Filter by Kategori
Game
Movie
TV
Komik
Anime & MangaOtakuOtaku List

9 Karakter Anime Cewek Harem Yang Bisa Membuat Salah Paham

Biasanya dalam dunia anime atau manga karakter harem di dominiasi oleh kalangan para cowok tampan, akan tetapi ada beberapa karakter cewek yang dikelilingi oleh para pria tampan, yang bisa membuat orang lain salah paham saat melihatnya.

Kali ini Dafunda otaku akan membuat daftar karakter anime harem tapi versi ceweknya. Nah buat kalian yang udah penasaran langsung saja cek yah.

Daftar Karakter Anime Cewek Harem

1. Shuurei Kou – Saiunkoku Monogatari

Shuurei Kou
Shuurei Kou|©Sai Yukino, Kadokawa Shoten

Posisi pertama ada gadis cantik serta menawan yang bernama Shuurei. Dia juga merupakan seorang putri dari pejabat pengadilan kekaisaran.

Selain mempunyai penampilan yang cantik, ia juga mempunyai kepribadian optimis serta idealis. Shuurei mempunyai cita-cita menjadi pejabat pemerintahan, agar bisa mengubah negara Saiunkoku menjadi lebih baik.

2. Sunako Nakahara – Yamato Nadeshiko Shichi Henge

Sunako Nakahara
Sunako Nakahara|©Tomoko Hayakawa, Nippon Animation

Selanjutnya adalah Sunako, awalnya gadis yang satu ini mempunyai penampilan yang biasa saja, kemudian setelah ia tertolak saat menyatakan perasannya, ia pun mengurung di dalam kamar dengan waktu yang lama.

Singkat cerita ia di bantu oleh beberapa cowok tampan agar penampilannya bisa berubah. Namun seiring berjalannya semua cowok yang menolongnya, malah jatuh cinta kepada Sunako.

3. Yui Kusanagi – Kamigami no Asobi

Karakter anime cewek harem Yui Kusanagi
Yui Kusanagi|©Brain’s Base

Berikutnya adalah Yui, gadis cantik yang satu ini merupakan seorang pelajar SMA, sekaligus menjadi putri seorang pendeta kuil Shinto. Singkat cerita ia menemukan sebuah pedang misterius dan akhirnya bisa pindah ke sebuah taman milik Zeus.

Selain itu Yui mempunya penampilan dengan rambut lurus panjang berwarna ungu, serta selalu memakai seragam sekolahnya yang bewarna putih dengan sulaman berwarna emas. Kemudian ia juga mempunyai kepribadian yang baik serta suka menolong orang lain.

4. Chizuru Yukimura – Hakuouki

Chizuru Yukimura
Chizuru Yukimura|©Studio Deen

Lalu ada Chizuru, cewek cantik yang satu ini mempunya wajah yang polos serta rambut coklat panjang lurus. Meskipun penampilannya seperti wanita pada umumnya, tetapi ia bukan manusia.

Karakter yang satu ini merupakan seorang Oni, akan tetapi ia mempunyai kepribadian yang baik, lembut, sopan, peduli, dan ia juga mempunyai keterampilan medis.

5. Nanami Haruka – Uta no☆Prince-sama♪ Maji Love 1000%

Nanami Haruka
Nanami Haruka|©A-1 Pictures

Karakter anime cewek harem berikutnya adalah Haruka, cewek yang satu ini adalah seorang siswa SMA kelas A yang menjadi komposer untuk grup idol STARISH.

Selain itu wanita yang satu ini mempunya rambut pendek berwarna orange kemerahan, serta kepribadiannya yang sedikit malu-malu, jujur, dan optimis.

6. Nanami Momozono – Kamisama Hajimemashita

Nanami Momozono
Nanami Momozono|©Julietta Suzuki, TMS Entertainment

Selanjutnya adalah Nanami, karakter yang satu ini aslinya merupakan seorang dewa tanah dari Kuil Mikage. Meskipun seorang dewa tetapi ia tidak tau dan menganggap dirinya sendiri sebagai manusia normal.

Meskipun wajahnya yang cantik, namun ia merupakan seorang gadis yang diabaikan oleh anak cowok di sekolahnya. Untuk kepribadiannya ia sangat baik, lembut, pengertian dan peduli kepada siapa saja.

7. Yona – Akatsuki no Yona

Karakter anime cewek harem Yona
Yona|©Mizuho Kusanagi, Pierrot

Kemudian ada Yona, cewek cantik yang mempunyai rambut merah panjang ini merupakan seorang putri dalam animenya. Meski seorang putri ia merupakan keturunan dari Naga Merah yang menjadi simbol kekaisarannya.

Singkat ceritanya teman masa kecilnya yang bernama Su-won melakukan pemberontakan, dengan keadaan yang sedih dan marah, Yona pun pergi bersama Son Hak.

Seiring berjalannya waktu ia pun mulai mengumpulkan orang-orang yang mempunyai kekuatan naga, dan juga awalnya ia adalah gadis yang manja. Tetapi semakin hari kepribadiannya berubah menjadi gadis yang mandiri dan juga kuat.

8. Kae Serinuma – Watashi ga Motete Dousunda

Karakter anime cewek harem Kae Serinuma
Kae Serinuma|©Junko, Brain’s Base

Berikutnya ada Serinuma, cewek yang satu ini awalnya memiliki tubuh yang besar dan juga gemuk. Tetapi karena karakter kesukaannya mati, ia pun menjadi depresi dan mengurung diri di kamar dengan waktu yang cukup lama.

Singkat cerita doi pun keluar dari kamar, dan seketika ia terkaget, bawah penampilannya berubah menjadi gadis yang cantik dan juga langsing. Dari sinilah Serinuma pun menjadi populer dan banyak cowok yang mendekatinya.

9. Haruhi Fujioka – Ouran High School Host Club

Haruhi Fujioka
Haruhi Fujioka|©Bisco Hatori, Bones

Terakhir ada Haruhi, karakter yang satu ini dari segi penampilan atau fisik memang seperti seorang cowok. Buat kalian yang belum pernah menonton animenya pasti akan kaget bila mengetahui kalau ia adalah seorang cewek.

Karakter yang satu ini cewek tulen, bahkan saat kilas balik pada masa ia masih memakai segaram cewek dan berambut panjang. Haruhi terlihat sangat cantik dan menawan. Selain itu ia juga sangat pintar, hal ini bisa terbukti bagaimana ia bisa masuk ke sekolah bergengsi.


Demikianlah beberapa karakter anime cewek harem yang bisa membuat orang lain salah paham karena bersama dengan banyak cowok. Nah dari daftar tersebut, kira-kira siapa nih yang menjadi waifu kalian?


Related Posts

1 of 5