OtakuAnime & MangaOtaku List

13 Fakta Menarik Anya Forger Dari Anime SPY X Family

Halo wibu dan otaku, kali ini kita akan membahas fakta menarik Anya Forger dari anime SPY x Family. Penasaran bukan? Cek disini.

Anya adalah sosok karakter anak kecil dari anime SPY x Family. Anya adalah salah satu karakter anime paling lucu jika dilihat dari penampilan dan sifatnya. Ia memliki mata hijau yang besar, rambut merah muda dan tubuh yang mungil serta sifat kekanakannya yang polos menggemaskan. Oleh karena itu kal ini kita akan membahas fakta menarik Anya Forger dari anime Spy x Family.

Spy x Family adalah sebuah manga Jepang yang ditulis oleh Tatsuya Endo. Cerita ini mengikuti kehidupan seorang mata-mata bernama Twilight yang harus menyamar sebagai seorang suami dan ayah dalam misi rahasia untuk menyelamatkan dunia. Ia kemudian menjalin sebuah keluarga palsu dengan seorang wanita bernama Yor dan seorang anak perempuan bernama Anya.

BACA JUGA:

Berikut Fakta Menarik Anyar Foger

Berikut ini adalah beberapa fakta menarik tentang Anya Forger, karakter dari anime SPY x Family.

1. Pengisi Suara Bukan Anak Kecil

Pengisi-suara-bukan-anak-kecil | fakta menarik Anya Forger SPY x Family
Pengisi-suara-bukan-anak-kecil | Tatsuya Endo, Wit Studio, CloverWorks

Seperti yang di ketahui, pengisi suara dari tokoh Anya adalah seorang wanita berusia 30 tahun bernama Atsmui Tanezaki. Atsumi Tanezaki adalah seorang pengisi suara papan atas yang sudah menyuarakan suaranya untuk mengisi berbagai macam karakter anak-anak dalam anime lain. Sehingga tidak heran, jika banyak yang mengira bahwa pengisi suara Anya adalah sosok anak kecil asli.

2. Memiliki Tingkah Imut Seperti Anak Kecil Pada Umumnya

Memiliki-tingkah-imut-seperti-anak-kecil-pada-umumnya
Memiliki-tingkah-imut-seperti-anak-kecil-pada-umumnya | Tatsuya Endo, Wit Studio, CloverWorks

Anya digambarkan memiliki sifat dan perilaku layaknya anak kecil pada umumnya. Jika di bandingkan dengan dua karakter lain seperti Becky dan Damian, Anya terlihat lebih realistis sebagai seorang anak kecil.

3. Memiliki Peran yang Sangat Penting di Anime SPY x Family

Memiliki-peran-yang-sangat-penting-di-anime-spy-x-family
Memiliki-peran-yang-sangat-penting-di-anime-spy-x-family | Tatsuya Endo, Wit Studio, CloverWorks

Anya sebagai seorang esper yang bisa membaca pikiran orang lain memiliki banyak sekali manfaat terutama saat situasi genting tengah terjadi. Hal ini terlihat dari berbagai usaha Anya yang berusaha memberikan petunjuk kepada orang tuanya jika terjadi masalah genting yang akan segera terjadi.

4. Anya Dapat Menjaga Rahasia Dengan Sangat Baik

Anya-dapat-menjaga-rahasia-dengan-sangat-baik
Anya-dapat-menjaga-rahasia-dengan-sangat-baik | Tatsuya Endo, Wit Studio, CloverWorks

Sebagai seorang esper yang bisa membaca pikiran orang lain, sudah dipastikan Anya dapat mengetahui segala rahasia yang ada di sekitanya. Namun alih-alih berteriak dan membocorkannya, Anya justru merahasiakannya untuk dirinya sendiri. Hal ini juga Anya lakukan agar keluarganya tetap utuh.

5. Anya Tidak Suka Belajar

Anya-tidak-suka-belajar | fakta menarik Anya Forger SPY x Family
Anya-tidak-suka-belajar | Tatsuya Endo, Wit Studio, CloverWorks

Seperti anak kecil pada umumnya, Anya sangat tidak suka jika disuruh untuk belajar. Hal ini terlihat setiap kali sang ayah, Loid Forger menyuruhnya untuk segera belajar. Bahkan di satu kesempatan Anya mengatakan bahwa dirinya tidak perlu belajar karena dirinya bisa membaca pikiran teman-temannya.

6. Kemampuan Anya Tidak Permanen

Kemampuan-anya-tidak-permanen | fakta menarik Anya Forger SPY x Family
Kemampuan-anya-tidak-permanen | Tatsuya Endo, Wit Studio, CloverWorks

Kemampuan Anya sebagai esper yang bisa membaca pikiran orang lain ternyata tidaklah permanen. Hal ini di ceritakan dalam manga dan anime bahwa setiap kali terjadi eclipse, maka kemampuan yang dimiliki oleh Anya akan menghilang.

