Anime & MangaOtaku

Mengenal Buah Iblis Paling Langka di One Piece, Mythical Zoan

Halo penggemar Anime dan Manga, kali ini kami ingin mengajak kalian untuk mengenal buah iblis paling langka Mythical Zoan. Penasaran?

Devil Fruit atau Buah Iblis merupakan buah mistis yang memberikan berbagai macam kekuatan bagi mereka yang memakannya. Pada awal cerita One Piece, Devil Fruit merupakan senjata utama yang dicari oleh semua karakter, dari sekian banyak Buah Iblis ada yang langka loh. Nah kali ini kami ingin mengajak kalian untuk mengenal buah iblis Mythical Zoan.

Seperti biasa sebelum masuk kedalam pembahasan, kami ingin memberitahu bahwa artikel ini mengambil informasi dari sumber yang sudah ada. Masih penasaran? Baiklah mari kita mulai pembahasannya.

Berikut Adalah Pembahasan Soal Buah Iblis Paling Langka Mythical Zoan

1. Sangat Sulit Didapatkan

Sangat Sulit Didapatkan | Mengenal buah iblis Mythical Zoan
Sangat Sulit Didapatkan|©Eiichiro Oda

Hal pertama yang akan kita bahas yaitu buah ini sangat susah untuk didapatkan. Sebagai Devil Fruit paling langka, tentunya sebutan ini sangat cocok dong untuk Mythical Zoan. Bahkan karakter seperti Kaido pun sangat kesulitan untuk mendapatkannya.

Hal tersebut ia ucapkan pada manga One Piece chapter 1019, ia berkata tidak ada niatan untuk memberikan buah tersebut kepada Yamato dan ia juga sangat kesulitan untuk mendapatkan fruit tersebut.

2. Mampu Berubah Menjadi Hewan Mitologi

Mampu Berubah Menjadi Hewan Mitologi
Mampu Berubah Menjadi Hewan Mitologi|©Eiichiro Oda

Buah Iblis ada 3 jenis yaitu Paramecia, Logia dan Zoan. Nah untuk Paramecia ia bisa memberikan kekuatan super kepada mereka yang memakannya. Sedangkan untuk Logia memberikan kemampuan alam bagi mereka yang memakannya.

Nah untuk Zoan yaitu meningkatkan kekuatan fisik dan mampu membuat mereka yang memakannya menjadi hewan. Tapi uniknya untuk Mythical Zoan yang mereka berikan bukan hewan biasa loh, tetapi hewan Mitologi seperti Naga, Kyuubi dan sebagainya.

3. Memberikan Kekuatan Tambahan

Memberikan Kekuatan Tambahan | Mengenal buah iblis Mythical Zoan
Memberikan Kekuatan Tambahan|©Eiichiro Oda, Toei Animation

Seperti yang sudah kami informasikan sebelumnya, Zoan mampu meningkatkan kekuatan fisik bagi mereka yang memakannya dan bisa berubah menjadi hewan. Tentunya kekuatan ini cuman untuk Zoan biasa.

Namun untuk Mythical Zoan mereka memberikan kekuatan tambahan yang mirip dengan cerita Mitologi hewan tersebut.

Seperti Phoenix Marco yang bisa Beregenerasi, lalu Kyuubi milik Catarina Devon yang bisa meniru orang lain, terus ada Naga Kaido yang bisa terbang dan menyemburkan api serta Yamata No Orochi milik Orochi yang bisa membuat Orochi hidup kembali walau kepalanya terpenggal.

4. Hanya Segelintir Orang Yang Punya

Hanya Segelintir Orang Yang Punya
Hanya Segelintir Orang Yang Punya|©Eiichiro Oda, Toei Animation

Terakhir yaitu cuman segelintir orang yang punya, seperti yang kita ketahui Mythical Zoan ini Buah Iblis yang paling langka untuk sekarang. Tentu yang namanya langka jumlahnya sedikit dan susah didapatkan.

Nah menurut informasi yang kami dapatkan, orang-orang yang memakan mempunyai Mythical Zoan itu jumlahnya tidak banyak. Bahkan masih bisa dihitung dengan jari loh, lalu orang yang memakan Mythical Zoan yaitu Marco, Devon, Kaido, Orochi dan Yamato.


Demikianlah pembahasan soal mengenal Buah Iblis paling langka Mythical Zoan. Nah setelah membaca artikel ini, kira-kira nih menurut kalian dari segi harga mana yang paling mahal Paramecia Special, Ope Ope no Mi atau Mythical Zoan?

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.
Enable Notifications OK No thanks