Berita MusikCelebrityMusik

Penyanyi Aaron Carter Ditemukan Meninggal Dunia

Masih ingat pelantun lagu "That's How I Beat Shaq"? Aaron Carter dilaporkan meninggal dunia di umur 34 tahun.

Masih ingat pelantun lagu “That’s How I Beat Shaq“? Lagu yang populer pada tahun 2000 silam ini di lantunkan oleh solois Aaron Carter. Namun dilaporkan pada hari ini jika sang musisi tutup usia di umur 34 tahun.

Kabar kematian sang penyanyi kemudian langsung di konfirmasi oleh pihak keluarga. Sementara itu, kepolisian setempat juga sudah menanggapi kabar ini dan akan segera mencari penyebab kematian solois kelahiran Florida, Amerika Serikat itu.

Ditemukan Tidak Bernyawa

Fox Chattanooga Aaron Carter
Aaron Carter | FOX Chattanooga

Melansir laporan dari Kompas.com, penyanyi Aaron Carter di temukan dalam kondisi tidak bernyawa di kediamannya California pada Sabtu, 5 November (waktu Amerika). Sejauh laporan yang diketahui, pihak kepolisian masih belum tahu apa penyebab sang penyanyi meninggal dunia.

Sementara itu, laman TMZ memberitakan jika petugas menemukan Aaron Carter meninggal dunia di kamar mandi dalam rumahnya. Kabar meninggalnya Carter ini juga telah di konfirmasi oleh salah satu pihak keluarga. Hanya saja, mereka tak memberitahukan lebih lanjut soal penyebab kematiannya.

“Saat ini kami masih berada di situasi berduka, kami sedang mencari tahu apa yang sedang terjadi dan apa penyebab dari itu. Kami sama sedihnya dengan semua orang dan berharap para penggemar dapat memberikan rasa berkabung dan doa untuk keluarganya,” ungkap keterangan dari pihak keluarga.

Adik Salah Satu Member Backstreet Boys

Billboard Nick Aaron Carter
Nick (kiri) & Aaron (kanan) Carter | Billboard

Aaron Carter juga di kenal merupakan adik salah satu member boygroup Backstreet Boys yaitu Nick Carter. Berbeda dengan sang kakak, Aaron sudah melakoni kegiatan bermusik sebagai solois sejak akhir 90-an dan di kenal oleh publik sebagai penyanyi cilik.

Dia memulai kariernya di dunia musik sejak berusia 7 tahun. Dia merilis album debutnya (Self Titled), di tahun 1997. Ketika itu usianya baru menginjak 9 tahun popularitasnya terus meningkat. Pada tahun 2000, Aaron Carter merilis album Aaron’s Party (Come Get It), berlanjut dengan Oh Aaron (2001), dan Another Earthquake (2002).

Lagu-lagunya yang berhasil menjadi hits antara lain “Aaron’s Party (Come Get It),” “That’s How I Beat Shaq” dan “I Want Candy“. Lagu ini merupakan versi cover dari lagi grup The Strangleloves. Semasa itu, dia pun sudah tampil di panggung-panggung besar, termasuk menjadi pembuka tur Backstreet Boys dan Britney Spears.

Pada tahun 2000, Aaron Carter sudah memulai tur solonya. Albumnya yang kelima dan terakhir berjudul LOVE rilis pada tahun 2018 kemarin. Di luar aktivitasnya sebagai seorang solois, Aaron Carter juga turut membintangi beberapa serial televisi. Sebut saja seperti Lizzie McGuire dan Sabrina the Teenage Witch serta 7th Heaven. Dia dan juga bersama dengan kakak-kakaknya sempat membintangi reality show bertajuk House of Carters (2006).

Selama bertahun-tahun, Penyanyi yang lahir pada 7 Desember 1987 itu berbicara terbuka tentang kecanduannya pada obat-obatan. Pada tahun 2017, dia sempat masuk ke tempat rehabilitasi setelah tertangkap atas tuduhan mengemudikan kendaraan dalam pengaruh mariyuana.

Kemudian pada September Tahun ini, Carter juga mengaku bahwa dia sudah masuk rehabilitasi yang kelima kalinya. Hal ini dia lakukan dalam upaya mendapatkan hak asuh anaknya.

Diketahui, Aaron Carter sempat bertunangan dengan kekasihnya yang bernama Melanie Martin. Dari pertunangan tersebut, mereka sudah di karuniai seorang anak laki-laki yang mereka beri nama Prince. Perpisahan keduanya sempat di warnai dengan sejumlah isu yang tidak sedap.

Related Posts

Enable Notifications OK No thanks