3 Ahli Pendekar Pedang yang Pernah Memotong Kapal di Anime One Piece

Pendekar Pedang Yang Pernah Menghancurkan Kapal

Pendekar Pedang Yang Pernah Menghancurkan Kapal

Dalam anime One Piece, karakter yang mampu menghancurkan kapal terbilang cukup banyak. Bahkan bukan cuman kapal saja, namun bukit pun mampu dihancurkan. Sayangnya, mereka hanya bisa melakukan hal tersebut karena kekuatan dari buah iblis.

Berbicara soal menghancurkan kapal, ada beberapa pendekar pedang yang tidak mengunakan kekuatan iblis dan hanya mampu bermodalkan fisik yang luar biasa, mampu untuk menghancurkan sebuh kapal.

Daftar Pendekar Pedang yang Pernah Memotong Kapal

Penasaran siapa saja pendekar pedang yang pernah menghancurkan sebuah kapal hanya bermodalkan pedang saja? Mari kita lihat bersama-sama daftarnya di bawah ini.

Dracule Mihawk

Dracule Mihawk|©Eiichiro Oda, Toei Animation

Siapa sih pengemar One Piece yang tidak kenal dengan karaker yang satu ini. Mihawk adalah karakter pendekar pedang pertama yang diperlihatkan mampu menghancurkan sebuah kapal yang besar.

Don Krieg adalah bajak laut korban Mihawk, dimana saat di dekat Baratie dia bertemu dengan Mihawk, malangnya kapal yang digunakan oleh Don Krieg terkena tebasan pedang Yoru milik Mihawk.

Seketika kapal Don Krieg yang memiliki ukurang sangat besar, terbelah menjadi dua karena tebasan pedang Mihawk.

Roronoa Zoro

Roronoa Zoro|©Eiichiro Oda, Toei Animation

Zoro adalah salah satu anggota Kru Bajak Laut Topi Jerami, sebelum timeskip Zoro pernah memotong sebuah lokomotif yang terbuat dari baja. Kemudia selama dua tahun Zoro pun belajar di bawah bimbingan Mihawk.

Dua tahun pun berlalu, Zoro pun tiba di pulau Sabaody, saat itu Sanji pernah memergoki Zoro yang menghancurkan sebuah kapal bajak laut orang lain. Lucunya hal ini terjadi karena Zoro salah tertidur di kapal milik orang lain.

Bahkan saat movie One Piece Stampade, Zoro sempat ingin menghancurkan kapal milik angkatan laut. Namun, sayangnya hal itu tidak terjadi karena Zoro harus berhadapan dengan Fujitaro.

Denjiro

Denjiro|©Eiichiro Oda, Shueisha

Pada manga One Piece chapter 975, Denjiro tiba-tiba datang dan menyelamatkan kelompok Nine Akazaya. Lucunya saat setelah Denjiro menghancurkan kapal milik anak buah Kaido, dia mengaku bahwa dirinya hanya menebas meriam yang ada di kapal tersebut.

Namun, karena serangannya yang cukup mengerikan. Kemungkinan besar bila kapal yang telah di tebas oleh Denjiro tersebut tidak bisa bergerak dengan efektif.


Itulah dia tiga pendekar pedang yang diperlihatkan pernah menghancurkan sebuah kapal dan hanya bermodalkan pedang saja, tanpa mengunakan kekuatan buah iblis. Nah, dari ketiga karakter pendekar pedang di atas mana nih yang kalian sukai?


Sumber: Duniaku

Exit mobile version