Ada kabar baik nih buat kalian wibu dan otaku, soalnya serial Karakai Jouzu no Takagi-san dikonfirmasi akan mendapat adaptasi live action. Selain itu staf live action Karakai Jouzu no Takagi-san telah mengungkap sejumlah informasi penting.
Teasing Master Takagi-san merupakan serial manga Jepang karya dari Souichirou Yamamoto yang rilis di majalah Monthly Shounen Sunday Mini pada 2013 sampai 2016. Kemudian pindah ke Monthly Shounen Sunday sejak 2016.
Sedangkan untuk adaptasi animenya sudah tayang sejak Januari 2018 sampai Maret 2022. Selain itu serial ini juga mendapat adaptasi anime movie yang tayang pada tahun 2022.
BACA JUGA:
- Teori Apakah Crocodile One Piece Dulunya Seorang Wanita?
- Catat Inilah Bocoran Live Action One Piece Season 2!
- 4 Hal Menarik dari Live Action One Piece Netflix
Live-Action Karakai Jouzu no Takagi-san
Rencananya live-action ini akan tayang pada Maret 2024 di Netflix secara global. Serial ini kemudian akan ditayangkan di TVS pada Rabu pukul 12:58 JST.
Menurut informasi dari ANN, Rui Tsukishima dan Souya Kurokawa akan berperan sebagai berperan sebagai Takagi dan Nishikata. Live action ini akan difilmkan sepenuhnya di Pulau Shoudo Prefektur Kagawa.
Sedangkan untuk staf pembuatan live action ini diantaranya ada Rikiya Imaizumi sebagai sutradara dan juga ikut menulis naskah dengan Tomoki Kanazawa dan Jun Hagimori. Kemudian TBS bekerjasama dengan FINE Entertainment untuk memproduksi film ini.
Sinopsis Serial Karakai Jouzu no Takagi-san
Memiliki teman yang mengenal kamu luar dalam seharusnya menjadi hal yang baik, tetapi dalam kasus Nishikata, malah sebaliknya.
Teman sekelasnya yaitu Takagi suka menggodanya setiap hari, dan ia menggunakan pengetahuannya yang luas tentang perilakunya untuk memprediksi dengan tepat bagaimana ia akan bereaksi terhadap godaannya.
Sehingga hampir tidak mungkin bagi Nishikata untuk membalasnya. Meski begitu, Nishikata bersumpah untuk suatu hari nanti akan membahas Takagi dan membuatnya tersipu malu karena sudah menggodanya.
Demikianlah informasi soal live action Karakai Jouzu no Takagi-san yang sudah dikonfirmasi. Setelah membaca artikel ini dan mengetahui kabar tersebut, bagaimana harapan kalian? Jangan lupa untuk terus mengunjungi Dafunda.