Inilah lirik dan makna lagu ‘Wicked Game’ milik vokalis top dekade 80an, Chris Isaak.
Bagi kita yang fans musik jadul terlebih, suka nyanyi (atau bahkan memang penyanyi). Pastinya gak mungkin kalau gak tahu dengan lagu ‘Wicked Game’ yang ditulis dan dinyanyikan oleh salah satu vokalis underrated 80an, Chris Isaak.
Contents Navigation
Lagu Menantang
Ya lagu yang rilis pertama kali melalui album ketiga Isaak, Heart Shaped World (1989) ini, merupakan lagu yang gokil banget. Maksudnya, bukan hanya lagu ini enak nan haunting banget, ‘Wicked Game’ faktanya juga merupakan lagu yang sangat menantang.
Spesifiknya, walau mungkin terdengar enak dan gampang. Namun faktanya, ‘Wicked Game’ milik Chris Isaak ini tidaklah semudah itu untuk kita nyanyikan. Pasalnya gak hanya harus membutuhkan penjiwaan kisah lagunya yang amat-sangat, juga kita harus pintar dalam melakukan transisi (switching) nada-nadanya.
Ya kamu bisa dengar sendiri bukan? Awalnya rendah banget, terus perlahan menjadi meninggi lalu “dihajar” lagi dengan teknik falsetto. Bahkan penyanyi pria yang memiliki warna suara Tenor pun, masih suka repot sendiri dalam menyanyikan lagunya ini.
Sering Menjadi Andalan Untuk Audisi
Makanya, gak heran banget jika ‘Wicked Game’ milik Chris Isaak ini kerap dijadikan “jurus” utama oleh mereka-mereka yang mengikuti lomba atau kompetisi nyanyi.
Bahkan kalau sering kita lihat, gak terhitung jumlah pria dan wanita di dunia ini yang memilih lagu ini sebagai materi untuk audisi mereka. Karena ya itu tadi. Lagu ini menatang banget.
Dan kalau bisa menyanyikannya dengan tepat dan lolos audisi, rasanya bagaikan sudah mati-matian bekerja keras di kantor, lalu mendapatkan bonus dari bos kita.
Nah setelah membaca semua ini. Pastiya kini kalian bertanya. Memangnya lirik dan makna lagu ini apa sih? Kok sampai musti dapat banget emosi dari cerita lagunya? Well, sebelum menjawab pertanyaan tersebut, mari kita simak dulu saja seluruh lirik lagunya berikut ini.
Lirik Lagu Wicked Game
The world was on fire and no one could save me but you
It’s strange what desire would make foolish people do
Pre-Chorus 1:
I never dreamed that I’d meet somebody like you
And I never dreamed that I’d lose somebody like you
Chorus:
No, I don’t wanna fall in love
(This world is only gonna break your heart)
No, I don’t wanna fall in love
(This world is only gonna break your heart)
With you
With you
What a wicked game to play
To make me feel this way
What a wicked thing to do
To let me dream of you
What a wicked thing to say
You never felt this way
What a wicked thing to do
To make me dream of you and
*balik ke chorus*
*balik ke lirik paling pertama*
Pre-Chorus 2:
I never dreamed that I’d love somebody like you
I never dreamed that I’d lose somebody like you
*balik ke chorus*
(This world is only gonna break your heart)
No, I
(This world is only gonna break your heart)
(This world is only gonna break your heart)
Outro:
Nobody loves no one
Makna Lagu Wicked Game
Nah setelah kita bernyanyi dengan lirik lagu ‘Wicked Game’ tersebut. Maka kini gue akan menjelaskan makna dari lagu ‘Wicked Game’ ini.
Jadi seperti yang terlansir dari Smooth Radio. Lagu ini pada dasarnya menceritakan bagaimana rasanya kalau kita memiliki ketertarikan kuat pada seseorang tapi pada saat yang sama, kita tahu kalau yang kita taksir tersebut sebenarnya bukanlah orang yang tepat atau baik.
Isaak mendapatkan inspirasi liriknya ini dari salah satu pengalaman pribadinya. Jadi suatu hari ada seorang wanita yang menelpon Isaak. Nah si wanita mengatakan kalau ia ingin mampir dan ngobrol-ngobrol dengan Isaak.
Nah tapi setelahnya ia mengatakan kalau ia ingin ngobrol lama-lama hingga pada esensinya Isaak benar-benar lelah. Dan Isaak pun langsung menangkap kalau nantinya sesi ngobrol-ngobrol ini akan berakhir dengan keduanya di atas ranjang.
Dan penyanyi asal Stockton, California, A.S. ini tahu kalau apa yang akan keduanya lakukan ini akan menjadi masalah baik baginya maupun si wanita. Walau demikian, belum ketahuan lagi ending-nya apakah keduanya benar-benar melakukan atau tidak.
Oke deh guys. Itulah tadi ulasan lirik dan makna lagu ‘Wicked Game’ milik Chris Isaak. Semoga pembahasannya bermanfaat.