuk ditayangkan di bioskop.

Begitu juga seperti Eternals yang nantinya dirilis di bioskop, ya kontennya gak bakalan mungkin bisa ditayangkan di layanan streaming. Jadi maksud Feige disini, konten streaming akan bisa menampilkan isi tampilan sekaligus kisah yang jauh lebih detail.

Dan alasan terakhirnya, ya pada akhirnya seluruh film yang dirilis di bioskop, toh akhirnya akan dirilis juga di layanan tayang streaming. Jadi dengan kata lain, memang layanan tayang streaming (streaming service), adalah masa depan kita untuk nonton.

Apakah Kamu Setuju Dengan Langkah Ini?

Disney Plus Mcu Shows Movies Fandomwire 758x378 1
MCU di Disney Plus | FandomWire

Jadi gak salah dan gak memugkiri sekali lagi. Kalau ke depannya, Marvel Studios dengan MCU nya, lebih ingin memanfaatkan layanan tayang streaming unutuk merilis film-film mereka ke depannya.

Dan dengan WandaVision yang akan ditayangkan di Disney Plus 15 Januari 2021 mendatang, bisa dikatakan gerbang pembuka bagi MCU untuk memanfaatkan jalur ini sudah mulai dibuka.

Sekarang, bagaimana nih tanggapanmu dengan hal ini? Apakah kamu memang setuju kalau ke depannya MCU lebih berfokus untuk merilis film atau kontennya via streaming?

7 Years working on various entertainment / lifestyle online media / website company Graduated from STIKOM LSPR Jakarta Entertainment savvy

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.