Simak 4 Fakta Menarik Lagu Renegades Dari ONE OK ROCK

Fakta Menarik Lagu Renegades ONE OK ROCK

Fakta Menarik Lagu Renegades ONE OK ROCK

Setelah vakum merilis lagu baru sejak perilisan album Eye of The Storm tahun 2019 silam, ONE OK ROCK kembali menyapa penggemarnya pada bulan April tahun ini dengan lagu terbaru mereka, yaitu Renegades.

Lagu Renegades juga menjadi kali pertama ONE OK ROCK lepas dari label dan agensi Jepang yang sudah lama menaungi mereka (Amuse). Saat ini, Taka dan kawan-kawan telah memiliki agensi sendiri yang berbasis di Amerika. Walau begitu, kontrak mereka bersama label Amerikanya (Fueled by Ramen) masih berlangsung.

Dalam artikel ini, kami akan menyajikan fakta menarik seputar lagu Renegades, yang menjadi lagu pertama mereka di tahun 2021. Penasaran? Simak faktanya dibawah, ya.

Fakta Lagu Renegades ONE OK ROCK

1. Bekerjasama Dengan Ed Sheeran

ONE OK ROCK – Renegades | Fueled by Ramen YouTube Official

Apakah kalian tahu, penyanyi asal Britania Raya tersebut terlibat dalam pengerjaan lagu Renegades? Ed Sheeran terlibat banyak dalam pengerjaan lagu ini, loh.

Vokalis dan gitaris ONE OK ROCK, Taka dan Toru bahkan sampai mengunjungi kediaman Ed di Inggris loh. Tidak hanya mereka berdua saja, rekan sekaligus vokalis dari band Metalcore Jepang (coldrain), Masato juga ikut terlibat dalam proyek Renegades ini.

2. Ed Sheeran Berperan Banyak Dalam Pembuatan Lagu Renegades

Proses Pembuatan Lagu Renegades | ONE OK ROC YouTube Official

Melanjutkan poin pertama, Renegades menjadi kali pertama Taka tidak sepenuhnya mengerjakan lirik serta musik untuk band nya. Ed Sheeran cukup banyak memberi masukan kepada Taka dan Toru sepanjang mengerjakannya.

Dalam video proses pembuatan yang diunggah dalam channel YouTube mereka, terlihat jika Taka jauh lebih banyak menerima masukan dan improvisasi dari ide-ide yang diberikan oleh Ed.

3. Dikerjakan Saat Selesai Tur Album

Proses Pembuatan Lagu Renegades | ONE OK ROCK YouTube Official

Seperti yang kami tulis di awal, terakhir kali ONE OK ROCK merilis karyanya yaitu saat mereka merilis album Eye of The Storm tahun 2019 silam. Sepanjang tahun itu, mereka melakukan tur di berbagai negara demi mempromosikan album mereka.

Setelah tur dan masa promosi selesai, mereka langsung bergerak untuk mengerjakan lagu Renegades tersebut. Mereka langsung mengontak Ed dan dia meminta mereka untuk datang langsung ke studio dan kediaman Ed untuk berbicara lebih lanjut.

Sayangnya, lagu ini terpaksa diselesaikan secara terpisah akibat pandemi virus COVID-19 yang sempat membuat beberapa negara menerapkan aturan ketat. Taka dan Toru yang kebetulan sudah berada di Jepang terpaksa menyelesaikan lagu ini di studio yang ada di negara mereka sendiri.

4. Menjadi Soundtrack Film Samurai X

Proses Pembuatan Video Klip Renegades | ONE OK ROCK YouTube Official

Sebelum Renegades dikerjakan, ONE OK ROCK telah mengkonfirmasi jika mereka akan kembali terlibat dalam proyek soundtrack dari film terbaru Live Action Samurai X berjudul Rurouni Kenshin: The Final. Jadi sebetulnya, lagu ini direncanakan akan rilis pada tahun 2020 silam.

Namun sekali lagi, pandemi menyebabkan film tersebut dimundurkan jadwalnya dan lagu Renegades batal rilis pada tahun 2020 lalu. Walaupun begitu, lagu ini belum pernah dibocorkan sampai trailer perdana Rurouni Kenshin: The Final rilis pada bulan Maret 2021.


Itulah tadi fakta menarik seputar lagu Renegades milik ONE OK ROCK. Apakah lagu ini juga menjadi lagu favorit kalian? Komen di bawah ya.

Pastikan untuk selalu kunjungi Dafunda atau instal aplikasinya di playstore agar kalian tidak ketinggalan update terbaru dari kami seputar dunia Game, Movie, Anime dan Pop Culture.

Exit mobile version