MovieBerita FilmMCU

Spider-Man NWH Hampir Tampilkan Universe Tobey & Andrew

Spider-Man NWH (No Way Home, 2021) ternyata hampir saja menampilkan universe/earth Spidey Tobey Maguire dan Andrew Garfield.

Spider-Man NWH (No Way Home, 2021) ternyata hampir saja menampilkan universe/earth Spidey Tobey Maguire dan Andrew Garfield.

Seperti kita ketahui, pada dasarnya Spider-Man: No Way Home adalah film multiverse nostalgia dari seluruh adaptasi film live-action Spider-Man dalam 2 dekade terakhir.

Oleh karenanya, tidaklah mengherankan jika film MCU ini juga menampilkan sosok 2 aktor Spider-Man sebelumnya beserta 1-2 musuhnya. Spesifiknya lagi yang berasal dari earth/universe Spider-Man Tobey Maguire (Spider-Man Trilogy) dan earth/universe Spider-Man Andrew Garfield (The Amazing Spider-Man).

Spider-Man NWH Universe Tobey

Nah berdasarkan fakta tersebut, maka tak heran banget ketika seluruh karakter dari 2 universe Spider-Man sebelumnya tersebut muncul di layar, audiens/fans langsung memberikan respon yang sangat excited.

Akan tetapi terlepas rasa excited tersebut, mungkin beberapa dari kita masih merasakan ada yang kurang. Spesifiknya, kita masih merasa kurang karena momen multiverse besar-besaran ini tidak dimanfaatkan lebih jauh lagi.

Maksudnya, sangat disayangkan Spider-Man: No Way Home, tidak mampir ke universe/earth Tobey dan Andrew. Padahal kalau saja plot-nya mampir sebentar ke kedua earth tersebut, sangat dijamin filmnya bakalan lebih excited lagi.

Ternyata Hampir Mampir!

Well guys, ternyata seperti yang terlansir melalui 2 concept arts resmi yang dibagikan kembali oleh The Direct, hal tersebut hampir terjadi!

Untuk lebih jelasnya, silahkan kamu lihat saja 2 concept arts yang dimaksud tersebut berikut ini:

spider-man NWH universe tobey
Concept art pertarungan antara Spidey-Holland VS Doctor Strange di universe Tobey (The Direct)
spider-man NWH universe tobey
Concept art pertarungan antara Spidey-Holland VS Doctor Strange di universe Andrew (The Direct)

Concept arts yang hampor terealisasikan tersebut berasal dari concept artist film ini, Phil Saunders.

Terkait hal ini Saunder berkomentar,

“One early idea for Spidey and Dr. Strange’s chase through the multiverse was to have them battle over the source of the spell (in this early version the Book of Vishanti) through scenes from the previous movies.”

Ia melanjutkan,

“We were given a couple of days to play with that idea, taking screen caps from the movies and painting in Spidey and Doc.

I liked the idea of taking the familiar shots and shifting the gravity and POV so that the characters would be in a completely different orientation than the action.”

Lantas mengapa concept arts tersebut tidak jadi terealisasikan? Jawabannya tidak tahu. Wah sayang banget ya guys! Nah bagaimana nih tanggapanmu dengan fakta yang mencengangkan ini?

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.
Enable Notifications OK No thanks