Berita FilmMovie

Resmi, Oscars 2019 Tidak Ada Pembawa Acara

Academy of Motion Picture Art dan Sciences secara resmi mengumumkan bahwa tidak akan ada pembawa acara untuk Oscar pertama kalinya dalam hampir tiga dekade.

Awalnya bintang The Upside dan Jumanji, Kevin Hart dimaksudkan untuk menjadi pembawa acara tersebut.

Namun Kevin Hart mengundurkan diri setelah beberapa tweet homofobik miliknya muncul kembali di media sosial. Dalam wawancara lain, dia mengungkapkan bahwa dia tidak akan kembali menjadi host acara tersebut.

Sejak itu, banyak rumor yang mengatakan bahwa Oscar tidak akan memiliki host tetap. Ada juga yang berspekulasi bahwa itu akan menampilkan reuni Avengers sebagai gantinya.

Posisi Hart akan digantikan oleh beragam kelompok presenter Oscar. Diantaranya adalah bintang Avengers: Endgame Brie Larson, Tessa Thompson dan Chris Evans. Ditambah Daniel Craig, Charlize Theron dan bintang Crazy Rich Asian, Awkwafina.

Beberapa film bergenre superhero akan dinominasikan tahun ini. Diantaranya adalah Black Panther untuk Film Terbaik, Spider-Man: Into the Spider-Verse untuk Fitur Animasi Terbaik dan Avengers: Infinity War untuk Efek Visual Terbaik.

Bagi kalian yang tidak tahu, acara Oscar 1989 adalah tahun terakhir dimana mereka juga tidak memiliki pembawa acara tetap. Sebagai gantinya produser Alan Carr memutuskan untuk memiliki lebih banyak presenter di atas panggung seperti yang akan kita lihat nantinya dalam Oscar 2019.

Acara Academy Awards ke 91st akan disiarkan langsung pada hari Minggu, 24 Februari jam 8 malam ET / PT di ABC.

Related Posts

Enable Notifications OK No thanks