Movie

Inilah 8 Anime Terpendek yang Pernah Ada, Tapi Keren!

Dafunda Otaku – Rekomendasi anime adalah salah satu topik yang sering aku bahas di Komunitas ini. Rekomendasi anime dari berbagai penjuru genre bisa kalian temukan disini > Rekomendasi anime.

Anime-anime yang sudah dimuat menjadi Listicle sebelumnya adalah berbagai rekomendasi dari seri ataupun bentuk versi Movie yang mempunyai durasi panjang, apalagi kalau itu seri dan lebih dari 1 cour.

Gimana kalau ada sebuah anime (Movie) yang berdurasi begitu pendek, yang menjadikannya sebagai anime terpendek yang pernah ada. Meskipun memiliki durasi singkat dan menjadi anime terpendek, delapan rekomendasi anime pendek berikut juga memiliki kesan bagus dan sebuah nilai plus, intinya engga rugi kalau nonton deh.

8 Anime Terpendek yang Pernah Ada

Berbagai anime punya kesan dan jalan cerita masing-masing ya kan. Ada tuh anime yang punya episode banyak tapi ketika ditonton sampai episode terakhir, rasanya agak hambar. Mungkin karena alur cerita yang membosankan atau berputar-putar.

Nah, kedelapan anime berikut adalah anime terpendek yang pernah ada, tapi engga rugi rasanya kalau kamu tonton. Sebelum berkomentar berkata-kata kalau anime ini bakal jelek lah, atau apalah! buktiin dulu. Ada pepatah mengatakan, kualitas berdiri di atas kuwantitas.

1. Shelter

Rekomendasi Anime Terpendek Yang Pernah Ada Dafunda Otaku
Fanmade: Ketiga karakter selain yang cewek bukanlah berasal dari anime Shelter

Tiba di urutan anime terpendek pertama yang berjudul Shelter. Sebenarnya anime ini bukan sekedar anime, tapi adalah sebuah anime musik yang mengutamakan musik dan juga cuplikan videonya.

Kalau kamu pahami, secara singkat Shelter menceritakan tentang seorang gadis yang hidup di dunia simulasi bernama Rin. Kehidupannya terus berulang dan tak pernah berubah, dengan sebuah bayang-bayang seseorang yang seperti menghantuinya.

Suatu hari ia mengetahui alasannya berada di dunia simulasi itu. Ia memahami sebuah kebeneran pahit yang mungkin, bisa menyentuh perasaan kamu, maka dari itu coba deh uji nyali langsung.



Anime pendek ini merupakan proyek hasil kerjasama kolaborasi antara Porter Robinson dan Madeon. Serta peran penting dari segi animasi yang dikerjakan oleh Studio A-1 Pictures.

Jangan coba-coba Reupload ya, kalau berani. Kamu akan terkena hak cipta dari Lisensi Youtube VISO Music (on behalf of popcultur); AMRA, Warner Chappell, Kobalt Music Publishing, UBEM, LatinAutor – Warner Chappell, PEDL, ASCAP, LatinAutor, CMRRA, dan 18 Music Rights Societies lainnya.

Informasi Shelter

NAMAShelter
JADWAL TAYANG18 Oktober 2016
GENRESci-Fi, Music
STUDIOA-1 Pictures
SCORE8.41

2. Cross Road

Rekomendasi Anime Terpendek Yang Pernah Ada Dafunda Otaku

Kalau anime pendek urutan teratas tadi menceritakan tentang seorang gadis yang putus dari kasih sayang orangtua, anime terpendek berjudul Cross Road memperlihatkan tentang kisah singkat dua orang remaja yang bertemu dan akan mengikuti seleksi di sebuah universitas yang sama.

Informasi Cross Road

NAMACross Road
JADWAL TAYANG25 Februari 2014
GENRESlice of Life, School
STUDIOCoMix Wave Films
SCORE7.49

3. Tsumiki no Ie

Rekomendasi Anime Terpendek Yang Pernah Ada Dafunda Otaku

Anime terpendek yang ketiga menceritakan tentang seorang kakek yang terus kehilangan anggota keluarganaya karena permukaan air laut yang terus naik. Sebuah pesal moral menyetuh akan kamu lihat ketika menonton anime pendek ini.

