Berita FilmMovie

Proses Akuisisi 21st Century Fox-Disney Akhirnya Selesai!

21st Century Fox akhirnya mengumumkan bahwa proses akuisisi dengan Disney telah mendapat kata sepakat dan secara resmi selesai.

Perusahaan ini mengkonfirmasi telah selesai menerbitkan semua sahan dari Fox Corporation kepada pemegang saham 21CF. 21CF dan Fox sekarang masing-masing merupakan perusahaan publik yang berdiri sendiri, dengan 21CF diakuisisi oleh The Walt Disney pada Rabu, 20 Maret.

Disney dikabarkan pertama kali ingin mengambil alih 21st Century Fox pada Desember 2017. Negosiasi ini sempat memiliki beberapa rintangan, apalagi saat Comcast ikut campur dan menawarkan dengan harga yang lebih tinggi. Tapi, Disney tak tinggal diam dan menawar dengan harga fantastis yang mencapai $71.3 miliar.

Ketika tanggal penutupan untuk kesepakatan diumumkan awal bulan ini, Disney memberi pemegang saham 21st Century Fox piliha untuk memilih antara uang tunai dan saham. Perusahaan itu dilaporkan memilih uang tunai sebanyak 51.57 persen, sementara sisanya 36.65 persem memilih saham di Disney.

Dengan resminya akuisisi ini, penggemar tentu berharap para mutan X-Men, Deadpool dan Fantastic Four kembali ke Marvel. Ada sedikit kekhawatiran untuk Deadpool karena Disney terkenal dengan family friendly, namun Disney akan mempertimbangkan kembali untuk tetap menyediakan Rating R untuk film tersebut.

Kita tunggu saja jalan seperti apa yang akan diambil Disney untuk para mutan ini.

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.
Enable Notifications OK No thanks