Filter by Kategori
Game
Movie
TV
Komik
Film InternationalMovieReview FilmSinopsis FilmTrailer

Review Film Unfriended: Dark Web (2018), Ilustrasi Seberapa Mengerikan Dunia Deep Web

Dafunda Movie – Beberapa orang yang Wawasannya sudah cukup terbuka atau bahkan sudah bisa dikatakan lebar tahu tentang Positif dan Negatif dari pengaruh Internet mungkin hanya mengetahui dan mengerti lewat Safe Search alias mesin penjelajah Internet yang aman saja.

Nah, bagaimana kalau ada bagian dari Internet mengerikan yang berkonotasi Negatif dari tempatnya yang disana! hanya berisikan hal-hal Negatif saja. Seperti 98% semua yang ada disana semuanya adalah hal-hal Negatif seperti perdagangan Ilegal, Transaksi Organ Tubuh Manusia, tempat para Peretas (Hacker), tempat terbesar orang-orang berdagang Ilegal menggunakan Cryptocurrency seperti Bitcoin dan Ethereum, dan hal-hal buruk lainnya.

Pasti mengerikan bukan? nah, tempat seperti yang kujelaskan tadi disebut dengan Dark Web yang juga bisa dikatakan Deep Web. Loh, apa itu Deep Web? oke, kita bahas sedikit tentang apa itu Deep Web ataupun apa itu Dark Web karena film yang akan dibahas ini adalah Ilustrasi dari keduanya.

Sebelum Masuk Ulasan/Review, Pahami Tentang Apa itu Deep Web Karena Film ini Adalah Ilustrasi dari Deep Web ataupun Darknet

Apa itu Deep Web? secara bahasa sendiri Deep Web adalah Web Mendalam, Deep Web juga ada sebutan lain seperti Deepnet, DarkNet, Invisible Web, Undernet atau Hidden Web. Istilah-istilah tersebut diberikan bukan tanpa alasan, hal tersebut ada karena Deep Web adalah salah satu bagian dari Internet, akan tetapi! untuk mencari konten-konten yang ada di dalam Deep Web bukanlah hal yang mudah seperti kita mencari tahu sesuatu di Google.

Web-web yang ada di dalam Deep Web tidak dapat ditemukan dengan mesin pencari biasa seperti Google, Bing atau Yahoo. Itulah mengapa Deep Web biasa disebut dengan Invisible Web. Yang perlu Anda tahu bahwa di dalam Deep Web terdapat banyak sekali sisi gelap yang tidak dapat di jangkau oleh Web biasa.

Apa yang Ada di Dalam Deep Web atau Dark Web?

Kalau diibaratkan seperti, kita yang saat ini berada di permukaan laut untuk berenang, maka untuk mengakses Deep Web kita perlu menyelam untuk melihat isi didalamnya.

Kalau di Indonesia pemerintah melarang Porn*grafi, Perjudian, Narkoba dan hal-hal ilegal lain yang kita harus mengikuti peraturan tersebut agar tidak mendapatkan sangsi hukum, berbeda dengan Deep Web.

  • Kalau di Deep Web! kita akan menemukan berbagai konten internet beredar secara bebas tanpa Filter! seperti perdagangan Narkoba, Kartu Kredit curian (Carding), Human Trafficking, Pornografi Ilegal, jasa-jasa Ilegal seperti jasa pembunuhan, kartu identitas palsu, dan hal-hal ilegal lainnya secara bebas.

Konten-konten di Deep Web juga adalah tempat awal mula adanya konten-konten mengerikan tanpa Sensor seperti eksperimen terhadap manusia, situs penyiksaan yang menayangkan Live Streaming, dan hal-hal mengerikan lainnya.

Deep Web juga menjadi surga bagi para pelaku pedofilia, karena disana mereka dapat melakukan apapun yang mereka inginkan. Deep Web juga merupakan tempat yang sangat berbahaya untuk dikunjungi, karena disana banyak sekali Hacker berkeliaran.

Selain itu, disanalah tempat dimana Virus-virus komputer dibuat seperti Virus yang sempat menghebohkan dunia beberapa waktu lalu yaitu WannaCry Ransomware Attack.

Terlebih lagi, disanalah juga kita bisa menemukan Tutorial-tutorial aneh seperti cara membuat Bom, cara membunuh tanpa ketahuan, cara menculik dan lain sebagainya. Maka dari itu, Deep Web bukanlah tempat main-main ya teman-teman, ibu-ibu, bapak-bapak! jika kamu ingin mengakses Deep Web, berpikirlah 2 kali dan persiapkan semuanya secara matang-matang. Oke, lanjut masuk ke Review film Unfriended: Dark Web (2018) berikut ini.

