Anime & MangaOtaku

Kekuatan Baru Luffy, Pembahasan Manga One Piece Chapter 1045

Halo penggemar One Piece, kali ini kita akan membahas manga One Piece chapter 1045. Penasaran? Yuk cek disini yah.

Akhirnya manga One Piece chapter 1045 sudah terbit di Shueisha. Nah pada chapter kali ini, kita akan melihat Luffy yang menggunakan kekuatan barunya untuk bertarung dengan Kaido. Pada pertarungan kali ini, kita bisa melihat Luffy yang bertingkah lucu, tapi ia masih bisa memberikan serangan yang membuat Kaido kesakitan.

Sebelum masuk kedalam pembahasan utama, kami ingin memberitahu bahwa artikel ini cuman membahs perchapter saja dan opini. Masih penasaran? Baiklah mari kita mulai pembahasannya.

BACA JUGA:

Berikut Pembahasan Manga One Piece Chapter 1045

1. Kaido Mengira Kalau Luffy Sudah Mati

Kaido Mengira Kalau Luffy Sudah Mati | Manga One Piece 1045
Kaido Mengira Kalau Luffy Sudah Mati|©Eiichiro Oda

Seperti yang kita ketahui pada chapter 1043 kita bisa melihat Kaido yang langsung menyerang Luffy dengan sekuat tenaga. Terus karena ada gangguan dari salah satu anggota CP0, Luffy tidak menghindari serangan Kaido.

Melihat situasi tersebut, Kaido langsung mengira kalau Luffy sudah mati, bahkan ia juga mengumumkannya. Terus pada chapter 1044, terungkap kalau Luffy masih hidup dan ia berhasil membangkitkan kekuatan baru Gomu Gomu.

Nah pada chapter 1045 ini, secara resmi Kaido bertemu lagi dengan Luffy diatas tengkorak pulau Onigashima. Disitu Kaido mengira kalau Luffy sudah mati, dan Kaido juga menembak kalau buah Luffy sudah Awakening, mangkanya Luffy bisa memberikan sifat karet kepada benda lain.

2. Luffy Menyerang Bagian dalam Tubuh Kaido

Luffy Menyerang Bagian Dalam Tubuh Kaido
Luffy Menyerang Bagian Dalam Tubuh Kaido|©Eiichiro Oda

Meskipun Kaido sempat menebak kalau Luffy sudah membangkitkan kekuatan Gomu Gomu, tapi ia merasa kalau ada sesuatu yang aneh. Kaido merasa kalau perubahan wujud Luffy seharusnya cuman dimiliki Buah Iblis tipe Zoan saja.

Yah bagi kita yang sebagai pembaca memang sudah tau kalau buah milik Luffy itu aslinya Mythical Zoan Hito Hito no Mi, Model: Nika. Tapi Kaido masih belum tau soal buah Luffy yang sesungguhnya.

3. Luffy Kembali Kelelahan

Luffy Kembali Kelelahan
Luffy Kembali Kelelahan|©Eiichiro Oda

Tanpa pikir panjang lagi Kaido langsung menyerang Luffy dengan cara menelan Luffy. Tapi Luffy yang cerita, ia langsung masuk kedalam tubuh Kaido lebih dalam secara inisiatif dan langsung memperbesar tubuhnya sampai-sampai Kaido harus mengeluarkan Luffy.

Pertarungan Kaido dan Luffy pun semakin sengit, tapi tiba-tiba Luffy terkena serangan Kaido. Akibat dari serangan Kaido ini, Luffy kembali kelelahan dan kita bisa melihat penampilan Luffy yang berubah seperti orang tua.

Melihat hal tersebut, banyak yang fans yang mengira kalau kondisi Luffy yang menjadi tua itu merupakan efek samping dari Gear 5 atau memang Luffy sengaja melakukan hal tersebut untuk memprovokasi Kaido.

4. Kaido Bingung Dengan Tubuh Luffy

Kaido Bingung Dengan Tubuh Luffy | Manga One Piece 1045
Kaido Bingung Dengan Tubuh Luffy|©Eiichiro Oda

Meskipun sempat kelelahan, tapi Luffy kembali bangkit dan menggunakan wujud Gear 5 miliknya. Melihat semangat Luffy yang bangkit kembali, tentunya Kaido juga ikut semangat dan langsung saja menyerang Luffy.

Namun seperti yang kita kira, semua serangan Kaido tidak berpengaruh kepada Luffy, soalnya Luffy memberikan karakteristik karet kepada benda disekitarnya. Selain tubuh Luffy yang berubah, tubuhnya juga diselimuti Busoshoku Haki dan Haoshoku Haki yang kuat.


Demikianlah pembahasan manga One Piece chapter 1045. Nah setelah membaca pembahasannya, kira-kira nih bagaimana sih menurut kalian soal kekuatan baru Luffy? Terus jangan lupa untuk selalu mengunjungi Dafunda Otaku yah.

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.
Enable Notifications OK No thanks