Berita FilmMovie

Jelang Rilis, Inilah Poster Motion Keren Dari Last Night in Soho

Menjelang rilis filmnya, akun Twitter film Last Night in Soho, baru-baru ini merilis poster motion filmnya yang oke dan artsy banget!

Menjelang perilisan filmnya, Last Night in Soho merilis poster motion yang sangat keren nan artsy ini.

Bagi kamu-kamu yang moviegoers sejati apalagi yang memiliki selera “beda”, pastinya kamu sudah mengantisipasi sejak lama terhadap perilisan Last Night in Soho.

Ya film karya Edgar Wright (Scott Pilgrim vs. the World, Baby Driver) ini memang memiliki premis yang sangat menarik dan tentunya, dengan sentuhan Wright yang selalu keren itu.

Poster Motion Keren

Nah melansir IMDB, Last Night in Soho sedianya akan rilis di seluruh jaringan bioskop Inggris dan Indonesia pada tanggal 29 Oktober 2021. Dan bisa kita pastikan karena tinggal beberapa hari lagi, alhasil akun Twitter filmnya baru-baru ini mengunggah tweet keren.

Spesifiknya unggahan tweet-nya berupa poster motion yang terlihat sangat artsy yang mana, bisa kamu lihat sendiri berikut ini.

Dan seperti kita lihat di keterangan tweet-nya, poster motion Last Night in Soho ini dibuat oleh sosok bernama James Paterson. Kalau melihat bio tweet-nya, Paterson memanglah seorang pelukis fotografi (portrait painter). Jadi ya pantas saja poster motion-nya ini keren banget.

Melihat poster motion-nya yang gokil ini, maka sekali lagi gak heran banget, jika kita makin hype saja untuk menyaksikan film yang dibintangi oleh Anya Taylor-Joy ini.

Mengenai Plot Ceritanya

Bagi kamu yang mungkin masih belum mengetahui terkait film ini. Last Night in Soho berlatar di London, Inggris tahun 2021 dan 1966. Filmnya berfokus pada seorang wanita yang ingin menjadi perancang busana top, Eloise (Thomasin McKenzie).

Alhasil, iapun pindah ke London dari rumahnya yang terletak di kota kecil yang berada di Cornwall. Eloise. Niatan awalnya adalah untuk kuliah fashion di London College of Fashion. Nah pada suatu hari, betapa terkejutnya Eloise ketika tahu kalau ia bisa pindah waktu (time-travel) London era 1960an atau spesifiknya, tahun 1966.

Dan lebih terkejutnya lagi, ketika ia sedang berada dalam periode tersebut, Eloise gak berada dalam tubuhnya sendiri. Melainkan, ia berada dalam tubuh seorang penghibur (kalau liat dari trailer-nya sih, penyanyi), Sandie (Anya Taylor-Joy).

Semua keterkejutannya ini kian berlipat ganda ketika mengetahui kalau Sandie dalam bahaya dan seluruh keadaan kota London di era 60an ini, tidaklah se-asyik seperti yang ia kira.

Dengan premis-nya yang seunik itu dan tentunya mutu seorang Edgar Wright yang selalu terjaga, maka gak heran jika banyak dari kita yang gak sabar untuk nonton film ini.

Apakah kalian memang salah satu yang sudah gak sabar untuk nonton Last Night in Soho? Lalu, bagaimana pendapatmu dengan poster motion Last Night in Soho ini? komen di bawah ya.

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.
Enable Notifications OK No thanks