M BTS akan segera meluncurkan film dokumenter yang berjudul RM: Right People, Wrong Place! Judul ini diambil dari album solo keduanya yang dirilis pada tanggal 24 Mei 2024.
Dengan banyaknya penggemar RM di seluruh dunia, film ini sudah siap untuk ditayangkan di berbagai negara. Kalian pasti penasaran, kan, tentang isi filmnya dan kapan jadwal tayangnya?
Baca Juga: Joker 2 jadi Film Adaptasi Komik dengan Rating Paling Rendah
Sinopsis Film Dokumenter RM: Right People, Wrong Place!
Film dokumenter “RM: Right People, Wrong Place” akan mengajak kamu untuk menyaksikan langsung proses kreatif di balik pembuatan album solo kedua RM dari BTS. Selama sekitar delapan bulan, kalian akan menyaksikan perjalanan menarik RM dalam proses menciptakan musiknya.
Film ini akan menggali perjalanan pencarian jati diri RM. Kita akan melihat perannya sebagai pemimpin BTS, perjalanan sebagai artis solo, dan juga siapa sebenarnya sebagai Kim Nam Joon.
Yang lebih menarik, “RM: Right People, Wrong Place” sukses terpilih sebagai film resmi di kategori Open Cinema pada Festival Film Internasional Busan yang ke-29.
Ini adalah prestasi yang sangat mengesankan, karena ini adalah film dokumenter K-Pop pertama yang berhasil tampil di Open Cinema Busan pada awal bulan Oktober ini.
Baca Juga: Sekuel Film Miracle In Cell No. 7 Versi Indonesia Segera Hadir
Jadwal Tayang RM: Right People, Wrong Place!
Walaupun telah tayang perdana di Festival Film Internasional Busan ke-29, dokumenter ini baru akan tayang untuk umum pada bulan Desember yang akan datang. Film dengan durasi 80 menit ini rencananya akan didistribusikan ke 3.000 layar bioskop.
“Mulai bulan Desember, kami akan mulai mendistribusikannya dengan tujuan merilisnya di sekitar 3.000 layar di seluruh dunia,” pungkas Sutradara Oh Yun Dong.
Sampai saat ini, belum ada informasi mengenai negara-negara yang akan menjadi tempat penayangan film dokumenter RM. Kita berharap Indonesia termasuk dalam daftar tersebut, ya!
Baca Juga: 10 Film Dewasa Jepang yang Tidak Boleh Ditonton Anak Kecil