MovieFilm International

Michelle Yeoh Menang Best Actress Oscar 2023, Cetak Rekor & Sejarah

Michelle Yeoh terpilih sebagai pemenang kategori Best Actress berkat perannya di film sensasional Everything Everywhere All at Once.

Ajang penganugerahan Academy Awards atau Oscar 2023 telah berlangsung pada 12 Maret malam di Dolby Theatre Los Angeles California. Dalam ajang penganugerahan edisi ke-95 tersebut. Nama Michelle Yeoh terpilih sebagai pemenang kategori Best Actress berkat perannya di film sensasional Everything Everywhere All at Once.

Kemenangan Michelle Yeoh ini ternyata bukan hanya sekedar kemenangan biasa saja. Ternyata pada malam tersebut, aktris bergelar Tan Sri Dato ini ternyata berhasil menorehkan rekor serta sejarah pada ajang Oscar 2023. Apakah rekor yang berhasil ia cetak? Berikut ini artikel selengkapnya.

Kemenangan Pertama Sekaligus Wanita Asia Pertama Di Best Actress Oscar

Michelle Yeoh Everything Everywhere All At Once
Michelle Yeoh di film Everything Everywhere All at Once (2022) | A24

Kemenangan aktris Michelle Yeoh pada kategori Best Actress dalam ajang Oscar 2023 ini ternyata berhasil mencatatkan rekor dan sejarah. Kini, namanya menjadi aktris Asia pertama yang berhasil menjadi pemenang Best Actress dalam ajang bersejarah tersebut. Atau lebih spesifiknya Asia Tenggara.

Michelle Yeoh, yang di ketahui memiliki kewarganegaraan Malaysia dan memiliki gelar Tan Sri Dato dari Kerajaan Malaysia di tahun 2013 silam. Dirinya bahkan juga fasih berbicara dalam tiga bahasa. Yakni Melayu dan Inggris sebagai bahasa Ibunya. Kemudian bahasa Mandarin yang kemudian membuatnya dapat membangun karir di industri perfilman Tiongkok sejak pertengahan dekade 80-an.

Selain menjadi wanita Asia pertama yang memenangkan kategori Best Actress. Kemenangan itu juga sekaligus menjadi kemenangan perdananya di ajang yang sudah ada sejak tahun 1929 tersebut. Namun di malam tersebut, ia juga bersama dengan aktor Brendan Fraser yang juga sama-sama menyabet piala Oscar perdananya di usia yang sudah tidak muda lagi.

Pesannya Kepada Seluruh Perempuan Di Dunia

Michelle Yeoh berpidato di Oscar 2023 | BBC
Michelle Yeoh berpidato di Oscar 2023 | BBC

Kemenangan perdananya di ajang Oscar 2023 ini tentunya membuat aktris berusia 60 tahun ini begitu emosional. Saat melakukan pidato di atas panggung. Terlihat jika ia begitu emosional dengan pesan-pesan positif kepada para perempuan yang sudah tidak lagi di usia primanya.

Sembari berpesan. Ia juga mendedikasikan kemenangan pertamanya di Oscar tersebut kepada sang Ibu dan kepada para Ibu di seluruh dunia. Ia meminta untuk mereka yang telah melewati usia primanya untuk tidak pernah menyerah meraih mimpi-mimpinya.

“Untuk semua anak laki-laki dan perempuan yang terlihat seperti saya (Asia) yang menonton malam ini, ini adalah bukti dari harapan dan kemungkinan. Ini adalah bukti bahwa mimpi memang menjadi kenyataan. Dan untuk perempuan lainnya, jangan biarkan siapa pun memberi tahumu bahwa kamu sudah melewati masa jaya Anda. Jangan pernah menyerah. Mereka benar-benar pahlawan super, dan tanpa mereka, tidak seorang pun dari kita akan berada di sini malam ini.” ucap Michelle Yeoh dalam pidatonya malam itu.

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.
Enable Notifications OK No thanks