Anime & MangaOtakuOtaku List

Profil Anggota Keluarga Zoldyck Dalam Anime Hunter x Hunter

Bila kalian pernah membaca manga atau menonton anime Hunter x Hunter, pasti kalian mengetahui salah satu tokoh protagonis yang bernama Killua Zoldyck. Berbicara soal Killua Zoldyck, pasti kalian mengetahui juga kalau tokoh yang satu ini memiliki kekuatan yang hebat.

Killua ini berasal dari keluarga Zoldyck, keluarga Zoldyck adalah keluarga pembunuh terkenal yang mengunakan Nen.

Daftar Profil Anggota Keluarga Zoldyck

Kali ini aku akan membahas Profil Anggota Keluarga Zoldyck. Bila kalian penasaran apa saja yang dimiliki oleh keluarga satu ini, mari kita lihat listnya di bawah.

1. Zeno Zoldyck

Zeno Zoldyck
Zeno Zoldyck|©Yoshihiro Togashi, Madhouse

Zeno Zoldyck adalah kakek dari Killua Zoldyck, meskipun perawakannya sudah tua, tentunya karakater yang satu ini jangan di remehkan. Mengingat dulu dia adalah kepala keluarga Zoldyck sudah sepantasnya dia memiliki kekuatan dan pengendalian Nen yang luar biasa.

Dikatakan bila Zeno Zoldyck adalah salah satu dari sedikit orang yang memiliki kekuatan luar biasa setelah Isaac Netero. Saat Arc Yorknew City, Zeno dan Silva mendapatkan tugas untuk memburu Chrollo Lucilfer. Sayangnya, pertarungan mereka hanya berlangsung sebentar saja, dan Chrollo gagal di bunuh oleh Zeno serta Silva. Tipe Nen Zeno adalah Henka.

2. Silva Zoldyck

Silva Zoldyck
Silva Zoldyck|©Yoshihiro Togashi, Madhouse

Silva Zoldyck ayah dari Killua Zoldyck, dia adalah pemimpin keluarga Zoldyck yang sekarang. Soal kekuatan tentu saja Silva sangat kuat, dia memiliki bentuk tubuh yang sangat besar dan berotot.

Meskipun tubuhnya besar dan berotot dia memiliki kecepatan serta daya tahan tubuh yang luar biasa, saat Killua mengikuti ujian hunter bersama Gon dan teman-temannya. Killua sempat berkata bila ayahnya sangat cepat, bahkan Silva mampu mencabut jantung musuhnya dengan sangat cepat sampai tidak ada darah setetes pun yang keluar. Tipe Nen Silva adalah Henka.

3. Kikyo Zoldyck

Kikyo Zoldyck
Kikyo Zoldyck|©Yoshihiro Togashi, Madhouse

Berikutnya adalah ibu dari Killua. Sebagai istri dari pemimpin keluarga pembunuh terkenal, sudah sepantasnya Kikyo memiliki kekuatan yang luar biasa juga. Namun, sayangnya tidak banyak adegan yang memperlihatkan Kikyo bertarung.

Dia lebih sering berdiam di rumah dan mengurus keluarganya layaknya seperti istri pada umumnya. Dikatakan juga saat Killua hendak pergi dari kediaman Zoldyck, Killua dihadang oleh ibunya, singkat cerita pertarungan terjadi dan Kikyo kalah dari anaknya.

Entah kenapa dia bisa kalah dari anaknya, kemungkinan dia lengah karena senang saat Killua mengancam untuk membunuhnya. Menurut Databook 2004, Tipe Nen yang dimiliki Kikyo adalah Sosa.

4. Illumi Zoldyck

Illumi Zoldyck
Illumi Zoldyck|©Yoshihiro Togashi, Madhouse

Illumi adalah anak pertama dari Silva dan Kikyo, sebagai seorang kakak bagi Killu sudah jelas bila dia sangat kuat, dia memiliki kemampuan untuk mengubah struktur wajahanya menggunakan jarum.

Bukan itu saja Illumi juga mampu mengunakan jarumnya untuk menghipnotis orang dengan cara menancapkan jarumnya tersebut kepada otak korban. Hal ini juga pernah dirasakan oleh Killua saat setelah dia gagal mengikuti ujian hunter karena ulah kakaknya. Tipe Nen yang dimiliki oleh Illumi adalah Sosa.

5. Milluki Zoldyck

Milluki Zoldyck
Milluki Zoldyck|©Yoshihiro Togashi, Madhouse

Milluki adalah anak kedua dari keluarga Zoldyck, banyak pengemar yang beranggap kalau dia adalah anggota keluarga Zoldyck yang paling lemah. Meskipun jarang diperlihatkan dia beraturung. Namun, untuk masalah Hacking Sistem Komputer, Milluki paling jago di keluarga ini.

