Berita FilmDCEUMovie

Tidak Perlu Menonton Film Pertama Untuk Memahami Film Suicide Squad James Gunn

Menurut sutradara James Gunn, kalian tidak perlu menonton film Suicide Squad 2016 untuk memahami film Suicide Squad yang akan datang.

Harapan untuk film pertama cukup tinggi. Akan tetapi ketika film yang disutradarai oleh David Ayer itu tiba di bioskop, sebagian besar penggemar cukup kecewa. Meskipun Suicide Squad cukup sukses secara finansial/box office, dari segi kritikus film ini memiliki skor yang buruk.

Harapan penggemar Suicide Squad kembali hidup pada Januari 2019 lalu. Saat ini diumumkan bahwa James Gunn sudah menandatangani kontrak untuk menulis dan mengarahkan sekuel Suicide Squad. Gunn mungkin merahasiakan sebagian besar detail cerita tentang film mendatang, namun ia telah membagikan seluruh aktor yang akan tampil dalam film Suicide Squad.

Apakah Suicide Squad Merupakan Sekuel Langsung?

Pemeran Lengkap Suicide Squad
Suicide Squad James Gunn | twitter

Satu hal yang membingungkan tentang Suicide Squad arahan James Gunn adalah apakah film ini merupakan sekuel langsung atau tidak. James Gunn sebelumnya telah mengatakan bahwa ini bukan merupakan sekuel, malainkan reboot total.

Namun ada beberapa karakter dari film Suicide Squad 2016 karya David Ayer yang akan kembali. Diantara karakter tersebut termasuk Harley Quinn (Margot Robbie), Rick Flag (Joel Kinnaman), Captain Boomerang (Jai Courtney), dan Amanda Waller (Viola Davis). Hal ini tentu sangat membingungkan penggemar.

Jadi Suicide Squad Merupakan Reboot Total?

Poster Produksi Suicide Squad
Poster Produksi Suicide Squad | IG James Gunn

Jika Suicide Squad karya James Gunn merupakan Reboot total, maka (seharusnya) aktor dalam film ini akan berubah total. Seperti misalkan film Fantastic Four 2015, atau The Amazing Spider-Man yang dibintangi oleh Andrew Garfield.

Jika Suicide Squad dikatakan sebagai sekuel langsung sebenarnya masih masuk akal karena banyak pemain dari film sebelumnya akan kembali mengulangi peran mereka masing-masing. Tapi James Gunn menolak mengatakan bahwa film arahannya ini merupakan sekuel. Jadi mana nih yang bener?

Suicide Squad Merupakan Film Yang Berdiri Sendiri (Standalone)

Sedikit informasi bagi kalian yang belum tahu, film Standalone adalah sebuah film yang tidak memiliki hubungan atau keterkaitan dengan film apapun.

Selama sesi QnA di Intagram, Gunn menjelaskan bagaimana Suicide Squad secara langsung akan terpisah dari film sebelumnya.

Suicide Squad James Gunn 1
QnA James Gunn | Instagram

Ketika ditanya apakah perlu menonton Suicide Squad 2016 untuk memahami film Gunn? Gunn hanya menjawab dengan mengatakan, “Tidak, kamu tidak perlu.” Terlepas dari karakter yang akan kembali dalam film mendatang, sepertinya The Suicide Squad akan berdiri sendiri tanpa pengaruh apapun dari film sebelumnya.

Para penggemar tentu ingin melihat foto dan mungkin trailer Suicide Squad. Namun dengan dunia yang saat ini sedang dilanda corona virus, sepertinya hal itu akan tertunda.

Suicide Squad dijadwalkan rilis pada Agustus 2021 mendatang.

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.
Enable Notifications OK No thanks