Informasi Tsumiki no Ie

NAMATsumiki no Ie
JADWAL TAYANG10 Juni 2008
GENREAction, Adventure, Fantasy
STUDIOWhite Fox
SCORE7.81

4. Rain Town

Rekomendasi Anime Terpendek Yang Pernah Ada Dafunda Otaku

Rain Town bercerita tentang sebuah kota yang selalu turun dan diguyur hujan. Diperlihatkan seorang anak kecil yang sedang berkeliling lalu bertemu dengan sosok mahluk berkepala tabung seperti yang terlihat di gambar. Bersama, mereka berjalan ke setiap sudut kota.

Informasi Rain Town

NAMARain Town
JADWAL TAYANG6 Maret 2011
GENREDrama
STUDIOTidak Diketahui
SCORE7.28

5. Fumiko no Kokuhaku

Rekomendasi Anime Terpendek Yang Pernah Ada Dafunda Otaku

Anime pendek berikutnya mengambil tema Romance lagi, dimana anime ini menceritakan tentang seorang gadis remaja yang ingin menyatakan rasa cinta ke seorang cowok.

Sayangnya ia ditolak mentah-mentah dan si cowok beralasan ia ingin fokus ke klub baseballnya. Hal itu membuat si gadis Kawaii menjadi sedih dah meratapi nasibnya dengan tingkah yang terlihat aneh.

Informasi Fumiko no Kokuhaku

NAMAFumiko no Kokuhaku
JADWAL TAYANG8 November 2009
GENREComedy
STUDIOTidak Diketahui
SCORE6.71

6. Ojiisan no Lamp

Rekomendasi Anime Terpendek Yang Pernah Ada Dafunda Otaku

Ojiisan no Lamp bercerita tentang seorang penjual lampu minyak yang usahanya harus terhenti karena tak mampu mengikuti pertumbuhan teknologi. Perubahan jaman membuat orang tak memerlukan lampu minyak lagi.

Informasi Ojiisan no Lamp

NAMAOjiisan no Lamp
JADWAL TAYANG5 Maret 2011
GENREDrama, Historical
STUDIOTelecom Animation Film
SCORE7.63

7. Ankoku Hinata no Aoshigure

Rekomendasi Anime Terpendek Yang Pernah Ada Dafunda Otaku

Dari segi kualitas Grafis, anime pendek berjudul Ankoku Hinata no Aoshigure ini keren, keren dan keren banget loh. Dalam cerita, kamu akan melihat seorang anak perempuan yang menyukai burung. Kelanjutan ceritanya mungkin tak akan terduga oleh kamu.

Informasi Ankoku Hinata no Aoshigure

NAMAAnkoku Hinata no Aoshigure
JADWAL TAYANG9 November 2013
GENREAdventure, Fantasy, Romance
STUDIOStudio Colorido
SCORE7.07

8. Taifuu no Noruda

Rekomendasi Anime Terpendek Yang Pernah Ada Dafunda Otaku

Terakhir! ada anime pendek yang menceritakan tentang penggabungan asik antara tema School dan Sci-Fi. Masak spoiler terus ya kan. Tonton aja deh langsung kalau penasaran.

Informasi Taifuu no Noruda

NAMATaifuu no Noruda
JADWAL TAYANG5 Juni 2015
GENREDrama, School, Sci-Fi, Supernatural
STUDIOColorido
SCORE6.31

Meskipun memiliki durasi pendek, bukan berarti anime-anime terbaik ini adalah sebuah karya yang tidak mempunyai kualitas. Anime di Listicle ini keren-keren loh, apalagi kalau kamu meresapi pesan moral yang ada.


Kalau merasa anime-anime terpendek yang pernah ada ini layak untuk ditonton oleh teman kamu, atau orang lain! ada baiknya kamu untuk lakukan share konten ini. Bagikan agar bermanfaat dan menghibur orang lain. Sekian, dan terima kasih.

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.
Enable Notifications OK No thanks