Berikut adalah sinopsis film Child’s Play. Reboot franchise film si boneka pembunuh, Chucky (Mark Hamill). Yang mana, filmnya akan tayang di Biskop Trans TV malam ini.
Bagi kamu fans film horor. Franchise berjudul Child’s Play pastinya tidak terdengar asing lagi di kedua telinga. Ya franchise karya Don Mancini (Cellar Dweller) ini memang super duper ikonik.
Tentunya ke-ikonikan ini dikarenakan franchise slasher horror 80an ini memperkenalkan sosok karakter antagonis utama legendarisnya, Chucky. Chucky sendiri adalah boneka yang dirasuki oleh roh pembunuh berantai sadis, Charles Lee Ray (Brad Dourif).
Nah sekali lagi atas premis uniknya tersebut. Maka tidaklah heran jika franchise-nya menjadi begitu ikonik hingga detik ini.
Contents Navigation
Reboot 2019
Nah karena ke-ikonikan dan juga seluruh fans setianya. Maka gak heran jika hingga detik ini, selalu ada saja rilisan film atau seri terbarunya. Yang mana, salah satunya adalah reboot yang rilis pada tahun 2019.
Nah bagi kalian yang sudah pernah nonton dan mau nonton filmnya lagi. Atau memang belum nonton sama sekali film reboot-nya ini bergembiralah. Karena Child’s Play 2019 akan tayang malam ini, 29 Oktober, 2022 jam 21.30 WIB di Bioskop Trans TV.
Namun tentunya sebelum akhirnya kita menyaksikan filmnya ini. Yuk mari kita simak dulu ulasan sinopsis film Child’s Play reboot ini berikut ini.
Sinopsis Film Child’s Play
Sinopsis film Child’s Play versi reboot ini. Kurang lebih sih masih memiliki premis yang sama seperti versi film pertama orisinilnya yang rilis tahun 1988 silam. Namun karena merupakan reboot dan rilis pada tahun 2019 pula. Alhasil terdapat berbagai perubahan di dalamnya.
Seperti Chucky (Mark Hamill) yang kini merupakan boneka dengan algoritma canggih. Dan juga di reboot-nya ini. Asal usul Chucky menjadi boneka pembunuh bukanlah lagi karena dirasuki oleh roh Charles Lee Ray.
Bahkan faktanya, karakter Lee Ray dalam reboot-nya ini tidaklah ada sama sekali. Akan tetapi sekali lagi terlepas perubahan tersebut. Secara keseluruhan, premis ceritanya masih sama seperti rilisan orisinilnya dulu.
Karen & Andy Barclay
Jadi premis film ini mengisahkan seorang ibu muda, Karen Barclay (Aubrey Plaza) yang membelikan anaknya, Andy Barclay (Gabriel Bateman) boneka Chucky. Namun sebelum akhirnya si boneka memperkenalkan dirinya sebagai Chucky. Ia lebih dahulu dikenal dengan nama Buddi.
Tujuan Karen membelikan Andy boneka ini adalah agar sang putra tidak bermuram durja terus. Pasalnya, semenjak keduanya pindah ke apartemen baru. Andy benar-benar terlihat malas dan tidak bersemangat sama sekali.
Memperparah keadaan, pacar baru ibunya Shane (David Lewis) kerap berkunjung. Dan Andy pada dasarnya memang gak suka dengan Shane. Dengan seluruh hal yang membuatnya bermuram durja tersebut.
Alhasil, lama-kelamaan Andy yang tadinya gak suka dan malas dengan Chucky. Menjadi suka dan betah main dengan boneka barunya tersebut.
Mulai Membunuh Orang-Orang Sekitarnya
Namun mood Andy yang sudah membaik tersebut. Secara perlahan mulai memburuk lagi. Namun bukan karena ulah ibunya kali ini. Melainkan karena sosok Chucky yang mulai menteror baik Andy maupun warga sekitar dengan aksi pembunuhannya.
Dan semakin memperparah mood dan keadaan. Ketika ia melaporkan ke pihak berwajib dan ibunya, tidak ada yang mempercayainya.
Alhasil, kini hanya Andy dengan beberapa teman dekatnya saja yang harus mencari cara untuk mengekspos siapa sosok Chucky yang sesungguhnya ke publik. Lalu bagaimanakah mereka akan melakukan hal ini nantinya?
Well, sekali lagi langsung saja kamu tonton reboot Child’s Play ini di Bioskop Trans TV malam ini jam 21.30. Oke deh guys. Semoga sinopsis film Child’s Play ini bermanfaat.