OtakuAnime & Manga

Akhirnya Terungkap, Inilah Tanggal Pemutaran Anime Mashle: Magic and Muscles

Pada hari Sabut, staff anime Mashle Magic and Muscles telah memperlihatkan trailer baru dan tanggal penayangan animenya.

Pada hari Sabtu, lewat situs resminya staff anime Mashle Magic and Muscles telah memperlihatkan video promosi terbarunya. Selain memperihatkan trailer baru, mereka juga mengungkap tanggal penayangan anime dan mengumumkan seiyuu lain yang akan hadir di anime ini.

Mashle merupakan manga fantasy karya dari Hajime Komoto yang rilis pada Januari 2020 di majalah Weekly Shōnen Jump. Manga ini sudah diterbitkan menjadi tiga belas volume tankobon dan volume ketiga belas rilis pada Oktober 2022.

BACA JUGA:

Tanggal Pemutaran Perdana Anime Mashle: Magic and Muscles

Rencananya anime comedy ini akan tayang perdana pada 8 April 2023. Lalu Taiiku Okazaki akan membawakan lagu opening yang berjudul Knock Out dan grup musik Philosophy no Dance akan membawakan lagu ending yang berjudul Shu Cream Funk.

Menurut informasi dari ANN, Seiyuu lain yang akan hadir di anime ini diantaranya adalah:

  • Yuuki Kaji sebagai Rayne Ames
  • Yuichiro Umehara sebagai Abel Walker
  • Hiroki Nanami sebagai Abyss Razor

Seiyuu yang sudah terungkap sebelumnya adalah:

  • Chiaki Kobayashi sebagai Mash Burnedead
  • Reiji Kawashima sebagai Finn Ames
  • Kaito Ishikawa sebagai Lance Crown
  • Takuya Eguchi sebagai Dot Barrett
  • Reina Ueda sebagai Lemon Irvine

Sedangkan staff pembuatan anime ini diantaranya yaitu Tomoya Tanaka sebagai sutradara, lalu Yousuke Kuroda bertanggung jawab atas skrip seri, kemudian Hisashi Toshima yang mendesain karakter, Masaru Yokoyama bagian musik dan Studio A-1 Pictures.

Sinopsis Anime Mashle

Sinopsis-mashle-magic-and-muscles
Sinopsis-mashle|©Hajime Komoto, A-1 Pictures

Ini adalah dunia sihir di mana sihir digunakan untuk segalanya. Tetapi jauh di dalam hutan ada seorang pemuda yang menghabiskan waktunya untuk melatih tubuhnya. Alasan kenapa pemuda tersebut melatih tubuhnya karena ia tidak bisa menggunakan sihir sama sekali.

Meski begitu, ia tetap menikmati kehidupannya yang damai bersama ayahnya. Namun pada suatu hari, kehidupannya yang damai berubah menjadi sesuatu yang berbahaya, yang dimana identitasnya ketahuan oleh pemerintah.

Demi mempertahankan kehidupannya yang damai, Mash harus menjadi Visioner Suci sehingga masyarakat tidak punya pilihan selain menerima keberadaannya. Ia pun bergabung dengan Akademi Sihir Easton yang bergengsi.


Demikianlah detail informasi dan tanggal pemutaran perdana anime Mashle: Magic and Muscles. Setelah mengetahui kapan anime ini tayang, menurut kalian apakah anime ini rekomend untuk ditunggu dan ditonton?

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.
Enable Notifications OK No thanks