Berita FilmMovie

Teori Kenapa Godzilla Bisa Jadi Jahat Dalam “Godzilla vs. Kong”

Godzilla vs. Kong sudah mengumumkan tanggal rilisnya yang akan berlangsung pada akhir maret 2021 ini. Trailernya pun kini sudah rilis dan menghasilkan hype yang luar biasa di kalangan para penggemarnya. Namun, yang tidak biasa dalam film ini adalah Godzilla yang menjadi jahat.

Pada Godzilla: King of The Monsters, Godzilla ditunjukkan sebagai pahlawan bagi umat manusia karena telah mengalahkan monster alien King Ghidorah. Nah, sebenarnya apa sih alasan berubahnya sifat Godzilla ini pada “Godzilla vs. Kong? Untuk lebih lengkapnya, yuk simak pembahasan berikut ini.

Godzilla Menjadi Jahat Karena Ia Difitnah

Mecha Godzilla Dalam Trailer
Mecha Godzilla Dalam Trailer | Warner Bros

Salah satu scene yang cukup misterius dari trailer Godzilla vs. Kong adalah pada saat scene yang menunjukkan sebuah ruangan kontrol dan didalamnya terdapat Ren Serizawa (anak dari Dr. Serizawa). Dalam scene tersebut terdapat salah satu gambar sebuah robot yang berbentuk seperti Godzilla.

Disinyalir robot tersebut merupakan Mecha Godzilla yang juga disebutkan akan jadi villain utama dari film ini. Kehancuran dari sebuah kota yang diserang Monster pada awal trailer merupakan serangan dari Mecha Godzilla. Tetapi, banyak dari umat manusia yang mengatakan bahwa serangan tersebut diakibatkan oleh Godzilla.

Karena terkena fitnah oleh Mecha Godzilla, Godzilla akhirnya berubah menjadi karakter jahat. Karena hal itu juga manusia harus menangkap Kong, sang raja hutan untuk menyelamatkan umat manusia dari serangan Godzilla. Namun, banyak yang percaya bahwa nantinya peran dari Mecha Godzilla akan terbongkar dalam film. Sehingga Godzilla dan Kong akan bersama-sama dalam menghadapi Mecha Godzilla.

Kapak Kong Terbuat Dari Tulang Godzilla

Godzilla Vs Kong 3
Godzilla Vs Kong | Warner Bros

Dalam cuplikan pertarungan Godzilla vs. Kong, nampak Kong membawa sebuah kapak raksasa yang mirip dengan Stormbreaker milik Thor. Duel antara dua monster tersebut tersaji cukup seru, dimana Kong menaiki sebuah gedung dan kemudian melompat untuk menghantamkan kapak tersebut ke arah Godzilla.

Di lain sisi Godzilla mengeluarkan senjata andalannya yaitu hembusan nafas birunya ke arah Kong. Namun, yang menarik di sini adalah Kong menyerap serangan Godzilla menggunakan kapak yang ia bawa. Dalam hal ini, banyak penggemar yang mengatakan bahwa kapak tersebut merupakan salah satu tubuh dari Godzilla di masa lalu.

Dari mana Kong mendapatkan bagian tubuh Godzilla tersebut? Banyak yang mengatakan bahwa itu merupakan hasil dari pertarungan Kong dengan salah satu Godzilla di masa lalu. Jelas, Godzilla mungkin mengetahui hal ini, sehingga ia kesal dan berubah menjadi jahat serta balik memusuhi manusia dan Kong.

Nah, itulah beberapa teori yang menjelaskan kepada Godzilla bisa berubah menjadi jahat dalam Godzilla vs. Kong. Kamu punya teori sendiri? jangan ragu untuk membagikannya di kolom komentar di bawah ya.

Kunjungi terus Dafunda untuk mendapatkan informasi menarik seputar Pop Culture, Film, dan Game.

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.
Enable Notifications OK No thanks