Sinopsis The Suicide Squad (2021). Debut film superhero DC dari sutradara James Gunn (Guardians of the Galaxy).
Pasca performa yang agak mengecewakan dari film DCEU Suicide Squad (2016), Warner Bros dan DC lantas mencoba untuk memperbaikinya. Alhasil The Suicide Squad pun diproduksi,
Disutradarai dan ditulis naskahnya oleh Gunn, terbukti bahwa sekuel yang juga reboot “halus” Suicide Squad ini, jauh dianggap lebih baik daripada pendahulunya. Dan ya gue rasa kita semua setuju banget dengan pendapat tersebut.
Gara-gara kesuksesannya di The Suicide Squad inilah, yang akhirnya membuat Gunn kini dipercayai penuh untuk menangani seluruh program seri TV dan juga film layar lebar DC-nya. Berdasarkan fakta tersebut, bagi kamu yang hingga kini belum nonton The Suicide Squad, well, tunggu apalagi?
Sinopsis The Suicide Squad
Seperti yang telah dijelaskan di awal paragraf, The Suicide Squad pada dasarnya merupakan sekuel atau kontinuitas di rana DCEU dan juga soft reboot.
Jadi jangan kaget ketika nanti nonton, film ini memperkenalkan balik grup villain DC ini, tapi di saat yang sama juga terlihat melanjutkan kisah dari film-film DCEU terdahulu khususnya, Suicide Squad.
Anyway, kali ini intelligence officer pemerintah Amerika Serikat, Amanda Waller (Viola Davis), lagi-lagi harus membentuk tim Task Force X alias Suicide Squad. Namun kali ini dengan banyak anggota barunya.
Project Starfish
Bebeberapa anggota barunya tersebut adalah: King Shark (Sylvester Stallone), Peacemaker (John Cena), Bloodsport (Idris Elba), Ratcatcher 2 (Daniela Melchior), Savant (Michael Rooker), Javelin (Flula Borg), dan Weasel (Sean Gunn).
Seluruh anggota tersebut nantinya dibagi menjadi 2 tim. Dan kedua tim ini memiliki misi yang sama: Menyelidiki apa, siapa, dan bagaimana itu Project Starfish. Alhasil kedua tim ini pun secara bertahap dikirim ke pulau Corto Maltese.
Dan ya, sesampainya di sana, terbukti bahwa misi yang mereka jalankan ini tidaklah semudah seperti yang mereka kira. Lalu bagaimanakah kelanjutannya?
Well, langsung saja kamu saksikan film The Suicide Squad di HBO Go Asia atau platform tayang kesayangan lain untuk mengetahui jawabannya oke?