Filter by Kategori
Game
Movie
TV
Komik
AnimasiBerita FilmMovie

Toy Story 4 Jadi Film Kelima Disney Yang Lewati $1 Miliar di Box Office

Toy Story 4 telah menjadi film Disney terbaru yang berhasil meraih $ 1 miliar dolar di box office seluruh dunia.

Walaupun saat ini menjadi film animasi berpenghasilan tertinggi kedelapan sepanjang masa, film ini diperkirakan tidak dapat menyamai $ 1,06 miliar yang diperoleh oleh Toy Story 3 pada 2010.

Setelah dua bulan tayang di bioskop, sekuel Pixar saat ini memiliki pendapatan box office sebesar $ 1,001 miliar. Toy Story 4 menjadi film Disney kelima yang melampaui angka $ 1 miliar hanya dalam tahun ini saja.

Film Disney pertama yang berhasil mencapai angka $ 1 miliar tahun ini adalah Captain Marvel. Kemudian diikuti oleh Avengers: Endgame dengan total $2.8 miliar dan menjadi film terlaris sepanjang masa.

Bulan Mei lalu, Aladdin berhasil mendapatkan lebih dari $ 1 miliar dan disusul oleh The Lion King pada bulan Juni lalu.

Toy Story 4 saat ini telah menghasilkan $ 421,8 juta secara domestik dan $ 579,9 juta di luar negeri. Pasar luar negeri yang menyumbang pemasukan terbesar adalah Jepang dengan angka $ 76,5 juta. Film ini dijadwalkan dibuka akhir tahun ini di Jerman dan Skandinavia untuk lebih meningkatkan total pendapatan box office luar negeri.

Disutradarai oleh Josh Cooley, Toy Story 4 dibintangi oleh Tom Hanks, Tim Allen, Joan Cusack, Keanu Reeves, Annie Potts, Don Rickles, Estelle Harris, Wallace Shawn, John Ratzenberger, Jeff Pidgeon, Blake Clark, Keegan-Michael Key, Jordan Peele dan Tony Hale.

Related Posts

1 of 78
Enable Notifications OK No thanks