Dafunda Otaku – Secara resmi, seri Isekai berjudul panjang Honzuki no Gekokujou: Shisho ni Naru Tame niwa Shudan o Erandeiramasen diumumkan mendapatkan adaptasi anime. Seperti apa adaptasi anime Honzuki no Gekokujou?
Isekai Lagi, Adaptasi Anime Honzuki no Gekokujou Siap Datang!
Setelah sebelumnya kita kedatangan kabar terbaru dari salah satu garapan Isekai yang akan hadir berikutnya berjudul Isekai Cheat Magician, kini strike Isekai kedua datang. Honzuki no Gekokujou dapatkan adaptasi anime.
Lewat sebuah situs resmi yang perdana dibuka hari ini (Jum’at), diumumkan bahwa novel berjudul panjang yang disebutkan tadi secara resmi akan digarap menjadi versi anime. Seri yang mendapatkan adaptasi anime tersebut adalah karya seorang kreator bernama Miya Kazuki.
Video Promosi Honzuki no Gekokujou
Bersamaan dengan perilisan situsnya, adaptasi Isekai ini juga mengunggah sebuah Visual terbaru yang bisa kalian lihat seperti berikut:

Sinopsis Honzuki no Gekokujou
Seri ini menceritakan tentang mahasisiwi pencinta buku yang meninggal akibat kecelakaan dan terlahir kembali di sebagai Maine, anak perempuan dari tentara miskin berusia lima tahun yang sakit-sakitan.
Lebih buruk lagi, dunia tempat ia dilahirkan kembali memiliki tingkat literasi yang sangat rendah dan akses buku hanya terbatas di para elite. Maine memutuskan bahwa jika tidak ada buku, dia harus membuatnya sendiri sampai bisa mengisi perpustakaan.
Beberapa Seiyuu yang diumumkan akan terlibat masing-masing adalah:
- Yuka Iguchi sebagai Maine
- Sho Hayami sebagai Ferdinand
Mitsuru Hongo adalah orang yang akan bertanggung jawab sebagai Sutradara untuk adaptasi ini. Adaptasi anime Honzuki no Gekokujou ini kayaknya bakal jadi rekomendasi anime Isekai berikutnya nih, hehe.