Filter by Kategori
Game
Movie
TV
Komik
Berita FilmMCUMovie

Inilah Tampilan Awal Kostum Valkyrie di Thor: Love and Thunder

Sebuah foto dari lokasi syuting Thor: Love and Thunder mengungkapkan tampilan awal kostum Valkyrie yang dikenakan oleh Tessa Thompson.

Tessa Thompson debut di Marvel Cinematic Universe sebagai Valkyrie dalam film Thor: Ragnarok 2017 yang disutradarai oleh Taika Waititi. Sejak saat itu ia sudah tampil dalam film MCU lainnya seperti Avengers: Endgame.

Karena kesuksesan Thor: Ragnarok juga Valkyrie dipastikan kembali dalam film ke-4 Thor yang akan datang. Dan kali ini sebuah foto dari lokasi syuting Thor: Love and Thunder mengungkapkan tampilan awal dari kostum Valkyrie yang nantinya dikenakan oleh Tessa Thompson.

Bocoran Foto Kostum Valkyrie di Thor: Love and Thunder

Foto tersebut dibagikan oleh @ReginaBenavid18 di twitter yang kemudian di repost oleh akun fan base @lovethundernews. Fotonya sendiri menampilkan Thompson yang sedang berselfie di depan kaca dengan kostum barunya. Kalian bisa melihat fotonya di bawah ini.

Sekedar informasi aja bagi kalian yang belum tahu, kostum Valkyrie ini sesuai dengan foto yang ada di bocoran t-shirt Thor:Love and Thunder pada Desember lalu.

Gimana nih tanggapan kalian dengan kostum Valkyrie baru yang akan dikenakannya dalam film Love and Thunder? Komen di bawah ya. Thor: Love and Thunder dijadwalkan untuk rilis pada 8 Juli 2022.

Pastikan untuk selalu kunjungi Dafunda agar kalian tidak ketinggalan update terbaru dari kami seputar dunia Game, Movie, Anime dan Pop Culture.

Related Posts

1 of 203
Enable Notifications OK No thanks