OtakuAnime & MangaOtaku List

Menceritakan Masa Lalu Minato, 5 Hal Menarik Manga One-shot Minato Namikaze

Halo fans Naruto, kali ini kita akan membahas fakta menarik manga One-shot Minato Namikaze. Penasaran bukan? Cek disini yah.

Seperti yang kita tau beberapa waktu yang lalu Masashi Kishimoto mengumumkan bahwa ia akan membuat manga one-shot yang menceritakan tentang Minato Namikaze. Baru-baru ini sempat beredar potongan adegan dari manga one-shot tersebut, oleh karena itu kali ini kita akan membahas fakta menarik manga Minato Namikaze.

Minato Namikaze merupakan hokage keempat desa Konoha dan juga ayah dari Naruto Uzumaki. Karakter yang satu ini masih memiliki beberapa misteri, tapi fansnya sangat banyak. Oleh karena itu Masashi berencana membuat manga yang menceritakan tentang masa lalu Minato.

BACA JUGA:

Fakta Menarik Manga One-shot Minato Namikaze

Jadi hal apa saja yang membuat manga Minato ini begitu menarik? Buat kalian yang penasaran, bisa cek pembahasannya di bawah ini.

1. Menceritakan Masa Lalu Minato

Menceritakan-masa-lalu-minato
Menceritakan-masa-lalu-minato | Masashi Kishimoto

Fakta menarik yang pertama adalah manga one-shot ini menceritakan masa lalu Minato. Sebenarnya kisah Minato ini sempat diceritakan di series Naruto, tapi sayangnya tidak begitu detail alias porsi ceritanya sangat sedikit.

Namun banyak fans yang penasaran soal Minato ini, sehingga ketika voting dimulai Minato memenangkan voting tersebut. Oleh karena itu Masashi pun membuat manga yang menceritakan Minato secara detail, dan manga ini fokus menceritakan Minato serta Kushina.

2. Momen Terciptanya Rasengan

Momen-terciptanya-rasengan | fakta menarik manga Minato
Momen-terciptanya-rasengan | Masashi Kishimoto

Fakta menarik selanjutnya adalah diperlihatkannya momen tercipta rasengan. Seperti yang kita tau, Rasengan merupakan salah satu teknik andalan Naruto. Tidak semua shinobi bisa memakai teknik ini, cuman beberapa shinobi kuat saja yang bisa.

Menariknya di manga ini, kita bisa melihat momen dimana Minato menyempurnakan teknik rasengan bersama dengan Jiraya. Dari pelatihan tersebut terungkap kalau Rasengan perlu kombinasi dua arah dari pusaran chakra.

3. Asal Usul Nama Rasengan

Asal-usul-nama-rasengan
Asal-usul-nama-rasengan | Masashi Kishimoto

Fakta menarik berikutnya adalah asal usul nama rasengan. Kalau kalian berfikir Minato yang menamai teknik tersebut dengan nama rasengan, maka itu salah besar. Pasalnya pada komik one-shot ini terungkap kalau yang menamai teknik tersebut adalah Kushina.

Dijelaskan bahwa tangga spiral yang mereka naiki merupakan peninggalan dari klan Uzumaki. Lingkaran atau spiral tersebut memiliki makna yang mendalam dimana meskipun seolah kita berjalan berputar, namun perlahan sikap dan perilakunya berubah.

4. Minato Melawan Dua Jinchuriki

Minato-melawan-dua-jinchuriki | fakta menarik manga Minato
Minato-melawan-dua-jinchuriki | ihwal.id

Kemudian Minato melawan dua Jinchuriki. Jadi pada manga one-shot ini kita bisa melihat tim Jiraya secara lengkap, menariknya tim Jiraya melawan dua Jinchuriki dari Iwagakure. Penyebab kenapa tim Jiraya bisa bertemu dengan dua Jinchuriki karena perang dunia shinobi ketiga.

Pertarungan mereka ini diperkirakan terjadi di awal-awal perang dunia Shinobi ketiga. Tidak heran sih sebenarnya kenapa tim Jiraiya bisa bertemu dengan Jincuriki Iwagakure, soalnya kedua desa tersebut memang memiliki sejarah yang panjang soal peperangan.

5. Kurama Pernah Mengambil Alih Tubuh Kushina

Kurama-pernah-mengambil-alih-tubuh-kushina
Kurama-pernah-mengambil-alih-tubuh-kushina | Masashi Kishimoto

Fakta yang terakhir Kurama rupanya pernah mengambil alih tubuh Kushina. Kalau kalian mengira cuman Naruto saja yang pernah hilang kendali karena Kurama itu salah besar. Rupanya Kushina juga pernah mengalami hal yang sama.

Momen tersebut memperlihatkan Kushina yang tidak berdaya melihat Kurama yang berhasil lepas dari segel di tubuhnya. Untungnya dengan cepat Minato berhasil menggunakan teknik Shishou Fui sehingga Kushina bisa mengendalikan dirinya lagi.


Demikianlah beberapa fakta menarik manga one-shot Minato Namikaze. Setelah membaca artikel ini dan mengetahui hal menarik apa saja di manga tersebut, apakah kalian sudah membacanya? Jangan lupa untuk terus mengunjungi Dafunda.

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.
Enable Notifications OK No thanks