Anime Kumichou Musume to Sewagakari Mengungkap Tanggal Tayangnya

Tanggal Tayang Anime Kumichou Musume To Sewagakari

Tanggal Tayang Anime Kumichou Musume To Sewagakari

Pada hari Selasa, situs resmi adaptasi anime Kumichou Musume to Sewagakari telah memperlihatkan video promosi terbarunya. Selain itu Staf juga sudah mengungkap tanggal penayangan anime ini.

The Yakuza’s Guide to Babysitting merupakan manga comedy karya dari Tsukiya, Awalnya komik ini terbit melalui situs web Comic Ride pixiv pada Juni 2018. Kemudian ditransfer ke layanan manga Comic Elmo Micro Magazine pada Mei 2020.

Berikut Video Promosi Terbaru Anime The Yakuza’s Guide to Babysitting

Menurut informasi yang kami dapatkan rencananya sih anime Slice of Life ini akan tayang perdana pada 7 Juli 2022. Selain itu Shou Takeyaki akan menyanyikan lagu opening dengan judul Mirai no Hero Tachi e.

Menurut informasi dari ANN, Seiyuu yang sudah terungkap akan hadir di anime Kumichou Musume to Sewagakari ini adalah:

Sementara itu Staf pembuatan anime ini yaitu Itsuro Kawasaki sebagai Sutradara, lalu Keiichirō Ouchi yang mengawasi skrip seri, kemudian Hiromi Ogata yang mendesain karakter, Takurou Iga yang menyusun musik dan Studio Feel, Gaina.

Sinopsis Anime Kumichou Musume to Sewagakari

Anime The Yakuzas Guide To Babysitting|©Tsukiya, Studio Feel, Gaina

Tooru Kirishima adalah tangan kanan dari keluarga Yakuza Sakuragi. Baginya, pekerjaan itu adalah alasan yang sempurna untuk membiarkan naluri kekerasannya menjadi liar, membuatnya mendapat julukan The Demon of Sakuragi.

Tidak ada yang bisa menghalangi sifat ganasnya. Akan tetapi, pada suatu hari ia mendapat tugas yang belum pernah ia jalani dari bosnya yaitu mengasuh putrinya. Ini adalah kisah yang mengharukan tentang seorang gadis kecil dan penjaga yakuza-nya!


Demikianlah tanggal penayangan anime comedy Kumichou Musume to Sewagakari. Nah setelah melihat video promosi terbarunya, kira-kira nih bagaimana sih ekspektasi kalian? Terus jangan lupa untuk selalu mengunjungi Dafunda Otaku yah.

Exit mobile version