Filter by Kategori
Game
Movie
TV
Komik
MovieMovie List

Mengenal Unit S.T.A.R.S Yang Muncul Di Resident Evil Pertama Dan Welcome To Raccoon City

Pada kesempatan ini, kami mau nyoba ngenalin ke kalian nih mengenai unit S.T.A.R.S di Resident Evil pertama.

Bagi yang gak ngikutin seri klasik Resident Evil, waktu menonton Welcome To Raccoon City pasti agak terasa aneh. Kok ada karakter selain Leon yang ternyata juga menjadi pemburu zombie (walau sebetulnya, Leon sendiri belum memilih jalan hidup zombie nya kala itu).

Nah pada kesempatan ini, kami mau nyoba ngenalin ke kalian nih mengenai tim S.T.A.R.S. Karena tim ini muncul di film Welcome To Raccoon City kemarin, kan? So. Tanpa berlama-lama lagi berikut penjelasannya.

Hasil Kongkalikong Umbrella Dan Walikota Raccoon City

Umbrella Pinterest
Umbrella | Pinterest

Jadi, kenapa Raccoon City perlu unit khusus yang bekerja pada Kepolisian Raccoon City? Itu karena kota Raccoon jauh sebelum ada insiden-insiden B.O.W kerap mendapat berbagai serangan teroris domestik.

Selain itu, unit tersebut juga merupakan bagian dari kampanye sang Walikota (Michael Warren) untuk urbanisasi Raccoon City yang pada masanya merupakan kota termaju di Amerika Serikat.

Apa andil Umbrella disini? Jadi, dalam merealisasikan rencana unit tersebut, Umbrella yang punya andil besar memajukan Raccoon City menyokong rencana sang Walikota. Namun, Umbrella ingin ada salah satu pihaknya yang menjadi pemimpin dalam unit buatan tadi. Yaitu siapa lagi kalau bukan Albert Wesker.

Bukan Berisi Anggota Kepolisian

Stars Group Pic Capcom
Foto Anggota S.T.A.R.S | Capcom

Meski di bawah naungan Kepolisian Raccoon City, unit S.T.A.R.S ini tidak berisi para aparat atau polisi baik dari kota Raccoon ataupun lainnya. Mereka memilih para veteran militer dan beberapa keahlian lain seperti meretas sistem komputer atau bahan-bahan kimia.

Sehingga, tidak semua anggota S.T.A.R.S punya latar belakang yang sama. Salah satunya adalah Rebecca Chambers. Dia merupakan perempuan jenius non militer yang bertugas sebagai ahli medis karena keahliannya terhadap hal-hal berbau kimia.

Terbagi Menjadi Dua Tim

Stars Resident Evil Pinterest 1
Terbagi Menjadi Dua TIm | Pinterest

Dengan kriteria penunjukan anggota S.T.A.R.S yang cukup tinggi, Kepolisian Raccoon City hanya memiliki 11 anggota yang mereka pecah menjadi dua tim. Yaitu Tim Alpha dan Tim Bravo. Masing-masing anggota memiliki satu peran, yakni Leader, Omni-Man, Pointman, Backup Man, dan Rear Security.

Kalo yang muncul di film Welcome To Raccoon City dan Resident Evil pertama adalah tim Bravo. Yang beranggotakan Albert Wesker, Chris Redfield, Jill Valentine, Barry Burton, dan Brad Vickers. Sementara untuk Rebecca, dia berada di tim Alpha sekaligus menjadi anggota S.T.A.R.S termuda secara keseluruhan.

Arklay Mountain Jadi Misi Pertama

Re Evil Capcom
Misi Pertama S.T.A.R.S | Capcom

Meski belum pasti, mengacu kepada situs fandom Resident Evil, misi pertama dari unit S.T.A.R.S ini adalah insiden Arklay Mountain. Yang merupakan latar dari game Resident Evil pertama dan Resident Evil 0.

Misi ini juga sekaligus menjadi misi yang menjadi biang pembubaran S.T.A.R.S. Karena anggotanya dianggap membuat laporan yang mengada-ada dan tidak masuk akal. Serta terlalu banyak berbicara mengenai zombie di ruang publik.

Punya Senjata Khusus

Samurai Edge Reddit
Samurai Edge | Reddit

Sebagai ciri khas, seluruh anggota unit S.T.A.R.S ini memiliki sebuah senjata khusus, yaitu Samurai Edge. Senjatanya kurang lebih mirip dengan Pistol biasa, namun terdapat beberapa perbedaan yang bisa kalian lihat jika memainkan Resident Evil 2 & 3 Remake.

Kendo Gunshop merupakan pihak yang mendesain langsung senjata-senjata khusus ini. Karena proyek S.T.A.R.S ini mengundang banyak investor untuk mendanainya. Tidak hanya Umbrella saja, masih ada beberapa pihak yang sayangnya namanya tidak disebut.


Nah. Itulah tadi sedikit penjelasan singkat mengenai unit S.T.A.R.S di Resident Evil. Gimana nih tanggapan kalian?

Related Posts

1 of 83
Enable Notifications OK No thanks