Berita FilmMovie

Patty Jenkins Punya Kendali Penuh Atas Star Wars: Rogue Squadron

Meskipun menulis dan menyutradarai franchise besar Star Wars, Patty Jenkins mengatakan bahwa ia masih memiliki kendali penuh atau Rogue Squadron.

Star Wars: Rogue Squadron direncanakan untuk rilis pada tahun 2023. Film terbaru ini akan menandai jeda terpanjang antara film Star Wars sejak rilis Star Wars: The Force Awakens 2015. Karena beragamnya review dari trilogi penutup film di Star Wars: The Rise of Skywalker. Lucasfilm lebih berfokus mengembangkan series-nya seperti The Mandalorian dan Star War: The Bad Batch yang tayang di Disney+.

Sekarang, dengan naskah Rogue Squadron yang hampir selesai, Patty Jenkins selaku sutradara membagikan update terbaru seputar film tersebut.

Proyek Star Wars Bakal Saling Berkesinambungan

Star War Rogue Squadron Patty Jenkins
Star War Rogue Squadron Patty Jenkins | Disney

Sejak akuisisi IP Star Wars oleh Disney, Lucasfilm berjanji kepada penggemar bahwa semua proyek Star Wars berikutnya, akan memiliki kisah yang saling berkesinambungan.

Hal ini merupakan tugas yang sulit untuk di awasi dan pastinya memerlukan pengawasan dari Lucasfilm Story Group. Grup tersebut terdiri dari banyak eksekutif kreatif di Lucasfilm yang mengawasi bahwa cerita Star Wars selanjutnya harus sesuai dengan sumber yang sudah ada sebelumnya.

Pengawasan dari Lucasfilm Story Group ini terlihat sangat ketat dalam segi kreatif. Namun Jenkins tampaknya masih memiliki kendali penuh atas film yang bakal di sutradarainya tersebut.

Patty Jenkins Memiliki Kendali Penuh Atas Rogue Squadron

Dalam sebuah wawancara dengan THR, Jenkins mengungkapkan bahwa dia “cukup bebas untuk menentukan kisah yang ingin dia ceritakan”.

Ini adalah cara kerja yang sama sekali berbeda. Saya berbicara di telepon dengan mereka semua dan melakukan rapat Zoom dengan semua orang yang terlibat dalam film Star Wars. Saya cukup bebas untuk menentukan kisah yang ingin diceritakan. Tapi kita harus tahu kemana arahnya dan bagaimana hal tersebut bisa bekerja.

Memiliki kebebasan kreatif atau kendali penuh terhadap suatu film merupakan keseimbangan yang sulit dilakukan. Terlebih lagi jika franchise tersebut sudah berjalan lama seperti halnya Star Wars.

Jika kita mengingat lagi film Star Wars: The Last Jedi yang ditulis dan disutradarai oleh Rian Johnson. Film tersebut mendapat review buruk dari penggemar yang merasa penggambaran karakternya sudah melenceng jauh, terutama penggambaran Luke Skywalker.

Tapi semoga saja Patty Jenkins bisa mengatasi hal tersebut dan membuat penggemar puas akan film arahannya. Terlebih dia juga mengatakan bahwa selalu berhubungan dekat dengan para pengawas kontinuitas di Lucasfilms.


Gimana nih tanggapan kalian tentang kabar ini? Komen di bawah ya.

Pastikan untuk selalu kunjungi Dafunda atau instal aplikasinya di Playstore agar kalian tidak ketinggalan update terbaru dari kami seputar dunia Game, Movie, Anime dan Pop Culture.

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.
Enable Notifications OK No thanks