Anime & MangaOtakuOtaku List

7 Pengguna Mangekyou Sharingan Terkuat di Anime Naruto

Halo penggemar Anime dan Manga, kali ini kami ingin membahas pengguna Mangekyou Sharingan terkuat di Naruto. Penasaran? Yuk cek disini yah.

Sharingan merupakan salah satu Dojutsu yang paling populer di serial Naruto dan Boruto. Selain itu mata ini juga mempunyai tingkatan yang lebih kuat yaitu Mangekyou Sharingan. Nah kali ini kami ingin mengajak kalian untuk membahas pengguna Mangekyou Sharingan terkuat di Naruto.

Seperti biasa sebelum masuk kedalam pembahasan, kami ingin memberitahu bahwa artikel ini mengambil informasi dari sumber yang sudah ada. Masih penasaran? Baiklah mari kita mulai pembahasannya.

Berikut Pengguna Mangekyou Sharingan Terkuat di Naruto

1. Hagoromo Otsutsuki

Hagoromo Otsutsuki
Hagoromo Otsutsuki|©Pierrot, Masashi Kishimoto

Karakter yang pertama adalah Hagoromo Otsutsuki atau yang sering dikenal sebagai Rikudo Sennin. Pria yang satu putra pertama dari Kaguya Otsutsuki, sebagai keturunan Kaguya tentunya Hagoromo mewarisi beberapa Dojutsu milik ibunya dong.

Nah salah satu Dojutsu yang ia terima dari ibunya adalah Sharingan. Singkat cerita karena sebuah kejadian yang membuat emosinya naik, Hagoromo pun membangkitkan Mangekyou Sharingan miliknya. Bahkan Susano’o miliknya mampu menahan kekuatan Ekor Sepuluh loh.

2. Indra Otsutsuki

Indra Otsutsuki | pengguna Mangekyou Sharingan terkuat
Indra Otsutsuki|©Pierrot, Masashi Kishimoto

Karakter selanjutnya adalah Indra Otsutsuki, pria yang satu ini merupakan anak dari Hagoromo Otsutsuki sekaligus nenek moyang dari Klan Uchiha. Nah sebagai putra dari Hagoromo tentunya Indra mewarisi salah satu Dojutsu milik ayahnya yaitu Sharingan.

Nah singkat cerita ada sebuah kejadian yang membuat hubungannya dengan saudaranya yaitu Ashura tidak akur. Selain itu karena ada kejadian cukup emosinal yang menimpa Indra, ia pun membangkitkan Mangekyou Sharingan miliknya serta Susano’o miliknya tidak kalah kuat.

3. Sasuke Uchiha

Sasuke Uchiha
Sasuke Uchiha|©Pierrot, Masashi Kishimoto

Karakter berikutnya adalah Sasuke Uchiha, seperti yang sudah kita ketahui pria yang satu ini merupakan adik dari Itachi sekaligus rival Naruto. Buat kalian yang mengikuti serial Naruto pasti tau dong kenapa Sasuke ada di peringkat atas.

Jadi setelah mengalahkan Itachi, Sasuke mendapatkan mata Eternal Mangekyo Sharingan, berkat hal tersebut ia bisa menggunakan Amaterasu dan Kagutsuchi. Bukan hanya itu saja, ia juga mendapatkan chakra Hagoromo dan Rinnegan miliknya pun bangkit.

4. Madara Uchiha

Madara Uchiha | pengguna Mangekyou Sharingan terkuat
Madara Uchiha|©Pierrot, Masashi Kishimoto

Kemudian ada Madara Uchiha, seperti yang kita ketahui pria yang satu ini merupakan Ninja legendaris dari klan Uchiha. Sebagai Ninja terkenal yang berasal dari klan Uchiha, tentunya Madara juga mempunya Mangekyou Sharingan.

Jadi pada saat itu sebelum desa Konoha tercipta, Madara dan Izuna sempat bekerja sama untuk melawan Hashirama dan Tobirama. Namun Izuna sempat sekarat karena serangan dari Tobirama, oleh karena itu ia memberikan matanya kepada Madara dan terlahirlah Eternal Mangekyo Sharingan.

5. Itachi Uchiha

Itachi Uchiha
Itachi Uchiha|©Pierrot, Masashi Kishimoto

Karakter selanjutnya adalah Itachi, pria yang satu ini merupakan kakak dari Sasuke, sekaligus orang yang telah membantai klan Uchiha. Mungkin dari kalian banyak yang bingung kenapa Itachi ada di peringkat bawah, padahal ia sangat kuat.

Nah berkat Mangekyo Sharingan miliknya Itachi bisa menggunakan Amaterasu dan membuat seluruh anggota Uchiha terkena Genjutsu. Namun sayangnya, kalau ia berhadapan dengan Madara satu lawan satu, bisa dipastikan Itachi akan kalah.

6. Obito Uchiha

Obito Uchiha
Obito Uchiha|©Pierrot, Masashi Kishimoto

Karakter berikutnya adalah Obito, pria yang satu ini merupakan sahabat dari Kakashi sekaligus salah satu murid Minato. Sebenarnya sih Obito adalah anak yang baik dan mempunyai cita-cita untuk menjadi Hokage.

Namun sayangnya pada saat perang dunia shinobi ketiga, setengah tubuh Obito hancur dan saat melihat Kakashi membunuh Rin, tanpa sengaja Obito membangkitkan Mangekyo Sharingan miliknya yang dimana Sharingan milik Kakashi juga ikut bangkit bersamaan.

7. Shisui Uchiha

Shisui Uchiha | pengguna Mangekyou Sharingan terkuat
Shisui Uchiha|©Pierrot, Masashi Kishimoto

Terakhir Shisui Uchiha, karakter yang satu ini merupakan NInja jenius yang berasal dari klan Uchiha. Meski begitu ia mempunyai Tekad Api Konoha loh. Tapi sayangnya Ninja yang satu ini terbilang mempunyai nasib yang pendek karena Danzo.

Nah alasan kenapa kami memasukannya kedalam daftar ini karena banyak fans yang menyebutkan kalau Shisui mempunyai Susano’o. Selain itu Mangekyou Sharingan miliknya berhubungan dengan Genjutsu yang dimana jauh lebih kuat efeknya dari milik Itachi.


Demikianlah pembahasan mengenai pengguna Mangekyou Sharingan terkuat yang ada di Naruto. Nah setelah membaca artikel ini, kira-kira nih karakter mana sih yang kalian sukai? Terus kalau ada karakter yang terlewatkan langsung comment saja yah.

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.
Enable Notifications OK No thanks