Anime & MangaOtakuOtaku List

8 Karakter Fishman Terkuat Di Anime One Piece

Halo penggemar Anime dan Manga, kali ini Dafunda Otaku ingin membahas soal Fishman Terkuat di One Piece. Penasaran bukan?! Yuk cek yah.

Fishaman dan Duyung merupakan salah satu ras yang ada di dunia One Piece, meski begitu kebanyakan Ras Manusia Rasis terhadap mereka loh. Terutama Tenryuubito dan Pemerintah Dunia yang menganggap FIshman adalah budak. Meski begitu dari segi kekuatan fisik Fishman lebih unggul dari Manusia biasa. Nah kali ini kami ingin membahas soal karakter Fishman terkuat adi One Piece.

Seperti biasa sebelum masuk kedalam pembahasan, kami ingin memberitahu bahwa artikel ini mengambil informasi dari sumber yang sudah ada. Masih penasaran? Baiklah mari kita mulai pembahasannya yah.

Berikut Adalah Karakter Fishman Terkuat Di One Piece

1. Jack

Jack | Fishman terkuat One Piece
Jack|©Eiichiro Oda, Toei Animation

Karakter yang pertama yaitu Jack, ia merupakan salah satu Komandan atau All Star dari Yonko Kaido. Sebagai seorang Komandan Yonko, sudah tidak bisa diragukan lagi kalau ia mempunyai kekuatan yang berbahaya.

Nah menurut informasi yang kami dapatkan Jack ini merupakan Fishman berdarah murni alias bukan campuran. Tetapi ia setelah memakan Buah Iblis, Jack kehilangan kemampuan berenangnya, meski begitu ia masih bisa bernafas di dalam air loh.

2. Jinbe

Jinbe | Fishman terkuat One Piece
Jinbe|©Eiichiro Oda, Toei Animation

Fishman terkuat One Piece selanjutnya adalah Jinbe, karakter yang satu ini merupakan salah satu anggota Topi Jerami. Akan tetapi dulunya ia adalah Kapten Kelompok Bajak Laut Matahari loh.

Nah sebelum bergabung dengan Luffy, dulu ia pernah menjadi bagian dari Shirohige, kemudian menjadi Shichibukai dan juga pernah menjadi bagian dari Big Mom. Dari segi pengalaman, sudah pasti Jinbe ini kuat dan juga bijaksana.

3. Fisher Tiger

Fisher Tiger | Fishman terkuat One Piece
Fisher Tiger|©Eiichiro Oda, Toei Animation

Fishman terkuat One Piece berikutnya yaitu Fisher Tiger, karakter yang satu ini merupakan salah satu tokoh yang luar biasa dari Ras Fishman loh. Alasannya karena dulu ia pernah membebaskan para budak.

Mungkin kalau beradu dengan Jinbe yang sekarang, Fisher Tiger ini kalah sih. Meski begitu doi merupakan sosok yang luar biasa dan ia adalah orang yang membentuk Kelompok Matahari untuk membebaskan para budak dan menyerang Pemerintah Dunia.

4. Kawamatsu

Kawamatsu | Fishman terkuat One Piece
Kawamatsu|©Eiichiro Oda, Toei Animation

Kemudian ada Kawamatsu, nah kalau karakter sebelumnya merupakan seorang Bajak Laut yang hebat dan kuat. Maka Kawamatsu ini merupakan seorang Samurai yang kuat dan setia kepada Oden.

Tidak begitu jelas sih bagaimana Kawamatsu bisa sampai ke Wano, tapi pada awalnya ia di rundung karena penampilannya yang berbeda. Namun Oden pun menolongnya dan singkat cerita Kawamatsu menjadi pengikut setia Oden.

5. Arlong

Arlong
Arlong|©Eiichiro Oda, Toei Animation

Fishman terkuat selanjutnya yaitu Arlong, karakter yang satu ini merupakan teman dekat dan teman senasib Jinbe. Pada saat Fisher Tiger masih hidup, Arlong dan Jinbe merupakan salah satu petarung terkuat loh.

Namun setelah kematian Fisher Tiger, Arlong semakin menutup hati kepada Manusia. Tapi anehnya sosok yang dulu kuat ini bisa kalah oleh Luffy. Nah menurut pendapat dari kami, pada saat itu Arlong terlalu meremehkan Luffy dan kena batunya.

6. Dellinger

Dellinger
Dellinger|©Eiichiro Oda, Toei Animation

Fishman terkuat berikutnya adalah Dellinger, karakter yang satu ini mempunyai penampilan seperti Manusia normal pada umumnya serta mempunyai penampilan yang feminim. Tapi tahu kah kalian, sebenarnya Dellinger ini merupakan Fishman campuran dan seorang pria loh.

Bagi kelompok Topi Jerami, kekuatan Dellinger ini tidak sebesar yang lain. Tapi mengingat ia merupakan bagian dari kelompok Doflamingo, sudah pasti sosok Dellinger ini cukup berbahaya bagi orang biasa loh.

7. Namur

Namur
Namur|©Eiichiro Oda, Toei Animation

Kemudian ada Namur, karakter yang satu ini merupakan Fishman yang menjadi Komandan Yonko Shirohige. Meskipun sudah pernah muncul saat Perang Marineford terjadi, tapi kekuatan Namur ini masih misterius loh.

Tapi menurut pendapat dari kami, Namur ini cukup kuat karena bisa menjadi Komandan Yonko, tapi masih lebih lemah dari Jinbe.

8. Hody Jones

Hody Jones
Hody Jones|©Eiichiro Oda, Toei Animation

Terakhir adalah Hody Jones, karakter yang satu ini merupakan tokoh antagonis utama dalam Arc Fishman Island. Nah dari segi kekuatan sudah pasti sih Hody ini jauh lebih lemah dari Jinbe dan Arlong.

Bahkan Zoro saja pernah melukai Hody dengan sangat parah loh, tapi alasan kenapa ia masuk kedalam daftar ini, karena saat Hody memakan Steroid kekuatanya meningkat. Tapi tetap ajah sih masih unggul Jinbe atau Arlong menurut kami.


Demikianlah pembahasan mengenai karakter Fishman terkuat di One Piece. Nah setelah membaca artikel ini, kira-kira nih karakter mana yang menurut kalian paling kuat dan kalian sukai?

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.
Enable Notifications OK No thanks