OtakuAnime & MangaOtaku List

Wajib Ditunggu, 3 Anime Original Baru yang Dikerjakan Oleh MAPPA

Halo wibu dan otaku kali ini kita akan membahas anime Original baru yang dikerjakan MAPPA. Penasaran? Yuk cek disini yah.

MAPPA merupakan salah satu studio animasi terkenal. Saat ini popularitas MAPPA semakin meningkat karena proyek anime Jujutsu Kaisen. Pada musim nanti MAPPA berencana akan merilis tiga anime original. Oleh karena itu kali ini kita akan membahas anime original baru yang dikerjakan MAPPA.

Buat kalian yang belum tau, anime original merupakan anime yang ceritanya dibuat langsung oleh studio. Anime tersebut tidak bersumber dari manga atau novel, bahkan serial manga atau novelnya saja tidak ada.

BACA JUGA:

Anime Original Baru yang Dikerjakan MAPPA

Jadi anime original baru apa saja yang MAPPA kerjakan? Buat kalian yang ingin tau, bisa cek daftarnya di bawah ini.

1. Lazarus

Lazarus
Lazarus | MAPPA

Anime original yang pertama adalah Lazarus. Anime ini disutradarai oleh Shinichirou Watanabe, bukan cuman itu saja MAPPA juga menjadi sutradara Jhon Wick, Chad Stahelski sebagai action director.

Pada tahun 2025 era perdamaian dan kemakmuran yang belum pernah terjadi sebelumnya berlaku di seluruh dunia. Alasannya karena umat manusia telah dibebaskan dari penyakit dan rasa sakit. Ahli saraf Dr. Skinner telah mengembangkan obat ajaib yang disebut Hapuna.

Hapuna seketika populer dan obat tersebut berada dimana-mana. Namun setelah Hapuna diperkenalkan secara resmi, Dr. Skinner menghilang. Tiga tahun kemudian Dr. Skinner kembali bahwa Hapuna memiliki waktu yang pendek. Setiap orang yang telah mengkonsumsinya akan mati sekitar tiga tahun kemudian.

2. The Mourning Children: Nagiko and the Girls Wearing Tsurubami Black

The-mourning-children-nagiko-and-the-girls-wearing-tsurubami-black
The-mourning-children-nagiko-and-the-girls-wearing-tsurubami-black | MAPPA

Anime original MAPPA selanjutnya adalah The Muourning Children. Film ini merupakan proyek baru Sunao Katabuchi, film ini akan menjadi film pertamanya sejak In This Corner of the World pada 2016.

The Mourning Children berlatar, di Kyoto pada abad ke-10. Biasanya era Heian biasanya digambarkan secara indah dalam beberapa karya, tapi anime The Mourning Children mengangkat era Heian dalam kegelapan dan ancaman sebuah wabah.

3. BUCCHIGIRI?!

Bucchigiri
Bucchigiri | MAPPA

Anime original berikutnya adalah BUCCHIGIR?!. Anime ini disutradarai oleh Hiroko Utsumi, seorang veteran Kyoto Animation. Sebelumnya menyutradarai anime Banana Fish. Bercerita tentang Araji Tomobishi terjebak dalam pertempuran di antara orang-orang kuat setelah bertemu kembali dengan mantan temannya Mataka Asamine.


Demikianlah daftar anime original baru yang dikerjakan MAPPA. Setelah membaca aritkel ini, dan melihat daftarnya, apakah kalian tertarik untuk menonton anime tersebut? Jangan lupa untuk terus mengunjungi Dafunda.

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.
Enable Notifications OK No thanks