Lirik lagu ‘Bendera’ (2002). Lagu nasionalis hit pertama dari band Rock Alternatif asal Bandung, Jawa Barat, Cokelat.
Tak terasa kita sudah sampai di penghujung bulan Juli 2023. Hal ini artinya, kita akan menyambut bulan Agustus 2023. Kita akan menyambut bulan hari kemerdekaan Indonesia. Yang mana di tahun ini, bumi pertiwi akan berulang tahun yang ke-78.
Nah berdasarkan fakta tersebut, marilah kita mulai saja euforia untuk menyambut perayaan kemerdekaan RI tersebut dengan mendengar dan menyanyikan kembali lirik lirik lagu ‘Bendera’ Milik Cokelat.
Diciptakan Oleh Eross S07
Namun sebelum kita menyanyikan lagi lagunya, marilah kita simak sejenak sejarah singkat terciptanya lagu ini.
Ya jadi terlepas adalah Cokelat yang membawakan lagunya, namun kenyataannya yang menciptakan lagunya adalah gitaris Sheila On 7, Eross Candra.
Dalam pembuatan lagunya ini, Eross juga dibantu oleh rekan-rekan musisi lain seperti: Memes, Tasya, dan Rio Febrian. Dan dengan kombinasi nama-nama tersebut, maka gak heran jika kemudian lagu ini langsung enak didengar dan tentunya juga langsung nge-hit.
Saking hitnya, gak heran sekali lagi jika ‘Bendera’ kini kerap dianggap sebagai salah satu “lagu kebangsaan” Indonesia. Ya tentunya lagu kebangsaan Indonesia yang sesungguhnya tetaplah ‘Indonesia Raya.’ Ya kamu pahamlah maksudnya bukan?
Nah sekarang tanpa panjang lebar lagi, yuk mari kita dengar nyanyikan lagi lagunya melalui lirik lagu ‘Bendera’ berikut ini.
Lirik Lagu Bendera
Intro
Verse 1
Biar saja ku tak sehebat matahari
Tapi s’lalu ku coba tuk menghangatkanmu
Biar saja ku tak setegar batu karang
Tapi s’lalu ku coba tuk melindungimu
Interlude
Verse 2
Biar saja ku tak seharum bunga mawar
Tapi s’lalu ku coba tuk mengharumkanmu
Biar saja ku tak seelok langit sore
Tapi s’lalu ku coba tuk mengindahkanmu
Pre-Chorus
Kupertahankan kau demi kehormatan bangsa
Kupertahankan kau demi tumpah darah
Semua pahlawan-pahlawanku
Chorus
Merah putih teruslah kau berkibar
Di ujung tiang tertinggi di Indonesiaku ini
Merah putih teruslah kau berkibar
Di ujung tiang tertinggi di Indonesiaku ini
Merah putih teruslah kau berkibar
Ku akan selalu menjagamu
Instrumental
Verse 2
Biar saja ku tak seharum bunga mawar
Tapi s’lalu ku coba tuk mengharumkanmu
Biar saja ku tak seelok langit sore
Tapi s’lalu ku coba tuk mengindahkanmu
Pre-Chorus
Kupertahankan kau demi kehormatan bangsa
Kupertahankan kau demi tumpah darah
Semua pahlawan-pahlawanku
Chorus
Merah putih teruslah kau berkibar
Di ujung tiang tertinggi di Indonesiaku ini
Merah putih teruslah kau berkibar
Di ujung tiang tertinggi di Indonesiaku ini
Merah putih teruslah kau berkibar
Ku akan selalu menjagamu
Oooh
Oooh
Oooh