Dalam serial Naruto, cukup banyak Shinobi dengan berbagai tipe dan kemampuan. Ninja Sensor merupakan salah satu Shinobi yang bertugas untuk mencari atau menemukan sesuatu yang berhubungan dengan pelacakan. Nah kali ini Dafunda Otaku ingin mengajak kalian untuk membahas Ninja Sensor terbaik di Naruto.
Penasaran siapa sajakah ninja sensor terbaik yang ada di anime Naruto? Simak pembahasannya berikut ini.
Berikut Adalah Ninja Sensor Paling Hebat Di Anime Naruto
1. Naruto Uzumaki
Karakter yang pertama adalah Naruto Uzumaki, doi ini merupakan tokoh utama dalam serialnya sekaligus pahlawan besar. Sebenarnya sih sejak kecil kemampuan Sensor Naruto tidak begitu hebat.
Namun belajar dan mengetahui bagaimana cara menggunakan kekuatan Bijuu, kemampuan Sensor milik Naruto langsung meningkat. Bahkan saat Pedang Dunia Shinobi Ke-4, Naruto dengan mudah bisa membedakan mana sekutu mana Zetsu putih.
2. Ino Yamanaka
Ninja Sensor selanjutnya adalah Ino, wanita yang satu ini merupakan teman satu Team Shikamaru dan Choji. Sebagai anak yang terlahir dari Klan Yamanaka, sudah sepantasnya kalau Sensor milik Ino hebat.
Soalnya keunggulan dan tugas Klan ini memang berhubungan dengan Sensor. Bahkan dalam Perang Dunia Shinobi Ke-4, Ino bisa menyebarkan informasi kepada seluruh anggota Aliansi lalu saat memasuki era Boruto, katanya kekuatan Ino bisa mencangkup seluruh area desa.
3. Karin Uzumaki
Ninja Sensor berikutnya ada Karin, wanita yang satu ini merupakan teman satu Team Sasuke saat berada di Team Taka. Selain bisa menggunakan teknik medis, rupanya Karin juga merupakan Shinobi tipe sensor.
Jadi Karin ini mempunyai teknik, dimana teknik tersebut bisa melihat Chakra orang lain dari jarak yang jauh sekalipun. Selain mendeteksi tentunya ia juga bisa membedakan Chakra tersebut loh.
4. Zetsu
Kemudian ada Zetsu Hitam, karakter yang satu ini merupakan mahluk yang terlahir dari kehendak kuat Kaguya. Nah dalam kelompok Akatsuki tugas Zetsu memang sebagai Mata-mata loh.
Alasannya karena sifatnya yaitu bisa menyatu dengan apapun, bukan hanya sebatas menyatu saja sih. Zetsu juga bisa mengaliri chakranya ke semua objek termasuk tumbuhan sekali pun, lalu kemampuan merasakan Zetsu sangat kuat, terutama merasakan Chakra Indra, Ashura dan keturunannya.
5. Tobirama Senju
Ninja Sensor selanjutnya adalah Tobirama, karakter yang satu ini merupakan adik dari Hashirama sekaligus orang yang menjadi Hokage kedua. Nah salah satu kemampuan terbaik Tobirama yaitu bisa merasakan chakra seseorang dari jarak yang jauh loh.
Buktinya saat ketika ia di Edo Tensei pada Perang Dunia Shinobi Ke-4, ia bisa mengetahui Chakra dalam jumlah yang sangat besar dan tentunya bisa merasakan Chakra Madara juga. Padahal tempat mereka di Edo Tensei itu sangat jauh loh.
6. Nagato
Ninja Sensor berikutnya adalah Nagato, karakter yang satu ini merupakan salah satu Pendiri Akatsuki yang asli. Secara keseluruhan Nagato merupakan Shinobi sensor yang hebat, soalnya ia bisa merasakan Chakra seseorang dari jarak yang jauh.
Bukan hanya itu saja, salah satu teknik yang ia miliki mampu menciptakan hujan buatan. Nah setiap butir air tersebut memberikan informasi kepada Nagato, tentunya hujan yang dibuat Nagato sekalanya besar loh.
7. Ao
Kemudian ada Ao, karakter yang satu ini merupakan Shinobi yang mempunyai Byakugan tetapi bukan berasal dari Klan Hyuga. Tentunya Ao juga bukan berasal dari desa Konoha, ia dulunya adalah pengawal Mei Terumi.
Sebagai karakter yang mempunyai Byakugan sudah pasti sih Ao merupakan Shinobi Sensor terbaik. Akan tetapi kehebatan Ao ini bukan berasal Byakugan saja, sejak awal Ao memang hebat dalam hal sensor.
8. Gaara
Ninja Sensor selanjutnya adalah Gaara, karakter yang satu ini merupakan mantan Jinchuriki sekaligus Kazekage dari Sunagakure. Sebenarnya teknik sensor Gaara tidak sehebat karakter dalam daftar ini.
Pasalnya Gaara ini lebih hebat dalam pertahanan, tapi teknik milik Gaara cukup untuk memata-matai lawan lah. Soalnya ia bisa menciptakan bola mata pasir lalu ia gunakan untuk mengamati sekitar dari jarang yang cukup jauh.
9. Mu
Ninja Sensor berikutnya adalah Mu, karakter yang satu ini merupakan Tsuchikage Kedua. Selain itu ia juga merupakan orang yang mengajari Onoki dan pernah berhadapan dengan Madara meskipun hasilnya sudah jelas siapa yang menang.
Nah saat Perang Dunia Shinobi Ke-4, tepatnya saat Mu di Edo Tensei, ia langsung tau kalau banyak sekali Ninja di tempat tersebut, bahkan ia juga tau soal Gaara dengan cara mencocokan aliran Chakranya dengan milik Rasa.
10. Minato Namikaze
Terakhir adalah Minato Namikaze, karakter yang satu ini merupakan salah satu Ninja terkuat loh. Bahkan ia juga merupakan ayah dari Naruto, sejak kecil Minato memang anak yang genius dan berbakat.
Bahkan saat masih kecil ia mengetahui bahwa Kushina sedang diculik padahal saat itu waktunya sedang malam hari. Namun kemampuan sensornya bisa meningkat lebih tajam kalau memasuki Sage Mode.
Demikianlah pembahasan mengenai Ninja Sensor terbaik yang ada di Anime Naruto. Nah setelah membaca artikel ini, kira-kira karakter mana nih yang kalian sukai? Terus kalau ada karakter yang terlewatkan jangan lupa komen yah.