Milluki juga adalah seorang otaku, hal itu bisa kita lihat di animenya. Dimana kamar Milluki banyak action figure. Tipe Nen yang dimiliki Milluki adalah Sosa.

6. Killua Zoldyck

Killua Zoldyck 1
Killua Zoldyck|©Yoshihiro Togashi, Madhouse

Killua Zoldyck adalah salah satu tokoh protagonis dalam cerita Hunter x Hunter, dia juga menjadi salah satu teman dekat dari Gon sang tokoh utama.

Meskipun Killua adalah anggota keluarga Zoldyck, sepertinya dia menjadi baik karena dekat dengan Gon. Seiring berjalannya waktu Killua terus berlatih supaya dia bisa melindungi Gon, dan saat Arc Chimera Ant. Pencapaian luar biasa yang di dapatkan adalah, Killua mampu mengimbangi kekuatan salah satu pengawal raja semut yaitu menthuthuyoupi. Tipe Nen yang dimiliki Killua adalah Henka.

7. Alluka Zoldyck

Alluka Zoldyck
Alluka Zoldyck|©Yoshihiro Togashi, Madhouse

Alluka Zoldyck adik dari Killua, meskipun Alluka terlahir sebagai anggota keluarga Zoldyck. Namun, sayangnya dia tidak memiliki kemampuan bertarung layaknya anggota keluarga yang lain.

Meski begitu Alluka memiliki kepribadian lain yang ada di dalam tubuhnya yaitu Nanika. Nanika ini memiliki kekuatan dapat mengabulkan apa saja, hal ini dapat kita lihat saat Nanika menyembuhan Gon saat tubuhnya mengering karena telah mengunakan semua Nen-nya untuk berhadapan dengan Neferpitou saat Arc Chimera Ant.

Banyak pengemar yang berpendapat bila Nanika adalah parasit dari area Dark Continent yang tidak sengaja terbawa oleh Zzigg Zoldyck.

8. Kalluto Zoldyck

Kalluto Zoldyck
Kalluto Zoldyck|©Yoshihiro Togashi, Madhouse

Kalluto adalah anak terakhir dari keluarga Zoldyck. Tidak banyak informasi mengenai Kalluto, namun saat pertama kali muncul dia selalu bersama ibu-nya.

Kalluto juga pernah membantu Hisoka untuk keluar dari Genei Ryodan, setelah Genei Ryodan masuk ke dalam Greed Island. Disitu Kalluto bergabung dengan mereka dengan tujuan untuk mencari kakaknya yang menghilang yaitu Alluka.

Sayangnya, Kalluto tidak tau bila kakaknya Alluka tidak menghilang, melainkan Alluka di kurung karena memiliki kekuatan yang tidak bisa di kendalikan oleh keluarga Zoldyck. Tipe Nenyang dimiliki Kalluto adalah Sosa.

9. Maha Zoldyck

Maha Zoldyck
Maha Zoldyck|©Yoshihiro Togashi, Nippon Animation

Maha Zoldyck adalah kakek dari Zeno, melihat fakta kalau Maha adalah kakek Zeno sudah pasti umur Zeno sangat tua. Namun, sayangnya Maha Zoldyck hanya di perlihatkan sebentar saja di animenya.

Saat itu Maha dan Kalluto mendapatkan tugas untuk membunuh 10 GodFather di Yorknew City. Maha juga hanya muncul di anime Hunter x Hunter tahun 1999. Dikatakan juga Maha satu-satunya keluarga Zoldyck yang diketahui memiliki Nen tipe Kyoka.

Zeno juga sempat berkata bila orang yang berhasil bertahan setelah melawan Maha adalah Isaac Netero.

9. Zzig Zoldyck

Zzigg Zoldyck
Zzigg Zoldyck|©Yoshihiro Togashi, Shueisha

Zzigg Zoldyck adalah salah satu anggota keluarga Zoldyck yang sangat misterius, mulai dari bentuk fisik, kekuatan sertai Tipe Nen-nya. Dia juga baru muncul di manga saja. Tidak banyak informasi tentang dia.

Namun, dikatakan kalau Zzigg ,Isaac dan Linnet adalah orang yang perna menjelajahi Dark Continent dan kembali dengan selamat. Banyak pengemar berpendapat bila Zzigg adalah ayah dari Zeno.


Itulah dia sederet Profil Anggota Keluarga Zoldyck. Nah, bagaimana pendapat kalian tentang keluarga pembunuh yang satu ini? Komen di bawah ya.


Referensi: HunterxHunter.fandom

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.
Enable Notifications OK No thanks