Filter by Kategori
Game
Movie
TV
Komik
Berita FilmMCUMovie

Ternyata Inilah Syarat Utama Agar Chris Hemsworth Bisa Terus Memerankan Thor di MCU

Inilah syarat utama agar aktor Chris Hemsworth (Spiderhead) bisa terus memerankan Thor di MCU. Wah apa tuh syaratnya?

Inilah syarat utama agar aktor Chris Hemsworth (Spiderhead) bisa terus memerankan Thor di MCU. Tak memungkiri bahwa rata-rata aktor superhero di MCU selalu identik atau melekat dengan satu karakter superhero yang mereka perankan. Alias, apabila tidak ada alasan yang darurat banget, maka si aktor harus terus memerankan sosok pahlawan supernya.

Namun ada juga memang kasus dimana aktornya yang mulai jenuh. Ya wajar sih. Karena rata-rata aktor MCU memang dikontrak bertahun-tahun (bahkan bisa sampai 1 dekade) untuk memerankan sosok superhero-nya.

Dan ketika mereka sudah benar-benar terikat kontrak seperti ini. Otomatis akan benar-benar sedikit kesempatan mereka untuk tampil dalam film non-Marvel lainnya.

Mau Berhenti Tapi Masih Mau Memerankan Juga

Nah berdasarkan pernyataan tersebut, maka gak heran jika satu per satu aktor superhero MCU-nya (apalagi yang “veteran”), sudah mulai jenuh banget. Alhasil, mereka pun segera ingin menyudahi “masa bakti” mereka di MCU.

Dan salah satu aktor MCU yang sudah mulai memperlihatkan tanda-tanda tersebut, adalah si pemeran dewa petir Asgard Thor yang diperankan oleh Chris Hemsworth.

Pasalnya kalau kita perhatikan dalam beberapa wawancara promosi film Thor: Love and Thunder (2022) beberapa waktu belakangan ini. Terlihat dan terdengar banget dari nada respon Hemsworth yang sudah jenuh dan ingin segera selesai sebagai Thor-nya.

Akan tetap nih melalui wawancaranya dengan ScreenRant baru-baru ini, aktor asal Australia ini memberikan pernyataan yang mengejutkan. Jadi terlepas ia sudah lumayan boring dan enggan untuk memerankan Thor lagi, namun ia mau saja kembali memerankannya.

Harus Bersama Waititi Lagi

syarat chris hemsworth thor
Taika Waititi dan Hemsworth | uty fm medari

Namun ada satu syarat utama agar bisa menariknya lagi memerankan Thor. Syarat tersebut adalah jika film-film Thor selanjutnya disutradarai oleh Taika Waititi. Waititi pun juga mengatakan hal serupa. Ia juga akan menyutradarai film Thor lagi apabila Chris yang masih memerankannya.

Gak heran sih apabila Chris Hemsworth memberikan syarat ini agar ia bisa terus memerankan Thor di MCU. Pasalnya semenjak Waititi mengambil alih franchise Thor melalui Thor: Ragnarok (2018), Waititi sukses memberikan hawa segar nan asyik lagi terhadap franchise ini.

Hemsworth dan seluruh cast lain pun juga terlihat sangat asyik bekerjasama dengan sutradara asal Selandia Baru ini. Nah sekarang, bagaimana nih tanggapanmu akan hal ini?

Related Posts

1 of 28