Bleach merupakan salah satu anime dan manga yang sangat populer. Nah tahun 2022 ini anime Bleach kembali hadir dengan mengangkat cerita Arc Thousand Year Bload War. Arc TYBW ini menceritakan tentang Quincy yang menyerang Soul Society, tempat para Shinigami tinggal. Berbicara soal anime Bleach, kali ini kita akan membahas karakter dengan potensi perang khusus di Bleach.
Buat kamu yang belum tau, Raja Quicy yaitu Yhwach menunjuk 5 karakter yang menurutnya memiliki potensi besar yang bisa membalikan situasi perang antara Gotei 13 melawan Wandenreich.
BACA JUGA:
- 6 Bankai Paling Berbahaya Bagi Penggunanya di Bleach
- 5 Zanpakuto Paling Unik dan Tidak Kalah Kuat di Bleach
- 8 Karakter Wanita Tercantik Dan Sexy Di Anime Bleach
Berikut Karakter yang Dianggap Potensi Perang Khusus di Bleach
Jadi siapa saja karakter yang dianggap memiliki kekuatan besar sehingga bisa membalikan situasi perang? Berikut pembahasan lengkap soal karakter potensi perang khusus di Bleach.
1. Ichibei Hyosube

Potensi perang khusus di Bleach yang pertama adalah Ichibei Hyosube. Buat kamu yang belum tau Ichibei ini merupakan salah satu Shinigami yang merupakan anggota Divisi 0 yang menurut Yhwach kemampuannya bisa membalikan situasi perang.
Alasan kenapa Ichibei bisa masuk kedalam daftar ini karena kebijaksanaan yang ia miliki, mengingat Ichibei ini sudah hidup sejak lama dan sudah mengalami berbagai situasi, tentunya ia bisa mendinginkan kepala bisa mengambil keputusan yang tepat untuk melawan para Quincy.
2. Sosuke Aizen

Potensi perang khusus di Bleach selanjutnya adalah Sosuke Aizen. Buat kamu penggemar anime pasti tau dong dengan karakter yang satu ini, jadi Aizen ini merupakan mantan kapten Divisi-05 Shinigami yang sudah bergabung dengan Hogyoku.
Alasan kenapa Aizen bisa masuk kedalam daftar ini karena Hogyoku yang sudah menyatu dengannya, berkat penggabungan tersebut tekanan roh milik Aizen meningkat dengan pesat, ia saja bisa menghancurkan makhluk bola mata milik Yhwach cuman dengan tekanan rohnya saja.
3. Kisuke Urahara

Potensi perang khusus di Bleach berikutnya adalah Kisuke Urahara. Seperti yang kita ketahui Urahara merupakan sosok yang mengajari Ichigo untuk mengendalikan kekuatan ia miliki. Nah dulunya Urahara ini merupakan mantan kapten Divisi-12.
Alasan kenapa Urahara bisa masuk kedalam daftar ini karena ia sama pintarnya seperti Ichibei. Malah bisa dibilang Urahara ini lebih pintar dari Ichibei, kalau Ichibei bergerak karena pengalaman, maka Urahara bergerak berdasarkan improvisasi dalam setiap pertempuran.
Simpelnya Urahara ini bisa menyiapkan berbagai solusi dan rencana ketika terjadi situasi krisis. Sebagai contoh, Urahara berhasil menyiapkan obat hollowfikasi untuk menangani masalah pencurian Bankai.
4. Kenpachi Zaraki

Kemudian ada Kenpachi Zaraki. Seperti yang kita ketahui Zaraki merupakan salah satu petarung terkuat dari Soul Society, ia merupakan kapten Divisi-11. Alasan kenapa Zaraki bisa masuk kedalam daftar ini, karena kekuatan yang ia miliki.
Ketika Kapten yang lain perlu Bankai untuk menghadapi Sternritter, maka Zaraki tidak butuh Bankai, tanpa Bankai ia sudah bisa membunuh 3 Sternritter sekaligus. Ketika Zaraki mendapatkan Bankai miliknya, tentunya kekuatan yang ia miliki semakin meningkat.
5. Kurosaki Ichigo

Potensi perang khusus di Bleach terakhir adalah Ichigo. Sebagai tokoh utama Ichigo ditakdirkan memiliki berbagai macam kekuatan, sejak kecil Ichigo sudah membawa kekuatan Shinigami dari ayahnya, Quincy yang bercampur Hollow dari ibunya.
Dengan rencana Aizen, Ichigo berhasil berkembang dengan pesat ketika berlatih di istana Soul King dengan cara menstabilkan kekuatan Shinigami, Quincy dan Hollow miliknya. Karena memiliki kekuatan yang besar, Yhwach saja harus cepat-cepat merusak Zanpakuto baru milik Ichigo.
Demikianlah pembahasan lengkap soal karakter yang dianggap potensi perang khusus di Bleach. Setelah membaca artikel ini, kira-kira nih menurut kamu siapa yang potensinya paling besar? Terus jangan lupa untuk selalu mengunjungi Dafunda.