Anime & MangaOtaku

7 Fakta Menarik Mengenai Supernova di One Piece

Halo penyuka anime dan manga, kali ini kita akan membahas fakta menarik soal Supernova di One Piece. Penasaran? Yuk langsung cek disini.

Jadi One Piece ini merupakan serial Shounen yang menceritakan tentang petualangan kelompok Topi Jerami untuk menemukan harta karun One Piece. Meskipun serial ini mengambil tema Bajak Laut, tapi ada beberapa organisasi dan gelar di dalam serial tersebut dan salah satunya yaitu Supernova. Oleh karena itu kali ini Dafunda Otaku akan membahas fakta menarik Supernova di One Piece.

Buat kalian yang belum tau atau sudah lupa Supernova merupakan sebutan bagi Rookie yang mempunyai Bounty 100 juta lebih yang berkumpul di Sabaody. Tentunya para Supernova ini berasal dari kelompok yang berbeda.

Berikut Fakta Menarik Soal Supernova di One Piece

Seperti biasa sebelum masuk kedalam pembahasan utama, kami ingin memberitahu bahwa artikel ini mengambil informasi dari sumber yang sudah ada. Masih penasaran? Baiklah mari kita mulai pembahasannya.

1. Cuman Apoo yang Berasal dari Grand Line

Cuman Apoo Yang Berasal Dari Grand Line
Cuman Apoo Yang Berasal Dari Grand Line|©Eiichiro Oda, Toei Animation

Fakta yang pertama yaitu kampung halaman para anggota Supernova. Jadi kita tau Supernova ini terbentuk dari kumpulan Rookie yang punya Bounty di atas 100 Juta lebih di Sabaody Archipelago.

Nah setiap anggota Supernova pasti punya kampung halaman dong, seperti Luffy berasal dari East Blue bersama dengan Zoro. Lalu Law, X Drake dan Basil Hawkins berasal dari North Blue. Kemudian Jewelry Bonney, Eustass Kid dan Killer  berasal dari South Blue.

Terus Capone Bege berasal dari West Blue, Uroge berasal dari Sky Island dan Scratchmen Apoo yang berasal dari Grand Line.

2. Urouge Merupakan yang Paling Tua

Urouge Merupakan Yang Paling Tua
Urouge Merupakan Yang Paling Tua|©Eiichiro Oda, Toei Animation

Fakta selanjutnya yaitu umur setiap anggota Supernova. Jadi buat kalian yang belum tau nih, setiap anggota Supernova mempunyai umur yang berbeda-beda meskipun mereka sama-sama Rookie.

Nah menurut informasi yang kami dapatkan, urutan yang paling muda dimulai dari Luffy, Roronoa Zoro, Eustass Kid, Jewelry Bonney, Trafalgar Law, Killer, Basil Hawkins, Scratchmen Apoo, X Drake, Capone Bege dan Urouge yang paling tua.

3. Hobi Anggota Supernova

Hobi Anggota Supernova | fakta menarik Supernova di One Piece
Hobi Anggota Supernova|©Eiichiro Oda, Toei Animation

Fakta berikutnya yaitu Hobi setiap anggota Supernova. Nah meskipun mereka ini Bajak Laut dan ada beberapa dari mereka yang penampilannya tidak seperti manusia normal pada umumnya.

Namun yang namanya manusia pasti punya Hobi dong. Nah menurut informasi yang kami dapatkan Hobi dari Bonney yaitu makan, Apoo bermain musik, Law membedah katak, Kid membuat robot mainan dari besi, Hawkins yang meramal.

4. Roronoa Zoro Satu-satunya yang Tidak Memakan Buah Iblis

Roronoa Zoro Satu Satunya Yang Tidak Memakan Buah Iblis
Roronoa Zoro Satu Satunya Yang Tidak Memakan Buah Iblis|©Eiichiro Oda, Toei Animation

Kemudian Zoro merupakan satu-satunya yang tidak memakan Buah Iblis. Tentunya Devil Fruit merupakan salah satu senjata yang paling eksis di One Piece. Bahkan hampir seluruh Supernova memakan buah ini.

Pada awalnya cuman Zoro dan Killer saja yang tidak memakan buah tersebut. Tapi saat di Arc Wano, Killer terpaksa harus memakan Buah Iblis Smile. Meskipun Killer tidak punya kekuatan, tapi ia tidak bisa berenang seperti pengguna Buah Iblis pada umumnya.

5. Jewelry Bonney Satu-satunya Bajak Laut Wanita

Jewelry Bonney Satu Satunya Bajak Laut Wanita
Jewelry Bonney Satu Satunya Bajak Laut Wanita|©Eiichiro Oda, Toei Animation

Fakta selanjutnya yaitu Bonney merupakan satu-satunya Bajak Laut wanita. Jadi seperti yang kita ketahui, biasanya Bajak Laut itu pria, karena ini merupakan profersi yang mebahayakan dan jarang wanita yang tertarik.

Namun hebatnya Bonney nekat jadi Bajak Laut, bukan cuman itu saja, meskipun ia seorang wanita. Tapi Bonney yang masih Rookie bisa mempunyai Bounty 100 juta lebih dan membuat dirinya masuk ke jajaran Supernova yang isinya semuanya pria.

6. Perbedaan Supernova dan Worst Generation

Perbedaan Supernova Dan Worst Generation
Perbedaan Supernova Dan Worst Generation|©Eiichiro Oda, Toei Animation

Fakta berikutnya yaitu perbedaan Supernova dengan Worst Generation. Jadi buat kalian yang masih bingung, Supernova itu sebutan buat Rookie yang Bountynya 100 juta lebih yang berkumpul di Sabaody.

Sedangkan Worst Generation itu orang-orang yang membuat kekacauan besar. Tentunya anggota Worst Generation dengan Supernova itu sama. Cuman bedanya Worst Generation ada tambahan Kurohige.

7. Hampir Seluruh Anggota Supernova Terinspirasi dari Bajak Laut Sungguhan

Hampir Seluruh Anggota Supernova Terinspirasi Dari Bajak Laut Sungguhan | fakta menarik Supernova di One Piece
Hampir Seluruh Anggota Supernova Terinspirasi Dari Bajak Laut Sungguhan|©Eiichiro Oda, Toei Animation

Terakhir yaitu hampir seluruh anggota Supernova terinspirasi dari Bajak Laut sungguhan. Jadi buat kalian yang belum tau, karakter yang diciptakan oleh Eiichiro Oda beberapa ada yang terinspirasi dari Bajak Laut nyata loh.

Nah contoh yang bisa kita ambil yaitu Trafalgar Law dari Edward Low, Jewelry Bonney dari Anney Bonney, Eustass Kidd dari William Kidd.


Demikianlah beberapa fakta menarik soal Supernova di One Piece. Nah setelah membaca artikel ini, kira-kira nih apakah kalian mendapatkan informasi baru? Terus jangan lupa untuk selalu mengunjungi Dafunda Otaku yah.

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.
Enable Notifications OK No thanks