MovieBerita Film

Pemeran Maxwell Lord di DCU Diumumkan James Gunn!

Sean Gunn dikabarkan akan berperan sebagai Maxwell Lord di DCU. Sebelumnya, Maxwell Lord di film Wonder Woman 1984 diperankan Pedro Pascal.

Kabarnya Sean Gunn, yang terkenal sebagai salah satu aktor di Guardians of the Galaxy, akan menjadi pemeran sebagai seorang antagonis bisnis bernama Maxwell Lord di DCU yang saat ini sedang dikembangkan oleh James Gunn dan Peter Safran.

Untuk para penggemar yang belum mengetahui, Maxwell Lord sebelumnya diperankan oleh Pedro Pascal, dan karakter tersebut muncul dalam film Wonder Woman 1984 yang rilis pada tahun 2020.

Maxwell Lord di Film Superman: Legacy DCU

Pemeran Maxwell Lord di DCU
Maxwell Lord akan diperankan Sean Gunn

Sean Gunn berencana untuk memberikan interpretasi baru dan unik untuk karakter ini, yang pasti akan berbeda dari versi Pedro Pascal. Saat ini masih belum diketahui apakah Sean Gunn akan muncul sebagai Maxwell Lord dalam cameo di film Superman: Legacy DCU yang diarahkan oleh saudaranya sendiri atau tidak.

Namun, kabarnya Maxwell Lord akan disebut dalam film Superman: Legacy. Mungkin saja Maxwell Lord hanya akan disebutkan namanya saja dan tidak menampilkan karakternya.

Dia kemungkinan akan terlibat dalam lebih banyak proyek DCU di masa mendatang. Ini juga berlaku untuk karakter lain di DCU, dengan tahap awalnya dikenal sebagai Gods and Monsters: Chapter One.

Pernah menjadi sekutu Justice League

Dalam komik, Maxwell Lord pertama kali diperkenalkan pada tahun 1987 dalam Justice League #1, yang diciptakan Keith Giffen, J. M. DeMatteis, dan Kevin Maguire. Dia awalnya dikenal sebagai sekutu Justice League dan memegang peran penting dalam pembentukan Justice League International. Namun, Lord berubah menjadi lawan bagi grup ini, termasuk Wonder Woman.

Pasca peristiwa crossover yang dikenal sebagai Invasion, ia menerima kekuatan luar biasa akibat ledakan Gene Bomb. Kejadian ini mengakibatkan transformasi radikal pada fisiknya, memberikan dia kapasitas untuk mempengaruhi pikiran orang lain, namun dengan hambatan yang signifikan.

Sebelumnya, Sean Gunn telah memerankan karakter Kraglin dalam trilogi Guardians of the Galaxy yang disutradarai dan ditulis oleh James Gunn. Sean Gunn juga telah berkolaborasi dengan James Gunn dalam film The Suicide Squad sebagai Weasel, dan juga dalam film Super serta Tromeo & Juliet.

Sean Gunn memiliki catatan karir yang cukup panjang dalam berperan dalam serial seperti The Good Doctor, A Terminal List, The Rookie, Robot Chicken, dan Gilmore Girls: A Year in the Life.

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.
Enable Notifications OK No thanks