Lanjut, Review Film Unfriended: Dark Web (2018)

Cari Film tentang Deep Web? tonton film ini. Film berjudul Unfriended: Dark Web ini dibintangi oleh salah satu Aktor asal Indonesia loh, siapa dia? dia adalah Savira Windyani Putri yang berperan sebagai Lexx Putri.

Unfriended: Dark Web sendiri dirilis perdana tanggal 20 Juli 2018 lalu di Amerika (United States). Dan sekali lagi! film ini merupakan Ilustrasi dari kisah yang mungkin, ada di sekitar kamu.

Informasi Film Unfriended: Dark Web (2018)

DIREKTURStephen Susco
JADWAL RILIS9 Maret 2018, 20 Juli 2018 (United States)
DURASI1 Jam 30 Menit
GENREHoror
DESAIN & PENULISStephen Susco
PRODUSERStephen Susco
PEMERANColin Woodell, Andrew Lees, Betty Gabriel, Connor Del Rio, Rebecca Rittenhouse, Stephanie Nogueras
WEBSITE

Sinopsis Unfriended: Dark Web (2018)

Film ini menceritakan tentang seseorang bernama Matias O’Brien yang telah menemukan sebuah Laptop yang ia tidak ketahui milik siapa. Ia menggunakan Laptop itu untuk kepentingan Pribadi termasuk menghubungi pacar dan teman-temannya.

Tetapi itu adalah awal mengerikan yang membahayakan hidup ia, teman-teman, dan bahkan Amaya (pacarnya). Ternyata Laptop yang ia temukan adalah Laptop milik salah satu Hacker Profesional yang didalamnya ada data penting dan Uang Ilegal yang banyak.

Ketika ia di Kontak oleh sang pemilik, orang-orang yang berkaitan dengan sang Hacker datang dan langsung membuat aksi yaitu membunuh satu-persatu mulai dari Lexx, AJ hingga semua yang berkaitan dengan Matias. Semua pembunuh dan para rekan Hacker tersebut lebih dari 1, 2 orang, mereka mempunyai jaringan luas hingga nyaris ada di semua sisi (berbagai kota dan negara).

Trailer Unfriended: Dark Web (2018)

+ Alur Santai Awal dengan Kejutan Keren Karena Kedatangan Hacker Profesional

Dalam film, kamu bisa melihat bagaimana keahlian dan kemampuan dari seorang Hacker berpengalaman atau katakanlah Profesional yang benar-benar luar biasa. Mulai dari ia memperlihatkan diri hingga menghilangkan jejak walaupun beberapa orang sudah melihat bukti keras dari apa yang ia perbuat.

Trik Hacker dalam melakukan Penipuan untuk mencelakai hingga membunuh salah satu dari teman Matias sangatlah keren, bukan berarti saya suka dengan pembunuhan ya. Saya terkesan ketika melihat bagaimana sang peretas bisa mengakses akun seseorang hingga membuat file baru yang berisi kebohongan berdasarkan dari file asli yang ia curi.

+ Trik Pembunuhan dan Cara Meretas yang Keren


Review film Unfriended: Dark Web (2018) – Jika kalian ingin melihat bagaimana Hacker dapat membahayakan nyawa seseorang, maka kalian akan melihat hal itu dari film ini.

Dalam film, kalian akan melihat bagaimana para korban yang sudah melakukan berbagai upaya mulai dari menelpon Polisi hingga meretas balik, namun para Hacker memiliki kemampuan yang lebih tinggi lagi dan bahkan mereka pandai dalam memalsukan jejak. Bahkan salah satu dari mereka ternyata adalah Polisi. Pada akhirnya, ternyata semua hanyalah sebuah Phising.

– Tidak Ada Bagian yang Memperlihatkan Matias Menemukan Laptop Salah Satu Charon

Review Unfriended Dark Web (2018) Dafunda Movie

Menurutku, tidak ada bagian yang janggal dan film ini benar-benar meng-Ilustrasikan apa bahaya yang bisa kita rasakan ketika kita masuk ke jaringan bahkan ke dalam Habitat para pengguna Dark Web. Hanya saja, awal yang kurang menjelaskan bagaimana Matias yang bisa menemukan Laptop milik Hacker. Apalagi ini adalah salah satu film yang karakter utamanya meninggal.

Film tentang Deep Web – Itulah Ulasan/Review dari film yang meng-Ilustrasikan sisi gelap Internet yaitu Dark Web ataupun Deep Web berjudul Unfriended: Dark Web (2018). Bagi kalian yang pernah mencoba memasuki dunia tersebut, coba deh berbagi cerita lewat kolom komentar.

Related Posts

1 of 46
Enable Notifications OK No thanks