Dalam edisi Shounen Jump 36/37 mereka telah mengungkap siapa penyanyi yang akan membawakan tema lagu dan Seiyuu yang akan mengisi suara karakter di anime Jujutsu Kaisen.
Jujutsu Kaisen merupakan seri manga Jepang yang ditulis dan diilustrasikan oleh Gege Akutami. Manga ini mulai dimuat dalam majalah Weekly Shōnen Jump sejak bulan Maret 2018.
Viz Media telah menerbitkan tiga bab pertamanya untuk program “Jump Start” mereka. Shueisha sendiri telah merilis seri ini dalam bahasa Inggris secara serentak dengan perilisannya di Jepang melalui platform Manga Plus sejak bulan Januari 2019.
Penyanyi dan Seiyuu Jujutsu Kaisen
Yang akan menyanyikan lagu opening untuk anime ini adalah Eva dengan judul lagu Kaikai Kitan, sedangkan yang akan menyanyikan lagu endingnya adalah Ali dengan judul lagu Lost in Paradise feat. AKLO. Bila tidak ada halangan anime ini akan tayang pada bulan Oktober 2020.
Untuk Seiyuu yang akan mengisi suara karakter di anime Jujutsu Kaisen diantaranya adalah:
- Junya Enoki sebagai Yuji Itadori
- Yuma Uchida sebagai Megumi Fushiguro
- Asami Seto sebagai Nobara Kugisaki
- Yuuichi Nakamura sebagai Satoru Gojo
- Junichi Suwabe sebagai Ryomen Sukuna
- Mikako Komatsu sebagai Maki Zenin
- Kouki Uchiyama sebagai Toge Inumaki
- Tomokazu Seki sebagai Panda
Sementara itu Sunghoo Park akan menyutradarai anime di MAPPA. Hiroshi Seko mengerjakan skrip. Tadashi Hiramatsu mendesain karakter, Hiroaki Tsutsumi, Yoshimasa Terui, dan Arisa Okehazama mengkomposisi musik.
Sinopsis Jujutsu Kaisen
Anime Jujutsu Kaisen bercerita tentang siswa SMA bernama Yuji Itadori, dia berbakat dalam olahraga. Tetapi anehnya dia tidak tertarik dengan olahraga dan malah bergabung ke Klub Penelitian Ilmu Gaib.
Lalu hari-hari biasa yang seharusnya dia jalani berubah saat roh yang sebenarnya muncul di sekolah. Demi menyelamatkan temannya, Yuji pun memilih untuk menelan benda kutukan agar dia bisa mendapatkan kekuatan dan menyelamatkan temannya itu.
Itulah informasi tentang Seiyuu dan juga penyanyi anime Jujutsu Kaisen. Nah bagaimana pendapat dan harapan kalian tentang anime yang satu ini?