Musik

Arena Konser Musik Dan Event Top Inggris O2 Arena Resmi Ditutup Sementara Waktu

Bagi kamu yang fans musik, O2 Arena pastinya tidaklah asing di telinga. Ya arena yang terletak di Greenwich Peninsula, London ini adalah salah satu arena yang juga sering disinggahi oleh berbagai band / penyanyi ketika sedang melakukan rangkaian tur konsernya.

Nama-nama top seperti U2, Beyonce, dan bahkan Queen bersama dengan Adam Lambert, lumayan sering tampil di arena / stadium yang megah ini. Dan setiap tahunnya bahkan setiap bulannya, arena ini gak pernah sepi dari yang namanya event.

Namun sayangnya keramaian sekaligus keseruan yang sudah menjadi tradisi itu, seepertinya akan sirna dalam beberapa bulan ke depan.

Resmi Ditutup Karena Corona

https://www.youtube.com/watch?v=WoNsg7wMotU
Adele konser di O2 Arena

Hal ini dikarenakan seperti yang dilansir dari EssexLive, arena yang telah beroperasi dari tahun 2007 ini, akan ditutup dulu untuk sementara waktu. Tentunya hal ini dikarenakan pandemik Corona yang masih belum saja usai.

Dan tentunya langkah ini diambil setelah imbauan ke seluruh warga Inggris untuk menghindari kerumunan. Dan O2 sendiri tercatat bisa menampung hampir 3.000 orang apalagi, kalau sosok yang konsernya adalah nama yang top banget, dijamin arenanya bisa bakalan lebh rame lagi.

Berdasarkan perintah tersebut, alhasil O2 Arena akan ditutup dulu hingga akhir Maret 2020.

Dari Santana Hingga Acara Tinju Batal Total

Santana konser di O2 Arena

Nah gara-gara keputusan tersebut akhirnya sejumlah musisi dan penampil lainnya yang tadinya akan dijadwalkan tampil dalam waktu-waktu dekat inipun, dibatalkan.

Dan nama-nama pengisi yang terpaksa haru batal inipun gak main-main guys. Ada Within Temptation, David Gray, Evanescence, hingga gitaris legendaris Santana pun, mau gak mau harus membatakan konsernya.

Alhasil, kini pihak O2 sedang mencari jadwal baru yang pas banget untuk menggantikan tanggal yang batal tersebut. Namun. kalau nantinya emang gak bisa di re-schedule, maka nanti audiens akan dikembalikan uang pembelian tiket-nya.

Tapi mari kita doakan saja semoga konser Santana dan yang batal-batal lainnya ini, akan mendapatkan penjadwalan ulangnya sehingga baik sang artis, audiens, dan pihak O2 Arena pun sama-sama untung amin. Sekarang, gimana nih pendapat kamu dengan kabar memilukan ini?

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.
Enable Notifications OK No thanks