Anime & MangaOtaku

Chainsaw Man Atau Kimetsu no Yaiba, Pekerjaan Pemburu Iblis Siapa yang Lebih Sulit?

Halo penggemar anime, kali ini kita akan membahas pekerjaan siapa yang lebih sulit, pemburu Iblis Chainsaw Man atau Kimetsu no Yaiba?

Chainsaw Man dan Kimestu no Yaiba merupakan dua serial anime dan manga yang sangat populer. Soalnya kedua serial tersebut memiliki cerita yang seru dan hampir sama yaitu seorang pemburu iblis yang memburu para iblis. Bicara soal pemburu iblis, kali ini kita akan membahas pekerjaan siapa yang lebih berbahaya pemburu iblis Chainsaw Man atau Kimetsu no Yaiba?

Perlu kalian ketahui para pemburu iblis di Chainsaw Man dan Kimetsu no Yaiba sering berhadapan dengan yang namanya kematian. Tentunya hal tersebut bisa dibilang cukup wajar, karena manusia biasa bertarung dengan monster sangat berbahaya.

Pekerjaan Siapa yang Lebih Sulit, Chainsaw Man Atau Kimetsu no Yaiba

Berikut pembahasan soal pekerjaan siapa yang lebih berbahaya, pemburu iblis di Chainsaw Man atau Kimetsu no Yaiba?

1. Tugas Utama Pemburu Iblis di Kimetsu no Yaiba

Tugas Utama Pemburu Iblis Di Kimetsu No Yaiba
Tugas Utama Pemburu Iblis Di Kimetsu No Yaiba|©Koyoharu Gotoge, Ufotable

Pertama kita akan membahas lebih dulu soal tugas utama pemburu iblis di Kimetsu no Yaiba. Jadi dalam serial tersebut, para pemburu iblis harus memburu para iblis yang berkeliaran pada malam hari. Iblis tersebut dulunya adalah seorang manusia yang bermutasi menjadi makhluk mengerikan berkat darah Muzan Kibutsuji.

Dan cuman daging manusia saja yang bisa memuaskan mereka. Sebagai seorang iblis, tentunya makhluk tersebut memiliki kekuatan yang melebihi manusia biasa mulai dari peningkatan kecepatan, kekuatan, kemampuan khusus hingga menyembuhkan diri sendiri.

Selain itu iblis di Kimetsu no Yaiba cuman keluar pada malam hari, memaksa para pemburu iblis untuk bertarung dengan mereka di wilayahnya sendiri. Meski begitu pemburu iblis mendapat pedang Nichirin yang direndam sinar matahari yang dapat membunuh iblis secara permanen melalui pemenggalan kepala.

Terus mereka juga bisa meningkatkan kekuatan untuk sementara dengan teknik pernapasan khusus dan dukungan logistik dari penginapan lokal. Namun sayangnya banyak prajurit yang mati. Bahkan pemburu iblis sekelas Hashira saja kesulitan melawan iblis bulan atas.

2. Pemburu Iblis di Chainsaw Man

Pemburu Iblis Di Chainsaw Man
Pemburu Iblis Di Chainsaw Man|©Tatsuki Fujimoto, Studio MAPPA

Selanjutnya kita akan membahas pemburu iblis di Chainsaw Man. Dalam ceritanya pemerintah kota Tokyo mempekerjakan pemburu iblis profesional untuk menemukan dan menghancurkan semua iblis yang mengancam umat manusia.

Pemburu iblis ini terbagi menjadi karyawan keselamatan publik dan sektor swasta. Berbeda dengan pemburu iblis di Kimestu no Yaiba, pemburu iblis di Chainsaw Man menggunakan senjata yang beraneka ragam.

Selain menggunakan senjata yang beraneka ragam, para pemburu iblis di Chainsaw Man kebanyakan membuat kontrak dengan iblis untuk mendapatkan kekuatan lebih. Namun untuk membuat sebuah kontrak, harus mengeluarkan biaya yang besar.

Sebagai pegawai pemerintah, para pemburu iblis didukung dengan baik secara logistik. Mereka dapat menggunakan ponsel yang sesuai dengan era untuk menghubungi satu sama lain, dan dapat berkendara ke lokasi iblis.

3. Jadi Pekerjaan Siapa yang Lebih Sulit?

Jadi Pekerjaan Siapa Yang Lebih Sulit
Jadi Pekerjaan Siapa Yang Lebih Sulit?|©Koyoharu Gotoge, Ufotable

Setelah melihat penjelasan pada point sebelumnya, kalian pasti bertanya-tanya pekerjaan siapa yang paling sulit? Kalau menurut pendapat kami, maka pemburu iblis di Demon Slayer jauh lebih sulit karena tidak didukung dengan teknologi modern seperti mobil, ponsel, dan koneksi Internet.

Selain itu ketika pemburu iblis sedang kesulitan dan meminta bantuan, maka proses untuk menanggapi keadaan darurat sangat lambat. Semakin jauh jaraknya, maka akan semakin lama pesan yang disampaikan sampai ketujuan.

Apa lagi iblis bulan atas memiliki kekuatan yang sangat besar karena sudah hidup selama ratusan tahun lebih, ditambah dengan lokasi pertarungan yang sulit dimana iblis cuman keluar pada malam hari atau ditempat gelap.

Beda dengan Chainsaw Man, yang dimana pemburu iblis sudah didukung dengan teknologi modern, lalu bila ketakutan kepada iblis berkurang, maka iblis tersebut akan melemah dan para iblis di Chainsaw Man bisa berkeliaran pada siang hari.


Demikianlah pembahasan soal pekerjaan siapa yang lebih sulit, pemburu iblis Chainsaw Man atau Kimetsu no Yaiba. Setelah membaca artikel ini dan melihat penjelasannya, kira-kira nih menurut kalian pekerjaan siapa yang lebih berbahaya?

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.
Enable Notifications OK No thanks