Melalui akun Twitter reseminya, adaptasi anime Kami-sama ni Natta Hi telah mengumumkan jadwal tayang series ini. Selain itu pihak staf juga telah mengungkap seiyuu yang hadir untuk mengisi suara karakter.
Kami-sama ni Natta Hi adalah anime original Jepang yang diproduksi oleh studio P. A. Works dan Aniplex, yang disutradarai oleh Yoshiyuki Asai.
PV dan Seiyuu Anime Kami-sama ni Natta Hi
Rencanya anime ini akan tayang pada bulan Oktober 2020. Selain itu pada 29 Agustus 2020, Aniplax telah mengungkap bahwa salah satu musisi asal Jepang yaitu Nagi Yanagi akan berkolaborasi dengan Jun Maeda untuk membuat lagu opening dengan judul Kimi to Iu Shinwa.
Anime Kami-sama ni Natta Hi adalah sebuah proyek gabungan antara Key, Aniplex, dan P.A. Works.
Seiyuu yang hadir untuk mengisi suara karakter adalah:
- Sakura Ayane sebagai Hina
- Natsuki Hanae sebagai Youta Narukami
- Yuuki Kuwahara sebagai Sora Narukami
- Ryouhei Kimura sebagai Ashura Kokuhou
- Yui Ishikawa sebagai Kyoko Izanami
Staf yang terlibat dalam proyek pembuatan anime ini adalah Jun Maeda sebagai penulis naskah, Yoshiyuki Asai mengarahkan anime, dan Manabu Nii menjabat sebagai direktur kepala animasi, kemudian MANYO menyusun musik.
Kurumi Suzuki menyutradarai seni, Yukiyo Kajiwara adalah direktur penulisan fotografi. Naomi Nakano adalah artis key visual, kemudian Haruki Suzuki adalah direktur 3D, Ayumu Takahashi yang mengedit, dan Satoki Iida adalah direktur suara.
Sinopsis Anime The Day I Became a God
Saat liburan musim panas, Yōta Narukami yang merupakan murid sekolah menengah, tiba-tiba bertemu dengan seorang gadis yang bernama Hina.
Kemudian gadis tersebut menyatakan bahwa ia adalah Dewa. Lalu gadis tersebut berkata kepada Yōta bahwa dunia akan berakhir dalam 30 hari lagi. Singkat cerita Yōta menyaksikan kekuatan dari Dewa tersebut.
Akan tetapi karena sifat Hina yang polos dan Naif, ia memutuskan untuk tinggal bersama Yōta karena beberapa alasan tertentu. Dengan demikian dimulai lah musim panas yang penuh peristiwa sebelum dunia berakhir.
Demikian informasi tentang anime Kami-sama ni Natta Hi. Nah setelah melihat cuplikan videonya, bagaimana harapan dan pendapat kalian tentang anime original ini?
Kunjungi terus Dafunda agar kalian tidak ketinggalan update terbaru dari kami seputar dunia Game, Movie, Anime dan Pop Culture.
Sumber: ANN