Berita FilmDCEUMovie

Kurangnya Representasi Budaya, Sutradara Serial Marvel Kritik Film Black Adam

Sutradara serial TV Marvel kelahiran Mesir kritik kurangnya representasi Mesir dalam film Black Adam

Mohamed Diab, yang merupakan sutradara series Moon Knight dari Marvel Studios belum lama ini melayangkan kritikan terhadap film Black Adam produksi DC Film. Ia menyebut jika film dengan Dwayne Johnson sebagai Black Adam kurang menyajikan representasi budaya yang ada dalam versi komiknya.

Diab sendiri merupakan sutradara berkebangsaan Mesir. Dengan kentalnya Black Adam dan budaya-budaya Mesir di komiknya. Dia menyayangkan mengapa versi adaptasi filmnya kurang memperlihatkan representasi budaya itu.

Mitologi Mesir Yang Jadi Fokus Utamanya Kurang Menonjol

Sutradara serial Moon Knight besutan Marvel, Mohamed Diab menyebut film Black Adam dari DC Films telah menyia-nyiakan kesempatan representasi budaya. Diab menyayangkan perbedaan film itu dengan komiknya.

Diab mengkritik film Black Adam karena kurangnya representasi Mesir dan budayanya. Mengingat Black Adam juga membahas tentang makhluk ajaib yang berasal dari mitologi Mesir.

Diab yang merupakan sineas kelahiran Mesir menyampaikan kekecewaannya terhadap film Black Adam berdasarkan latar lokasi film. Sinema besutan Warner Bros itu seolah mengabaikan sumber materi budaya dan sejarah yang ada.

“Saya benar-benar kesal dengan DC karena menempatkan Black Adam di negara fiktif di timur tengah sebagai alasan untuk membuang orang non-Mesir, padahal kisah itu jelas dimaksudkan untuk berada di Mesir,” tuturnya mengutip dari Screen Rant.

Dewa Mesir Merupakan Asal Kekuatan Black Adam

Dc Films Black Adam Dwayne Johnson
Black Adam Dwayne Johnson | DC Films

Dalam komiknya, kekuatan dari Teth Adam (nama asli Black Adam) memang berkaitan dengan mitologi dewa Mesir.

Teth-Adam mendapatkan kekuatan ketika dia mengucapkan kata “Shazam!”. Ternyata, kata “Shazam!” yang diucapkan oleh Teth-Adam bukan merujuk ke nama penyihir yang memberinya kekuatan, melainkan merupakan singkatan dari enam dewa Mesir.

S adalah singkatan dari Shu, H singkatan dari Heru, A singkatan dari Amon, Z singkatan dari Zehuti, A singkatan dari Aton, dan M singkatan dari Mehen.

Serial Moon Knight, Yang Juga Memiliki Keterkaitan Dengan Mitologi Dewa Mesir

Sementara itu, kini Diab sedang fokus dalam usahanya mensukseskan serial Moon Knight yang sebentar lagi akan tayang. Serial TV terbaru dari Marvel Studios itu akan tayang dalam beberapa hari lagi, tepatnya pada 30 Maret 2022.

Moon Knight menceritakan karakter bernama Marc Spector/Steve Grant, seseorang yang memiliki masalah pada kepribadian ganda yang mendapatkan suatu kekuatan dari dewa mesir.

Meski tidak melibatkan sebagian besar jalan cerita di Marvel Cinematic Universe (MCU), Moon Knight dipastikan akan memberikan warna baru dalam pembawaan cerita.

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.
Enable Notifications OK No thanks