7. Menyukai Kacang dan Segala Hal yang Berbau Mata-Mata

Menyukai-kacang-dan-segala-hal-yang-berbau-mata-mata | fakta menarik Anya Forger SPY x Family
Menyukai-kacang-dan-segala-hal-yang-berbau-mata-mata | Tatsuya Endo, Wit Studio, CloverWorks

Diceritakan bahwa Anya sangat menyukai kacang dan segala hal yang berbau dengan mata-mata. Hal ini terlihat di setiap kesempatan, seperti Anya yang selalu minta dibelikan kacang atau Anya yang selalu bermain menjadi seorang mata-mata dengan keluarganya.

8. Awal Desain Anya Ternyata Lebih Dewasa

Awal-desain-anya-ternyata-lebih-dewasa | fakta menarik Anya Forger SPY x Family
Awal-desain-anya-ternyata-lebih-dewasa | Tatsuya Endo, Wit Studio, CloverWorks

Tatsuya Endo, yang merupakan author dari SPY x Family pada awalnya ingin menggambar sosok Anya menjadi sosok yang lebih dewasa. Hal ini dikarenakan desain dari Anya terinspirasi dari Ashe Talton yang merupakan seorang karakter dari manga one shot yang merupakan karya lain milik Endo yang berjudul Ashe of Porgatory.

9. Nama Asli yang Tidak Pernah Disebutkan

Nama-asli-yang-tidak-pernah-disebutkan
Nama-asli-yang-tidak-pernah-disebutkan | Tatsuya Endo, Wit Studio, CloverWorks

Seperti yang di ketahui, nama Anya saat ini adalah Anya Forger. Namun tidak di sebutkan baik dalam manga maupun anime siapa nama Anya yang sebenarnya. Diceritakan juga bahwa Franky yang merupakan seorang informan tidak dapat menemukan nama asli dari sosok Anya ini. Bahkan saat Anya masih berada di penelitian, dirinya hanya dipanggil dengan sebutan 007.

10. Diadopsi Tiga Kali

Diadopsi-tiga-kali | fakta menarik Anya Forger SPY x Family
Diadopsi-tiga-kali | Tatsuya Endo, Wit Studio, CloverWorks

Diceritakan bahwa Anya telah diadopsi sebanyak tiga kali namun dia dikembalikan lagi ke panti asuhan. Hal ini terjadi karena kekuatan yang dimilikinya. Setelah Anya menjadi anak dari keluarga Forger, dia bertekad untuk menyimpan rahasia kekuatannya agar tidak di kembalikan ke panti asuhan lagi.

11. Anya Sangat Menyukai Bondman

Anya-sangat-menyukai-bondman
Anya-sangat-menyukai-bondman | Tatsuya Endo, Wit Studio, CloverWorks

Sejak awal Anya masuk menjadi anggota keluarga Forger, terlihat bahwa Anya sangat mengidolakan tokoh yang bernama Bondman. Bondman adalah seorang utama utama dari sebuah anime mata-mata yang ada di dalam universe SPY x Family.

Bahkan Anya memberikan nama Bond kepada anjing kesayangannya karena Anya sangat menyukai karakter Bondman ini.

12. Umur Asli yang Masih Menjadi Misteri

Umur-asli-yang-masih-menjadi-misteri
Umur-asli-yang-masih-menjadi-misteri | Tatsuya Endo, Wit Studio, CloverWorks

Hingga kini belum di sebutkan umur asli dari Anya ini. Anya hanya mengatakan bahwa umurnya sekarang adalah 6 tahun itupun dengan tujuan agar dirinya di adopsi oleh Loid.

13. Anya Tidak Suka Dengan Keramaian

Anya-tidak-suka-dengan-keramaian
Anya-tidak-suka-dengan-keramaian | Tatsuya Endo, Wit Studio, CloverWorks

Karena kekuatan Anya yang belum bisa dia kendalikan sepenuhnya, menjadikan Anya tidak suka dengan keramaian. Hal ini karena di tengah sebuah keramaian, banyak sekali pikiran orang lain yang saling bertabrakan dan hal ini membuat Anya kewalahan untuk mengatasi itu semua.


Demikianlah beberapa fakta menarik Anya Forger dari anime Spy x Family. Setelah membaca artikel ini, apa pendapat kamu tentang sosok Anya? Jangan lupa untuk terus mengunjungi Dafunda.

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.
Enable Notifications OK No thanks