Setelah sebelumnya kita melihat first look karakter Gale Weathers (Courtney Cox) dalam Scream 5 mendatang, akhirnya sekarang kita mendapatkan juga tease Ghostface dalam film ini nanti.
Ya setelah kita menunggu lama banget untuk melihat tampilan update Ghostface, baru-baru ini akun Twitter resmi Scream 5, mengunggah foto tease pembunuh ikonik Scream tersebut yang mana, bisa kamu lihat sendiri berikut ini.
SURPRISE! Sayangnya unggahannya sedikit nge-troll kita. Memang sih secara teknis pihak Scream men-tease Ghostface. Tapi ya tampilan ghostface-nya tertampilkan melalui desain labu khas Halloween aka Jack O’ Lantern.
Seraya, ikuti dengan tweet kocak, “Giving the (knife) a little test”. Nah kalau kamu lihat tease ini sebenarnya bukan semata men-tease tampilan Ghostface. Namun juga men-tease tampilan model pisau ikonik ghostface dan juga kemungkinan refrensi film Halloween.
Refrensi atau Cameo Halloween?
Dengan kata lain, bisa saja nantinya Scream 5 yang rencananya akan rilis tanggal 14 Januari 2022 mendatang akan terinspirasi atau mengambil banyak refrensi film slasher klasik Halloween (1978).
Pernyataan ini kian diperkuat dengan unggahan video sesi zoom ngobrol-ngobrol Variety antara pemeran Laurie Strode di Halloween, Jamie Lee Curtis dengan pemeran Sidney Prescott, Neve Campbell beberapa waktu yang lalu.
Memang sih sekilas kalau kita lihat sesi ngobrol-ngobrolnya gak lebih dari ngobrol biasa antara dua ratu jerit (scream queen) yang juga sekalian, untuk menyambut perayaan Halloween.
Tapi bukan menutup kemungkinan jika sesi ngobrol ini ada “udang dibalik rempeyek” bukan? Apakah mungkin, Curtis nantinya akan tampil sebagai cameo di Scream 5 atau sebaliknya (sama-sama)?
Atau ya memang sesi zoom ini gak ada hubungannya dengan tweet tease Ghostface tersebut. Ya silahkan saja sih berspekulasi guys. Yang jelas untuk lebih jelasnya, kita tunggu saja lagi update selanjutnya atau ya tunggu saja hingga tahun depan.
Sebagai pengingat saja, Scream 5 akan menampilkan kembali Campbell, Cox, dan pemeran sheriff Dewey, David Arquette. Filmnya disutradarai oleh sutradara Ready or Not (2019), Matt Bettinelli-Olpin & Tyler Gillett.
Sekarang, bagaimana tanggapanmu dengan tease Ghostaface Scream 5 perdana ini?