Filter by Kategori
Game
Movie
TV
Komik
Anime & MangaOtaku

Anime Captain Tsubasa 2018 Siap Tayang di RCTI!

Seperti yang diberitakan sebelumnya, salah satu stasiun televisi nasional yaitu RCTI akan memutar anime yang tayang tahun lalu yaitu, Captain Tsubasa 2018.

Konfirmasi tersebut didapatkan melalui akun Twitter serta YouTube mereka yang mengatakan bahwa anime tersebut akan siap dputar, namun untuk waktunya belum bisa dipastikan.

Berdasarkan data dari LSI, anime Captain Tsubasa 2018 telah lulus sensor dengan total episode sebanyak 12 pada tanggal 31 Desember 2018. Leni M Tarra yang dulunya mengisi suara dari CT: Roat to 2002 di GTV akan kembali memerankan Tsubasa. Sementara itu, Hardi akan kembali mengisi suara dari Hyuga.

Captain Tsubasa adalah komik tentang sepakbola karya Yoichi Takahashi dan diterbitkan oleh Shueisha. Dalam komik ini dikisahkan mengenai Tsubasa Ozora adalah seorang pemuda yang bercita-cita tinggi menjadi seorang pemain sepak bola hebat dan menjadi pemain Tim Nasional Jepang. Kecintaannya kepada sepak bola membuatnya bertemu banyak teman, rival dan menghadapi berbagai tantangan menjadi pemain sepakbola nomor 1, dengan slogan legendaris “Bola adalah teman.”

Related Posts

1 of 2
Enable Notifications OK No thanks