Menjadi seorang Shinobi tentunya tidak mudah, soalnya harus mempelajari beberapa teknik dan tentunya hal tersebut tidak mudah. Selain itu kebanyakan Ninja mempelajari teknik tersebut dari para Legenda. Namun ada beberapa karakter yang menciptakan tekniknya sendiri. Kali ini kita akan membahas soal Ninja hebat yang menciptakan Jutsu kuat di Naruto.
Perlu kamu ketahui, butuh waktu yang sangat lama bagi seorang Shinobi untuk menciptakan teknik baru. Selain harus pintar, mereka juga harus melakukan beberapa riset dan percobaan tentunya hal tersebut tidak mudah dan tidak instan.
BACA JUGA:
- 6 Fakta Menarik Genjutsu Terkuat Mugen Tsukuyomi
- 7 Jutsu Hebat yang Punya Kelemahan Fatal di Naruto
- 4 Karakter Penting Di Naruto Yang Kisahnya Kurang Digali
Contents Navigation
Berikut Ninja yang Menciptakan Jutsu Kuat di Naruto
Penasaran bukan siapa saja Ninja hebat yang menciptakan teknik kuat tersebut? Kalau begitu mari kita simak pembahasan lengkapnya di bawah ini.
1. Tobirama Senju
Ninja yang menciptakan Jutsu di Naruto yang pertama adalah Tobirama Senju. Seperti yang kita ketahui pria yang satu ini merupakan Hokage kedua desa Konoha sekaligus adik dari Hashirama Senju.
Menurut informasi yang kami dapatkan, Tobirama merupakan sosok Legendaris yang berhasil menciptakan Jutsu hebat, Jutsu kuat yang berhasil ia ciptakan yaitu Hiraishin, Kage Bunshin, dan Edo Tensei.
2. Minato Namikaze
Ninja yang menciptakan Jutsu di Naruto selanjutnya adalah Minato Namikaze. Seperti yang kita ketahui, pria yang satu ini merupakan Hokage keempat desa Konoha sekaligus ayah dari Naruto Uzumaki.
Hiraishin, jutsu yang merupakan ciptaan Tobirama teknik andalan yang sering digunakan oleh Minato Nimkaze. Meski begitu, Minato juga menciptakan Jutsu kuat loh yang bernama Rasengan.
3. Tsunade
Ninja yang menciptakan Jutsu di Naruto berikutnya adalah Tsunade. Seperti yang kita ketahui, wanita cantik yang satu ini merupakan Hokage kelima desa Konoha sekaligus cucu dari Hashirama Senju.
Tidak seperti Minato atau Tobirama yang merupakan Ninja petarung, Tsunade ini merupakan Ninja Medis. Meski begitu, pencapaiannya terhadap dunia medis sangat besar, terus ia juga berhasil menciptakan jutsu yang bernama Sozo Saisei, teknik regenerasi yang luar biasa.
4. Orochimaru
Kemudian ada Orochimaru, pria yang satu ini merupakan salah satu Sannin Legendaris sama seperti Tsunade dan Jiraiya. Orochimaru juga merupakan murid Hiruzen bersama dengan Tsunade dan Jiraiya.
Edo Tensei merupakan salah satu jutsu ciptaan Tobirama Senju yang sering digunakan oleh Orochimaru dan Kabuto. Meski begitu Orochimaru juga menciptakan teknik baru yaitu Fushi Tensei. Dengan teknik itu, ia bisa mencapai keabadian dengan berpindah dari satu tubuh ke tubuh lain.
5. Kakashi Hatake
Ninja yang menciptakan Jutsu di Naruto selanjutnya yaitu Kakashi Hatake. Pria yang satu ini merupakan Hokage keenam desa Konoha sekaligus murid dari Minato Namikaze dan guru Naruto Uzumaki.
Sebagai salah satu Shinobi jenius, tentunya menciptakan jutsu bukan sesuatu sulit bagi Kakashi. Pasalnya ia menciptakan jutsu yang bernama Chidori, ia juga mengajarkan teknik tersebut kepada Sasuke. Setelah memasuki era Boruto, Kakashi membuat jutsu baru yang bernama Raiton: Shiden.
6. Might Guy
Ninja yang menciptakan Jutsu di Naruto berikutnya yaitu Might Guy. Pria yang satu ini merupakan rival dari Kakashi Hatake sekaligus guru dari Rock Lee, Hyuga Neji, Tenten. Meskipun Guy tidak bisa menggunakan Ninjutsu.
Namun kekuatan yang ia miliki sangat besar, sampai-sampai Madara saja mengakui kekuatan Guy. Nah Guy ini menciptakan teknik baru yang cocok dengannya yaitu Omote Renge dan Ura Renge. Ia juga mengajarkan teknik tersebut kepada Rock Lee.
7. Naruto Uzumaki
Kemudian ada Naruto Uzumaki. Karakter yang satu ini merupakan Hokage ketuju desa Konoha sekaligus anak dari Minato Uzumaki dan murid dari Kakashi Hatake. Meskipun Naruto tidak begitu pintar, tapi ia berhasil meraih cita-citanya.
Kage Bunshin dan Rasengan merupakan Jutsu yang sering digunakan oleh Naruto. Rasengan memang ciptaan Minato ayahnya, tapi Naruto berhasil mengembangkan teknik tersebut dan menciptakan Rasenshuriken.
8. Sasuke Uchiha
Terakhir adalah Sasuke Uchiha. Pria yang satu ini merupakan rival dari Naruto Uzumaki dan salah satu murid Kakashi Hatake. Berbeda dengan Naruto, sejak kecil Sasuke ini berbakat dan juga jenius.
Chidori merupakan salah satu teknik andalannya, memang Chidori merupakan ciptaan Kakashi. Namun sama seperti Naruto, Sasuke berhasil mengembangkan teknik tersebut dan menciptakan Kirin. Sampai saat ini cuman Sasuke saja yang bisa menggunakan Kirin, tapi ada kemungkinan kalau Sarada atau Boruto akan mempelajarinya.
Demikianlah pembahasan soal Ninja hebat yang menciptakan Jutsu kuat di Naruto. Nah setelah membaca artikel ini, kira-kira nih menurut kalian dari semua karakter tersebut, siapa yang paling jenius? Terus jangan lupa untuk selalu mengunjungi Dafunda.