Anime & MangaOtaku

Inilah Hal Menarik Yang Harus Kalian Ketahui Soal Kekkei Tota

Halo penggemar Anime dan Manga, kali ini kami ingin mengajak kalian untuk membahas hal menarik soal Kekkei Tota. Penasaran? Yuk cek disini

Kekkei Tota merupakan bentuk dan tingkat lanjutan dari Kekkei Genkai yang tentunya jauh lebih langka. Salah satu yang bisa kita ambil sebagai contoh yaitu Elemen Debu milik Onoki dan Mu. Nah kali ini kami Dafunda Otaku ingin mengajak kalian untuk membahas hal menarik soal Kekkei Tota yang tentunya sudah terungkap dong.

Seperti biasa sebelum masuk kedalam pembahasan, kami ingin memberitahu bahwa artikel ini mengambil informasi dari sumber yang sudah ada. Masih penasaran? Baiklah mari kita mulai pembahasannya yah.

Berikut Adalah Hal Menarik Mengenai Kekkei Tota

1. Gabungan Dari 3 Elemen

Gabungan Dari 3 Elemen
Gabungan Dari 3 Elemen|©Masashi Kishimoto, Studio Pierrot

Pertama yaitu Kekkei Tota sedikit mirip dengan Kekkei Genkai, kalau Kekkei Genkai tercipta karena gabungan 2 elemen alam, maka Kekkei Tota tercipta karena gabungan dari 3 elemen alam yang tentunya lebih sulit.

Selain itu kebanyak Ninja di Naruto dan Boruto itu rata-rata mempunyai 1 elemen alam atau 2 elemen alam yang tentunya mereka juga sulit untuk menciptakan Kekkei Genkai. Dari penjelasan ini tentunya kalian bisa membayangkan betapa sulit dan kuatnya Kekkei Tota.

2. Penggunanya Sangat Sedikit

Penggunanya Sangat Sedikit
Penggunanya Sangat Sedikit|©Masashi Kishimoto, Studio Pierrot

Selanjutnya yaitu penggunanya sangat sedikit, ok seperti yang sudah kami bahas pada point sebelumnya, Ninja di Naruto dan Boruto rata-rata mempunyai 1 atau 2 elemen alam. Mereka juga belum tentu bisa menciptakan Genkai.

Oleh karena itu menciptakan Tota itu terbilang sulit dan hampir mendekati mustahil. Nah karena tingkat kesulitannya yang berbeda, tentunya pengguna Tota juga tidak bisa alias masih bisa dihitung oleh jari dan contoh yang bisa kita ambil adalah Mu dan Onoki yang menggunakan elemen debu.

3. Ada Pseudo Kekkei Tota

Ada Pseudo Kekkei Tota
Ada Pseudo Kekkei Tota|©Masashi Kishimoto, Studio Pierrot

Berikutnya yaitu ada Pseudo Kekkei Tota, mungkin dari kalian masih banyak yang bingung soal point yang satu ini, tapi memang beneran ada dan muncul dalam novel Gaara Hiden. Jadi dalam novel tersebut ada 2 karakter yang menggunakan teknik Lava dan Besi, kedua karakter tersebut menciptakan teknik baru saat mereka menyerang secara bersamaan.

Mungkin selintas kita merasa kalau mereka ini kuat dan juga unik. Namun dibandingkan dengan Kekkei Tota sempurna kekuatannya masih lebih rendah. Soalnya Kekkei Tota sempurna tercipta oleh satu orang saja dan orang tersebut juga menggabungkan 3 elemen yang berbeda.

4. Di Boruto Semua Pengguna Kekkei Tota Sudah Tidak Ada

Di Boruto Semua Pengguna Kekkei Tota Sudah Tidak Ada
Di Boruto Semua Pengguna Kekkei Tota Sudah Tidak Ada|©Studio Pierrot

Terakhir yaitu pengguna Kekkei Tota sudah tidak ada di Boruto, ok seperti yang sudah kami bahas sebelumnya, karena kadar kesulitannya tentunya tidak banyak Ninja yang bisa membuat Kekkei Tota.

Nah dalam serial Naruto saja cuman ada 2 karakter yang terungkap yaitu Mu yang sudah mati dan Onoki yang sudah tua. Nah dalam serial Boruto Onoki menciptakan manusia buatan yaitu Kakko dan Ku yang sama-sama bisa menggunakan Kekkei Tota. Tapi sayangnya pada akhir cerita Onoki, Kakko dan Ku tetap mati.


Demikianlah pembahasan mengenai hal menarik soal Kekkei Tota yang harus kalian ketahui. Nah setelah membaca artikel ini, kira-kira nih apakah informasi kalian semakin bertambah? Terus jangan lupa comment dan share yah.

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.
Enable Notifications OK No thanks